Avivah, Yenny (2014) Efektifitas konseling kelompok dalam peningkatan kemampuan penyesuaian sosial pada peserta didik di SMP Muhammadiyah 15 Surabaya. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Introduction)
07410108 Pendahuluan.pdf Download (291kB) | Preview |
|
|
Text (Abstract: Indonesia)
07410108 Indonesia.pdf Download (76kB) | Preview |
|
|
Text (Abstract: English)
07410108 Inggris.pdf Download (79kB) | Preview |
|
|
Text (Chapter 1)
07410108 Bab 1.pdf Download (211kB) | Preview |
|
|
Text (Chapter 2)
07410108 Bab 2.pdf Download (398kB) | Preview |
|
|
Text (Chapter 3)
07410108 Bab 3.pdf Download (283kB) | Preview |
|
|
Text (Chapter 4)
07410108 Bab 4.pdf Download (321kB) | Preview |
|
|
Text (Chapter 5)
07410108 Bab 5.pdf Download (175kB) | Preview |
|
|
Text (References)
07410108 Daftar Pustaka.pdf Download (82kB) | Preview |
|
Other (Appendices)
07410108 Lampiran.rar Download (258kB) |
Abstract
INDONESIA:
Keseluruhan proses hidup dan kehidupan siswa akan selalu diwarnai oleh hubungan dengan orang lain, baik itu dengan lingkungan keluarga, sekolah, maupun masyarakat luas. Sebagai makhluk sosial, para siswa selalu membutuhkan pergaulan dalam hidupnya dengan orang lain, pengakuan dan penerimaan terhadap dirinya dari orang lain akan memberikan warna kehidupan yang sebenarnya. Berhasil ataupun gagalnya siswa dalam proses penyesuaian sosial di sekolah akan sangat berkaitan erat dengan faktor-faktor yang mempengaruhinya. Remaja sebagai individu yang sedang berada dalam proses berkembang dapat dipastikan memiliki masalah, namun kompleksitas permasalahan tersebut akan berbeda-beda pada satu individu dengan individu lainnya. Beberapa permasalahan yang dihadapi oleh remaja, yang dalam hal ini remaja sebagai peserta didik di sebuah institusi pendidikan adalah permasalahan yang bersifat internal dan eksternal atau sosial, salah satu dari permasalahan tersebut adalah penyesuaian sosial. Permasalahan penyesuaian sosial remaja biasanya bersifat kolektif terjadi dalam suatu tempat dalam lingkungan pendidikan. Sehingga akan lebih efektif jika bantuan yang diberikan kepada mereka adalah suatu teknik yang dapat membantu para remaja tersebut secara kolektif pula. Teknik yang tepat dalam hal ini adalah konseling kelompok sebagai suatu layanan bimbingan dan konseling. Penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui apakah konseling kelompok berpengaruh terhadap penyesuaian sosial pada siswa.
Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif kuasi eksperimen, sedangkan desain eksperimen yang digunakan dalam penelitian ini adalah one group pre and posttest design. Sampelnya diambil menggunakan prosedur sampling satu tahap yaitu prosedur dimana peneliti sudah memiliki akses atas nama-nama dalam populasi dan dapat men-sampling sejumlah individu secara langsung. Populasi eksperimen ini adalah siswa kelas VII di SMP Muhammadiyah 15 Surabaya. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah skala (kuesioner), wawancara dan dokumentasi. Untuk analisis data menggunakan paired samples t test serta analisis prosentase dan tingkat.
Berdasarkan hasil pengukuran pada enam subjek diperoleh kesimpulan bahwasannya terdapat peningkatan penyesuaian sosial pada subjek sesudah di berikan konseling kelompok, hal ini dibuktikan dengan hasil pengukuran dimana nilai signifikansi nilai uji t sebesar 3,609 dengan taraf signifikansi sebesar 0,007. Karena signifikansi (0,007) < taraf signifikansi α (0,05) yang berarti menunjukkan angka signifikan yaitu bahwasannya ada pengaruh konseling kelompok terhadap penyesuaian sosial siswa sesudah diberikannya konseling kelompok. Jadi, hipotesis alternatif bahwasannya ada pengaruh konseling kelompok terhadap penyesuaian sosial adalah diterima.
ENGLISH:
The entire process of life and student life will always be colored by the relationship with other, be it with family, school and wider community. As social beings, students always need interaction with other people in his life, recognition and acceptance of himself than others would give real life colors. Succeed or fail students in the process of social adjustment in school will be very closely related to the factors that influence it. Teens as individuals who was in the process of developing certainly have a problem, but the complexity of the problem will vary on one individual to another.
Some of the problems faced by teenagers which in this case youth as learners. Adolescent problems are problems that are internal and external or social, one of the problems is the social adjustment. Adolescent social adjustment problems are usually collective occur at some point in the educational envirinment. So it will be more effective if the assistance given to them is a technique that can help the teens also collectively. The solution offered in this research is group counseling, as a guidance and counseling services. This study is intended to find out whether group counseling give effect on social adjustment by students.
This research is quantitative research. Where as using quasy experiment , and the experimental design used in this study in one group pre and posttest design. The sample was taken by using one phase sampling procedure, a procedure in which the researcher has had an access on obtaining population names and also been able to directly create a sample within a group of individual. The population of this experiment is the students of class VII at Muhammadiyah 15 Surabaya. Data collection methods used are scales, interviews and documentation. For the analysis of the data using paired samples t test and analysis of the percentage and rate of.
Based to the result of measurement on six subjects, it could be concluded that social adjustment got increased after group counseling being applied. This was proven by the result of measurement in which the significance of t test value denoted 3.609 with degree of significance reached 0.007. Since, the significance (0,007) < was less than the degree α (0,05), it mean that this result indicated a significant point, in which there was an influence of group counseling toward students’ social adjustment after such a group counseling being given. Thus, the alternative hypothesis there was effect of group counseling on social adjustment is acceptable.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Keywords: | Konseling Kelompok; Penyesuaian Sosial; Group Counseling; Social Adjustment |
Subjects: | 17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1701 Psychology > 170106 Health, Clinical and Counselling Psychology |
Departement: | Fakultas Psikologi |
Depositing User: | Indar Erdiana |
Date Deposited: | 31 Jul 2015 14:46 |
Last Modified: | 31 Jul 2015 14:46 |
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/738 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |