Syaharuddin, Humam (2017) Problematika manajemen sumber daya manusia pondok pesantren: Studi deskriptif pada Pondok Pesantren Darul Ulum Al-Fadholi Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
10410173.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (4MB) | Preview |
Abstract
INDONESIA:
Manajemen sumber daya manusia memiliki tempat yang khusus dalam organisasi pondok pesantren. Namun walaupun demikian pondok pesanten sering kali berhadapan dengan berbagai problematika yang tidak ringan terutama dalam hal pengelolaan/manajemen kompetensi dan profesionalisme birokrasi (SDM) dilakukan tanpa perencanaan dan konsep yang matang. Dari permasalahan tersebut, peneliti tertarik meneliti tentang problamatika MSDM pondok pesantren darul ulum Al-Fadholi dengan tujuan (1) Untuk mengetahui apa problematika manajemen sumber daya manusia organisasi di Pondok Pesantren Darul Ulum Al Fadholi. dan (2) Untuk mengetahui apa solusi problematika manajemen sumber daya manusia organisasi di Pondok Pesantren Darul Ulum Al Fadholi.
Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini bersifat kualitatif, dengan menggunakan analisa diskriptif, sedangkan dalam pengambilan sampel atau sumber datanya menggunakan teknik sampel purposif, sementara metode yang digunakan untuk mendapatkan data-datanya adalah metode observasi non partisipan, wawancara mendalam, dan metode dokumentasi. Anaslisis data menggunakan Reduksi data, Penyajian data, Penarikan kesimpulan dan Verivikasi. Adapun teknik pengecekan keabsahan data digunakan tiga tehnik yaitu ketekunan pengamatan, Trianggulasi dan Kecukupan refrensial.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa problematika MSDM di Pondok Pesantren Darul Ulum Al Fadholi meliputi (1) problematika perencanaan. Bentuknya adalah Tidak ada panduan sistem organisasi, Tidak adanya arahan dan dukungan, dan Tidak ada perencanaan yang jelas. (2) Problematika rekrutmen kepengurusan pondok pesantren. Bentuknya adalah Rekrutmen kepengurusan pondok dilakukan secara sembarangan, Jumlah SDM yang terbatas, Rendahnya kualitas SDM, Rendahnya loyalitas dan kepedulian SDM. (3) Problematika pengembangan SDM. Bentuk permasalahan pengembangan SDM adalah Rendahnya pengetahuan sistem memanajemen pondok pesantren, Kompetensi pengurus pondok pesantren tidak berkembang, Tidak adanya pelatihan – pelatihan keorganisasian, Rendahnya arahan dan dukungan. Adapun solusi dari berbagai permasalahan tersebut adalah pihak pengurus yayasan dan pengurus pondok melengkapi data-data yang berkaitan administrasi pondok pesantren, mulai dari membuat buku pendoman organisasi, pedoman pengarsipan, pedoman akademik, pedoman administrasi, AD ART serta meningkatkan komunikasi yang baik, Memberikan wewenang atau kebebasan dalam pengambilan keputusan dan memenuhi kebutuhan-kebutuhan akademik santri terutama pada tugas-tugas kuliah santri. Selain itu pengurus membuat kegiatan sarasehan dan pelatihan-pelatihan tentang pengelolaan organisasi.
ENGLISH:
Human resource management has a special place in the organization of the boarding school. But even so the cottage pesanten often faced with various problems which were not easy, especially in terms of management / management competency and professionalism of the bureaucracy (SDM) is done without careful planning and concept. Of these problems, researchers interested in researching on HRM problamatika boarding school Darul ulum al-Fadholi with the purpose of (1) To find out what the problem of human resource management organization in Pondok Pesantren Darul Ulum Al Fadholi. and (2) To find out what kind of solutions problematic human resource management organization in Pondok Pesantren Darul Ulum Al Fadholi.
The research approach used here is qualitative, using descriptive analysis. Purposive sampling is applied by the researcher in gaining the sample and the data source. The methods used in collecting the data are non-participant observation, in-depth interview, and documentation. The data analysis includes data reduction, data presentation, conclusion drawing, and verification. Moreover, to check the validity of the data, the researcher uses perseverance of observation, triangulation, and the reference sufficiency.
The results of this study indicate that the problems of HRM in Pondok Pesantren Darul Ulum Al Fadholi include (1) the problem of planning. The shape is No guidance system of organization, absence of guidance and support, and There is no clear plan. (2) The problems of recruitment management of the boarding school. Recruitment management form is done arbitrarily cottage, a limited amount of human resources, low quality of human resources, low loyalty and concern for HR. (3) The problems of human resources development. The shape of the problem is lack of knowledge of human resource development system to manage the boarding school, boarding school caretaker Competence does not develop, absence of training - organizational training, guidance and support Low. As for the solution of those problems is the trustee and caretaker cottage complete the data relating to the administration of the boarding school, ranging from making the book pendoman organization, guidance archiving, academic guidance, administrative guidelines, AD ART and increase the good communications To authorize or freedom in decision making and meet the academic needs of students, especially on the tasks of college students. In addition the board making activities and training workshop on the management of the organization.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Jamaluddin, Muhammad | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Manajemen Sumber Daya Manusia dan Pondok Pesantren; Human Resources Management and Islamic Boarding School | ||||||
Departement: | Fakultas Psikologi | ||||||
Depositing User: | Zulaikha Zulaikha | ||||||
Date Deposited: | 11 Feb 2018 22:51 | ||||||
Last Modified: | 11 Feb 2018 22:51 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/9116 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |