Masruhan, Masruhan (2010) Pembelajaran Al-Qur’an integratif dalam upaya meningkatkan pemahaman Al-Qur’an di Pesantren Ilmu Al-Qur’an Singosari Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
04110084.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (2MB) | Preview |
Abstract
INDONESIA:
Pendidikan pada hakekatnya tidak sekedar mengarahkan anak didik pada aspek kognitif saja, akan tetapi aspek-aspek lain juga perlu dikembangkan termasuk kemampuan anak didik dalam hal afektif dan psikomotorik. Berkenaan dengan upaya meningkatkan pemahaman Al-Qur’an di PIQ menerapkan pembelajaran Al-Qur’an Integratif. Hal ini dikarenakan yang mana banyaknya orang yang membaca Al-Qur’an tetapi meninggalkan aspek tajwidnya dan tidak mengerti isi yang terkandung didalamnya.Pesantren Ilmu Al- Qur’an Singosari Malang merupakan salah satu Pesantren modern, akan tetapi tetap menjaga nilai- nilai spiritual bahkan meningkatkan melalui program-program pembelajarannya.
Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk a). mengetahui proses pembelajaran Integratif di PIQ, b). mengetahui metode pembelajaran yang diterapkan dalam meningkatkan pemahaman santrinya terhadap isi atau kandungan yang ada didalam Al-Qur’an serta untuk c). mengetahui Hasil yang dicapai dalam pembelajaran Integratif di PIQ Singosari Malang.
Penelitian yang penulis lakukan ini adalah termasuk dalam penelitian deskriptif kualitatif. Dalam perjalanan mengumpulkan data, penulis menggunakan metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan untuk analisisnya, penulis menggunakan teknik analisis deskriptif kualitatif. Dan pengecekan keabsahan datanya menggunakan triangulasi.
Hasil penelitian yang dilakukan penulis dapat disampaikan bahwasannya a) pembelajaran Al-Qur'an Integratif di PIQ Singosari Malang, adalah suatu pembelajaran yang mana dalam proses pembelajarannya selain mempelajari bacaan dan tajwidnya disini juga mempelajari bahasanya yaitu bahasa Arab. Hal itu dilakukan supaya santri selain dapat membaca Al-Qur’an dengan baik dan benar santri juga diharapkan mampu memahami isi yang terkandung didalamnya. Dalam pembelajaran Integratif menggunakan metode Jibril dan klasikal.Metode Jibril, yaitu talqin dan taqlid. Dimana dalam hal ini guru memberikan contoh lalu murid menirukannya. Disebut metode Jibril karena proses pembelajarannya diadopsi dari cara malaikat Jibril menyampaikan ayat-ayat Al-Qur’an kepada Nabi Muhammad SAW. Dan Nabi mengajarkannya pada sahabat-sahabat nabi yang juga murid atau santri-santri Nabi. Metode ini berlandaskan Al-Qur’an itu sendiri, dalam pelaksanaannya metode jibril ini di Pesantren Ilmu Al-Qur’an di Integrasikan dengan pembelajaran bahsa Arab yang mana dalam proses pembelajarannya metode jibril diterapkan terlebih dahuli secara talqin-talqid yaitu dengan cara guru memberi contoh lalau santri menirukannya. Setelah itu baru pembelajaran bahasa Arab diterapkan guna menunjang kemampuan siswa atau santri dalam memahami arti atau isi yang terkandung didalam Al-Qur’an. b) Dengan diintegrasikannya pembelajaran Al- Qur’an dengan pembelajaran bahasa Arab maka tampak adanya indikasi meningkatnya kemampuan santri dalam membaca dan memahami isi Al-Qur’an. Hal ini terlihat dari hasil evaluasi atau nilai raport selama satu periode, dimana nilai rata-rata semester genap lebih tinggi dari semester ganjil. Hal ini sesuai dengan apa yang dicita-citakan oleh Pengasuh PIQ Singosari Malang.
ENGLISH:
Education is essentially not only to direct the students on cognitive aspects only, but other aspects also need to be developed include the ability of their students in terms of affective and psychomotor. With regard to efforts to increase understanding of the Qur'an in PIQ apply Integrative learning the Quran. This is because of where the number of people who read the Qur'an but leave tajwidnya aspect and do not understand the content contained didalamnya.Pesantren Qur'anic Studies Singosari Malang is one of modern boarding school, but still maintain spiritual values even improve through learning programs. The purpose of this study was to a). know the learning process in PIQ Integrative, b). know the teaching methods adopted in santrinya improve the understanding of the content or content that is in the Qur'an as well as for c). know the results achieved in Integrative learning in the PIQ Singosari Malang. Research conducted by the author of this is included in the descriptive qualitative research. In the course of collecting data, the authors use the method of observation, interviews, and documentation. As for analysis, the researcher using qualitative descriptive analysis. And checking the validity of the data using triangulation.
The result of research by the author may be submitted Praise be to Allaah a) learning the Qur'an in PIQ Singosari Integrative Malang, is a learning which in the learning process in addition to studying literature and tajwidnya here also learn the language is Arabic. This was done so that other students can read the Qur’an properly and correctly students are also expected to understand the contents contained therein. In Integrative learning method klasikal.Metode Gabriel and Gabriel, namely talqin and taqlid. Where in this case teachers and students give examples to imitate. Called Gabriel method was adopted because of the learning process of how the angel Gabriel delivered the verses of the Qur’an to the Prophet Muhammad SAW. And the Prophet taught the prophets companions who are also students or the students of the Prophet. This method is based on the Qur'an itself, in its execution method this Gabriel in Pesantren Al-Qur’an Studies Integrate with Arabic language support in which learning in the learning process is applied prior dahuli Gabriel method in talqin-talqid that is the way the teacher gives examples plainly students imitate. After that new learning Arabic in place to support the ability of students or students in understanding the meaning or content contained within the Qur'an. b) With diintegrasikannya learning the Qur’an with Arabic language learning it seemed the indication of the increasing ability of students in reading and understanding the contents of the Qur'an. This is evident from the results of the evaluation or value of report cards for a period, where the average value is higher than the second semester odd semester. This is consistent with what is aspired by the Caregiver PIQ Singosari Malang.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Ulum, Mohammad Samsul | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Pembelajaran Al-Qur’an Integratif; Integrative Learning Qur’an | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam | ||||||
Depositing User: | Imam Rohmanu | ||||||
Date Deposited: | 08 Jun 2017 13:08 | ||||||
Last Modified: | 16 May 2023 13:15 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/7053 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |