Herawati, Reny (2005) Studi kasus tentang peran ibu terhadap pembentukan Keluarga Sakinah: Pada Keluarga Sakinah Teladan 2004 Kota Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
01410075.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK
Keluarga adalah unit terkecil dari masyarakat. Dalam keluarga seorang ibu memiliki peran yang sedemikian berarti. Di tengah bergejolaknya pernikahan dan perceraian, yang menjadi trend masa kini, terdapatlah keluarga teladan yang mampn menjadi contoh bagi masyarakat sekitar. Bali pernikahan yang dilandasi agama akan menghasilkan keluarga yang sakinah dan dapat menghasilkan generasi muda yang tangguh dan mampu menghadapi tantangan zaman. Maka, sejauh mana seorang ibu berperan terhadap pembentukkan keluarga sakinah pada ”Keluarga Sakinah Teladan 20041) serta bagaimana realisasinya dalam kehidupan sehari٠hari merupakan inti dari penelitian ini.
Data diperoleh dari Lembaga BP4 (Badan Penasehatan Pembinaan Pelestarian Perkawinan) Departemen Agama Kota Malang. Kegiatan pengumpulan data dilakukan dengan metode wawancara, observasi, dan dokumentasi. Instrumen yang digunakan berupa instrumen manusia yaitu peneliti sendiri dan pedoman pengumpulan data. Untuk menjaga kesahihan data dilakukan kegiatan perpanjangan keikutsertaan peneliti, ketekunan pengamatan, dan triangulasi. Analisis data dilakukan dengan menggunakan analisis tematis.
Hasil penelitian mengungkap bahwa masing-masing keluarga memiliki pola yang berbeda dengan tujuan yang sama yaitu pengabdian tuhis untuk membentuk keluarga sakinah yang diridloi oleh Allah SWT. Ibu sebagai rokus penelitian memiliki peran yang sedemikian besar untuk menggiring keluarganya pada kesakinahan, yaitu suasana keluarga yang ten tram dan damai. Ibu pada Keluarga Sakinah Teladan tersebut mampu mengelola kecerdasan emosional dan spiritualnya dengan berlandaskan pada Rukun Iman dan Rukun Islam serta mempraktekkunnya dalam kehidupan sehari-hari. Semua membutuhkan proses dan kesabaran di tengah hiruk-pikuknya kehidupan. Maka, dapat dikatakan bahwa seorang ibu akan sukses mendidik anak-anak dan menggiring keluarganya pada kesakinahan bila memiliki kemampuan mengolah emosional dan spiritualnya dengan selalu berlandaskan pada nilai-nilai agama.
Itulah yang selayaknya menjadi acuan bagi ibu dan keluarga lain untuk dapat lebih memperbaiki diri atau calon pasangan suami istri agar lebih mempersiapkan diri menghadapi tantangan kehidupan yang semakin tidak menentu. Semoga Allah senantiasa memberikan petunjuk dan hidayah-Nya.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisor: | Aziz, Rahmat |
Keywords: | Ibu; Keluarga Sakinah |
Departement: | Fakultas Psikologi > Jurusan Psikologi |
Depositing User: | Koko Prasetyo |
Date Deposited: | 07 Nov 2023 14:21 |
Last Modified: | 07 Nov 2023 14:21 |
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/57411 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |