Responsive Banner

Pengaruh Bauran Pemasaran Jasa terhadap Keputusan Mahasiswa dalam memilih Perguruan Tinggi Islam Negeri: Studi pada Mahasiswa Universitas Islam lndonesia-Sudan angkatan 2002/2003

Arofah, Luluk (2003) Pengaruh Bauran Pemasaran Jasa terhadap Keputusan Mahasiswa dalam memilih Perguruan Tinggi Islam Negeri: Studi pada Mahasiswa Universitas Islam lndonesia-Sudan angkatan 2002/2003. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.

[img] Text (Fulltext)
99220008.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

ABSTRAK

Perguruan tinggi Islam merupakan organisasi perusahaan berupa jasa pendidikan dan harus dipasarkan kepada konsumen dalam hal ini mahasiswa, sebagai perusahaan jasa pendidikan. Perguruan tinggi Islam hendaknya memperhatikan unsur-unsur bauran pemasaran agar dapat menarik minat mahasiswa, karena semakin berkembangnya teknologi canggih semakin banyak perguruan tinggi Islam yang menawarkan produknya dengan berbagai fasilitas dan pelayanan yang lebih baik. Kondisi tersebut membuat konsumen (mahasiswa) memiliki lebih alternatif pilihan dalam memilih Perguruan tinggi Islam, Sehingga Perguruan tinggi Islam harus bersaing ketat dengan perguruan tinggi yang lain.

Adapun tujuan diadakan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh bauran pemasaran terhadap mahasiswa konsumen dalam memilih Perguruan tinggi Islam dan juga untuk mengetahui faktor yang paling dominan pengaruhnya terhadap keputusan mahasiswa dalam memilih perguruan tinggi Islam. Untuk tujuan tersebut penulis telah melaksanakan penelitian dengan mengambil obyek perilaku mahasiswa sebagai konsumen dalam memilih perguruan tinggi Islam.

Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu uji validitas, Uji Reliabilitas, Korelasi, Regresi berganda. Uji F dan Uji t. Uji Validitas dimaksudkan untuk mengetahui ketepatan suatu alat ukur. Uji Reliabilitas merupakan uji tingkat kemntapan suatu alat ukur, yang akan memberikan hasil yang sama pada pengujian berulang kali dengan alat yang sama. Korelasi dan regresi digunakan untuk mengetahui hubungan dan pegaruh antara variabel bebas dengan variabel terikat. Sedangkan Uji F dan Uji t digunakan untuk menguji hipotesis.

Dari hasil regresi linier berganda diketahui koefisien determinasi sebesar 0,726. Nilai koefisien determinasi tersebut menunjukkan cukup kuat pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikat. Dan dari analisis regresi linier berganda juga diketahui bahwa variable produk (Xi) sebesar 0,586 atau 58,6 % mempunyai pengaruh yang dominan terhadap keputusan mahasiswa dalam memilih perguruan tinggi Islam. Sedangkan perhitungan Uji F diperoleh Fhilung sebesar 2,695 dengan tingkat kepercayaan sebesar 95% (oc = 0,05), dan diketahui bahwa Ftabei sebesar 2,10 (Fhitung سألا ) sehingga kesimpulannya variable bebas secara bersama-sama mempenyai pengaruh terhadap variabel terikat. Dengan Uji t diketahui bahwa secara parsial semua variable bebas mempunyai pengaruh terhadap variabel terikat.

Untuk itu dalam upaya mempengaruhi keputusan mahasiswa dalam memilih perguruan tinggi Islam yang dikaitkan dengan bauran pemasaran, hendaknya perguruan tinggi Islam dengan seksama metnperhatikan masing- masing indikator bauran pemasaran produk, harga, tempat, promosi, pelayanan dan proses, karena keputusan mahasiswa dalam memilih perguruan tinggi Islam memiliki pengaruh dan hubungan yang signifikan terhadap bauran pemasaran baik parsial maupun keseluruan.

Selain itu terhadap keputusan mahasiswa dalam memilih pergutuan tinggi Islam, perusahaan seharusnya memfokuskan hal-hal sebagai berikut: Pertama, lebih memperhatikan faktor produk dengan meningkatkan pengelolaannya agar calon mahasiswa mempunyai image terhadap lembaga. Kedua, perusahaan hendaknya menawarkan harga yang mempunyai nilai ekonomis dan kompetitif. Ketiga, memperhatikan faktor proses dengan meningkatkan kedisij nan karyawan dalam melakukan peraturan٠peraturan yang ditetapkan. Keempat, perusahaan hendaknya lebih gencar dalam melaksanakan kegiatan promosinya. Kelima, meningkatkan pelayanan terhadap mahasiswa, karena pelayanan merupakan nilai tambah bagi suatu perusahaan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisor: Alamsyah, Ahmad Fahrudin
Keywords: Bauran Pemasaran Jasa; Keputusan Mahasiswa; Perguruan Tinggi Islam Negeri
Departement: Fakultas Ekonomi > Jurusan Manajemen
Depositing User: Moch. Nanda Indra Lexmana
Date Deposited: 29 Sep 2023 09:49
Last Modified: 29 Sep 2023 09:49
URI: http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/56472

Downloads

Downloads per month over past year

Actions (login required)

View Item View Item