Ayuningtyas, Novia (2016) Implementasi pembelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) di SMA Selamat Pagi Indonesia: Studi kasus siswa SMA Selamat Pagi Indonesia, Batu, Jawa Timur). Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
12110027.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (16MB) |
Abstract
INDONESIA:
Pendidikan Agama Islam (PAI) merupakan sebuah usaha sadar dan terencana untuk mengantarkan peserta didik pada pemahaman yang Islami. Dalam kehidupan beragama di Indonesia, tidak hanya agama Islam saja, melainkan juga terdapat agama Kristen, Khatolik, Hindu, dan Budha. Kesemuanya itu terdapat pada sekolah SMA Selamat Pagi Indonesia Batu yang juga terdapat 5 tempat ibadah di dalamnya. Kehidupan toleransi sangat tinggi, dan mencerminkan Indonesia dalam bentuk mini. Setidaknya mampu menjadikan contoh bagi bangsa Indonesia yang rukun antar agama, suku, dan bahasa. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana perencanaan pembelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI), bagaimana proses pelaksanaan pembelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI), dan bagaimana evaluasi hasil belajar pembelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) di SMA Selamat Pagi Indonesia Batu.
Untuk mencapai tujuan di atas, peneliti menggunakan penelitian kualitatif dengan jenis penelitian adalah studi kasus. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode observasi, dokumentasi, dan wawancara. Analisis data dengan deksriptif kualitatif. Sumber data peneliti adalah Guru Pendidikan Agama Islam (PAI), Wakil Kepala Kurikulum, Kepala Sekolah, dan peserta didik SMA Selamat Pagi Indonesia Batu.
Hasil penelitian menujukkan bahwa perencanaan yang direncanakan terdapat perbedaan, yaitu pada perencanaan adanya kegiatan sharing yang dilakukan seusai pembahasan materi. Pelaksanaannya menekankan pada penggunaan metode Diskusi dan tanya Jawab. Hal ini disukai peserta didik karena lebih leluasa untuk belajar, dan pelaksanaan pembelajarannya dilakukan diluar kelas. Evaluasi hasil belajar dilakukan berdasarkan pengambilan nilai Ulangan Harian, Ujian tengah Semester, Ujian Akhir Semester, Ujian Kenaikan Tingkat, dan penilaian sikap dari portofolio dan diskusi yang dilakukan oleh guru Pendidikan Agama Islam dengan peserta didik.
ENGLISH:
Islamic education is an effort and plan for acompany students to understanding Islamic comprehension. Religions lifes in Indonesia are not Islam religion only, but also there are Cristian, Catholic, Induk, and Buddha. These all religions are on SMA Selamat Pagi Indonesia that has religions on there. Tolerance life at there very high, and show Indonesia in a litle shape. That can be capable become an example for Indonesia to have harmonious inter religion, ethnic and language. The purpose of this research is for know how to schedule learning of Islamic education, how the process learning of islamic education and how the evaluation learning of islamic education in SMA Selamat Pagi Indonesia Batu.
For reach the purpose above, researcher used qualitative research with kind of research is study case. The collecting data technic used observation method, documentation, and interview. The analysis data used qualitative describtion. The researcher’s data resources is teacher of Islamic Education, vice of headmaster at curriculum, headmaster, and student SMA Selamat Pagi Indonesia Batu.
The result of research show that the planning have difference, show that on the planning there are sharing activity that do after lesson done. the implementation used two method, there are discussion and question-response. This case in the good graces of students because they can explore their lesson, and in the lesson implemention are doing out-class. Evaluation learning is doing on get the value of day examination, half semester examination, end semester examination, examination for rise on next grade, and evaluation of behavior from portofolio and discussion with teacher and students in a time.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Sahlan, Asmaun | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Pembelajaran; Pendidikan Agama Islam; Learning; Islamic Education | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam | ||||||
Depositing User: | Imam Rohmanu | ||||||
Date Deposited: | 06 Dec 2016 14:58 | ||||||
Last Modified: | 06 Dec 2016 14:58 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/5335 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |