Kamil, Achmad Roisul (2016) Komunitas Vespa sebagai identitas sosial. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
12410064.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (3MB) |
Abstract
INDONESIA:
Manusia merupakan mahkluk sosial, karena itu manusia tidak dapat hidup tanpa manusia yang lain, untuk mendukung kelangsungan kehidupannya senantiasa hidup berkelompok dengan manusia yang lainnya. Keberadaan kelompok-kelompok sosial memerlukan adanya symbol-simbol yang menandakan kelompok tersebut, dan symbol-simbol tersebut akan memunculkan identitas sosial suatu kelompok. Penelitian ini membahas mengenai komunitas Vespa Rescoop yang dijadikan sebagai identitas sosial. Tujuan dalam penelitian ini adalah (1) Mengetahui bagaiamana proses pembentukan identitas sosial pada komunitas Vespa Rescoop. (2) Mengetahui apa saja faktor-faktor yang mempengaruhi proses terbentuknya identitas sosial pada komunitas Vespa Rescoop.
Penelitian ini dilakukan pada komunitas Vespa rescoop Pare. Yang merupakan salah satu dari sekian banyak komunitas pecinta verspa di Indonesia. Penggalian data dalam penelitian ini dilakukan pada 3 sumber data, yang terdiri dari Ketua Komunitas Vespa Rescoop, kemudian kepada anggota aktif komunitas vespa Rescoop pare, dan kepada masyarakat yang dijadikan informant dalam penelitian ini. metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan menggunakan pendekatan Fenomenologi. Proses penggalian data dalam penmelitian ini menggunakan metode Wawancara sebagai metode utama. Proses analisis data dalam penelitian ini menggunakan proses pengkodean (coding) untuk memudahkan pemahaman makna data.
Hasil dari penelitian ini adalah : (1) Proses pembentukan identitas sosial pada komunitas Vespa Rescoop, terdapat 3 proses yaitu : kategorisasi sosial atau proses kategorisasi dalam pembentukan komunitas vespa Rescoop, depersonalisasi proses menginternalisasikan dan prototype atau kelebihan komunitas vespa Rescoop dibandingkan dengan komunitas lain. (2) faktor yang mempengaruhi pembentukan identitas Sosial komunitas Vespa Rescoop. Terdapat 2 macam faktor yaitu faktor internal dan eksternal. Faktor internal yaitu : Tidak adanya perbedaan gender, Tidak adanya perselisihan, adanya rasa nyaman dalam mengikuti komunitas. Faktor Eksternal adalah adanya Media sosial sebagai media pempublikasian keberadaan komunitas secara umum, dan faktor dari penilaian Masyarakat.
ENGLISH:
Humans are social beings, therefore, human beings can not live without another human, for supporting their life continuity, human always walk in groups with other humans. The existence of social groups require their symbols that signify the group, and the symbols that would reveal the identity of a social group. This research discusses about Rescoop vespa community that serve as social identity. The purposes of this research are (1) Knowing how the forming process of social identity in Rescoop vespa community, (2) Knowing what are the factors that influence the formation of social identity in Rescoop vespa community.
This research conducted on Pare Rescoop vespa community. Which is one of the many vespa lovers community in Indonesia. Excavation data in this study conducted on three sources of data, which consists of Chairman of the Community of Rescoop, one of active members of the Rescoop vespa community, and society as informant in this research. The method used in this research used qualitative methods by using phenomenology approach. The process of excavating data in this research using interview as the primary method. The process of data analysis in this study using a coding process to make easy of understanding data.
The results of this study are : ( 1 ) The process of formation social identity on the Rescoop Vespa community, there are three processes, namely: social categorization or categorization processes in the formation of community, depersonalization internalize the process and prototype or excess Rescoop vespa community compared to other communities. ( 2 ) factors that influence the formation Social identity Rescoop Vespa community. There are two kinds of factors: internal and external factors. Internal factors are: absence of differences in gender, absence of strife, their sense of comfort in following the community. External factor is the existence of social media as the media publish the existence of the community in general, and the factor of the community assessment.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Jamaluddin, Muhammad | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Identitas sosial; Komunitas Vespa; Social Identity; Vespa Community | ||||||
Departement: | Fakultas Psikologi | ||||||
Depositing User: | Imam Rohmanu | ||||||
Date Deposited: | 06 Dec 2016 16:45 | ||||||
Last Modified: | 06 Dec 2016 16:45 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/5240 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |