Responsive Banner

Pemetaan daerah rawan Bencana berbasis WEBGIS

Mu'min, Syahri (2011) Pemetaan daerah rawan Bencana berbasis WEBGIS. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.

[img] Text (Fulltext)
06550044.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (13MB) | Request a copy

Abstract

ABSTRAK

Bencana merupakan suatu kejadian yang dapat menimbulkan korban jiwa, kerugian material dan kerusakan lingkungan. Bencana bisa terjadi karena faktor alam maupun faktor manusia. Wilayah yang sering terjadi bencana dan berpotensi tinggi terjadi bencana disebut dengan daerah rawan bencana. Untuk meningkatkan kesiapsiagaan tentang pengurangan risiko dari dampak bencana, masyarakat perlu untuk mengetahui daerah rawan bencana.

Dengan adanya sistem informasi geografis, pemetaan daerah rawan bencana dapat dilakukan lebih akurat. Perkembangan teknologi yang semakin cepat memungkinkan untuk menyebarluaskan informasi tentang bencana. Penambahan informasi tentang bencana dapat dilakukan dengan menggunakan media internet (website). Pengguna dapat mencari dan melihat informasi daerah bencana yang sudah dipetakan tanpa harus mendatangi tempat penyedia jasa tersebut.

Wilayah kabupaten Malang bagian selatan merupakan daerah yang sering terjadi bencana. Bencana dapat terjadi secara tiba-tiba sehingga kesiapsiagaan terhadap bencana perlu ditingkatkan. PMI Kabupaten Malang merupakan organisasi yang bergerak dalam bidang kemanusiaan dan memiliki tugas untuk melakukan manajemen penanggulangan bencana. Dengan menggunakan algoritma Dijkstra PMI Kabupaten Malang dapat menentukan jalur terpendek dalam rute evakuasi menuju penampungan darurat bila terjadi bencana.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisor: Kusumawati, Ririen and Barizi, Ahmad
Contributors:
ContributionNameEmail
UNSPECIFIEDKusumawati, RirienUNSPECIFIED
UNSPECIFIEDBarizi, AhmadUNSPECIFIED
Keywords: Bencana; Pemetaan; Sistem Informasi Geografis; Algoritma Dijkstra
Departement: Fakultas Sains dan Teknologi > Jurusan Teknik Informatika
Depositing User: Moch. Nanda Indra Lexmana
Date Deposited: 16 May 2023 13:25
Last Modified: 16 May 2023 13:25
URI: http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/50117

Downloads

Downloads per month over past year

Actions (login required)

View Item View Item