Washil, Ahmad (2009) Penentuan Surfaktan Anionik menggunakan Ekstraksi Sinergis Campuran Ion Asosiasi Malasit Hijau dan Metilen Biru Secara Spektrofotometri Tampak. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
03530017.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (4MB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK
Surfaktan adalah salah satu komposisi deterjen yang bermanfaat untuk mempermudah menghilangkan kotoran, namun keberadaannya yang berlebihan dapat mencemari lingkungan. Hal ini bertentangan dengan QS. al-A’raf:56 “Dan janganlah kamu membuat kerusakan di muka bumi...”. Allah berfirman dalam QS. ar-Rahman:33 “Hai jama'ah jin dan manusia, jika kamu sanggup menembus (melintasi) penjuru langit dan bumi, Maka lintasilah, kamu tidak dapat menembusnya kecuali dengan kekuatan (teknologi)”. Tujuan dari penelitian ini adalah mengembangkan metode penentuan surfaktan anionik dengan menggunakan campuran malasit hijau dan metilen biru secara spektrofotometri tampak. Hasil yang diperoleh dibandingkan dengan metode metilen biru dan metode malasit hijau yang telah ada.
Penelitian ini mempelajari tentang ekstraksi surfaktan anionik menggunakan campuran ion asosiasi malasit hijau dan metilen biru ke dalam pelarut kloroform kemudian dianalisis dengan spektrofotometri tampak. Tahapan penelitian ini adalah sebagai berikut: penentuan panjang gelombang maksimum, penentuan pH optimum campuran setelah diekstraksi, penentuan rasio optimum antara malasit hijau dan metilen biru, penentuan rasio optimum mol antara surfaktan dengan ion lawan dan performansi analitik (limit deteksi dan nilai ketepatan). Metode ini juga diaplikasikan pada air sungai.
Hasil dari penelitian ini adalah: panjang gelombang maksimum ion asosiasi adalah 617,5 nm, pH optimumnya adalah 7, rasio pengomplek antara malasit hijau dan metilen biru adalah 1:1, rasio mol antara surfaktan dengan ion lawan adalah 1/100. Hasil uji performansi analitik metode ekstraksi sinergis ini adalah sebagai berikut: Limit deteksi = 0,00668 ppm, nilai ketepatan = 1-3,4(%). Hasil tersebut menunjukkan bahwa metode ini lebih sensitif dibandingkan dengan metode metilen biru dan metode malasit hijau yang telah ada.
ABSTRACT
Surfactant is one of the worthwhile detergent composition to water down to to eliminate dirt, but its abundant existence can contaminate environment. This matter oppose against QS. al-A'raf:56 " And you don't make damage on earth...". Allah of Berfirman in QS. ar-Rahman:33 " Hi genie jama'ah and human being, if you ready to penetrate angle of earth and sky, Hence getting through, you cannot penetrate it except with strength ( technological)". Intention of this research is to develop method determination of anionic surfactant by using mixture of malachite green and methylene blue by spectrophotometric visible. Result of which is obtained to be compared to method of methylene blue and method of malachite green which have there is.
This research study about anionic surfactant extraction use association ion mixture of malachite green and methylene blue into solvent of chloroform is later;then analysed with spectrophotometric visible. this Research step shall be as follows: determination of maximum wavelength, determination of optimum pH of mixture after diextraction, determination of optimum ratio between malachite green and methylene blue, determination of optimum ratio of mole between surfactant with ion fight against and analytic performansi ( limit detect and value of accuracy). This method also application at river water.
Result of from this research is: maximum wavelength of association ion is 617,5 nm, optimum pH of him is 7, ratio of pengomplek between malachite green and methylene blue is 1:1, mole ratio between surfactant with ion fight against is 1 / 100. Result of test of performansi analytic of method of extraction this sinergis shall be as follows: Limit detect = 0,00668 ppm, value of accuracy = 1-3,4(%). The result indicate that this is method more sensitive to be compared to method of methylene blue and method of malachite green which have there is.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Dewi, Diana Candra and Barizi, Ahmad | |||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Keywords: | malasit hijau; metilen biru; surfaktan anionik; ekstraksi sinergis; Malachite green; methylene blue; surfactant anionic; extraction sinergis | |||||||||
Departement: | Fakultas Sains dan Teknologi > Jurusan Kimia | |||||||||
Depositing User: | Koko Prasetyo | |||||||||
Date Deposited: | 12 May 2023 10:43 | |||||||||
Last Modified: | 12 May 2023 10:43 | |||||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/49779 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |