Indrawasih, Dina (2013) Pengaruh konsentrasi dan lama perendaman dalam asap cair tempurung kelapa (Cocos nucifera L) terhadap kadar protein, jumlah total bakteri dan aroma pada udang windu (Penaeus monodon). Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
09620063.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK
Udang merupakan sumber bahan pangan hewani yang sangat diminati oleh masyarakat, khususnya udang windu (Penaeus monodon). Minat tinggi terhadap udang windu dapat disebabkan karena tingginya kandungan protein di dalamnya yakni sekitar 21%. Tingginya protein pada udang tidak selamanya membawa dampak baik, karena tingginya protein pada daging udang merupakan media yang baik untuk pertumbuhan bakteri pembusuk. Hal itu dapat menyebabkan berkurangnya kualitas atau mutu sehingga udang lebih cepat busuk. Penggunaan Asap cair tempurung kelapa (Cocos nucifera L) diharapkan dapat menggantikan formalin. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Pengaruh Konsentrasi dan Lama Perendaman dalam Asap Cair Tempurung Kelapa (Cocos Nucifera L) Terhadap Kadar Protein, Jumlah Total Bakteri, dan Aroma pada Udang Windu (Penaeus monodon).
Penelitian ini dilakukan dilaboratorium secara eksperimental dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL), dua faktor 3 kali ulangan. Faktor pertama adalah lama perendaman yang terdiri dari 3 taraf perlakuan yaitu 15 menit, 30 menit dan 45 menit. Faktor kedua adalah variasi konsentrasi asap cair yang terdiri dari 4 taraf perlakuan yaitu 0%, 1,5%, 2% dan 2,5%. Parameter yang diamati kadar protein, jumlah total bakteri dan aroma. Data yang diperoleh dari penelitian ini dianalisis dengan analisis varian (ANAVA) dan untuk mengetahui perbedaan yang signifikan dilakukan uji Duncan dengan taraf signifikansi 5% untuk uji aroma data dianalisis menggunakan Kruskal Wallis.
Berdasarkan hasil Anova, data menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan (P<0,05) pada perlakuan lama perendaman dan variasi konsentrasi asap cair serta interaksi keduanya. Uji lanjut Duncan taraf 5% menunjukkan bahwa pengaruh konsentrasi dan lama perendaman terbaik terhadap kadar protein adalah konsentrasi 1,5% dengan lama perendaman 15 menit, untuk jumlah total bakteri konsentrasi 2,5% dengan lama perendaman 45 menit sedangkan untuk kualitas aroma perlakuan terbaik yakni konsentrasi 2% dan lama perendaman 15 menit.
ABSTRACT
Shrimp is an animal food source that is in high demand by the public , especially the tiger shrimp ( Penaeus monodon ) . High interest in the tiger shrimp may be caused due to the high content of protein in it which is about 21 % . The high protein in shrimp does not always bring good impact , because of the high protein in shrimp meat is a good medium for the growth of spoilage bacteria . It may cause a reduction in the quality or the quality so much shrimp faster rotten . The use of liquid smoke coconut ( Cocos nucifera L ) is expected to replace formalin . The purpose of this study was to determine the effect of concentration and length shell Immersion in Liquid Smoke Coconut ( Cocos Nucifera L ) Levels Of Protein , Total Bacteria , and Aroma on Tiger Shrimp (Penaeus monodon).
The research was conducted in an experimental laboratory using completely randomized design ( CRD ) , two- factor repeated 3 times . The first factor is the long immersion treatment consists of 3 levels ie 15 min , 30 min and 45 min . The second factor is the variation of the concentration of the liquid smoke treatment consisted of 4 levels of 0% , 1.5 % , 2 % and 2.5 % . Parameters observed protein levels , the total number of bacteria and aroma . Data obtained from this study were analyzed by analysis of variance ( ANOVA ) and to determine significant differences Duncan test with a significance level of 5% for the test data were analyzed using the Kruskal aroma Wallis .
Based on the results of ANOVA , the data show that there are significant differences ( P < 0.05 ) in the treatment of soaking time and the variation of liquid smoke concentration and their interaction . Duncan further test the level of 5 % indicates that the effect of concentration and immersion time is best for protein concentration of 1.5 % with 15 minutes soaking time , for a total amount of bacteria concentration of 2.5 % with a soaking time of 45 minutes while the aroma quality of the best treatment concentration of 2 % and a 15 -minute immersion time .
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Harianie, Liliek and Syarifah, Umaiyatus | |||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Keywords: | Udang windu; Asap cair tempurung kelapa; kadar protein; jumlah total bakteri dan aroma; Tiger shrimp; Liquid Smoke shell Coconut; protein content; total number of bacteria and aroma | |||||||||
Subjects: | 06 BIOLOGICAL SCIENCES > 0608 Zoology > 060803 Animal Developmental and Reproductive Biology | |||||||||
Departement: | Fakultas Sains dan Teknologi > Jurusan Biologi | |||||||||
Depositing User: | Adi Sucipto | |||||||||
Date Deposited: | 15 Mar 2023 10:58 | |||||||||
Last Modified: | 15 Mar 2023 10:58 | |||||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/48386 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |