Rismariyanti, Irkhamna (2015) Dinamika kelompok Street Dance Xcalibur di Kota Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
11410059.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (706kB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK
Kelompok dapat diartikan sebagai sejumlah orang yang berkumpul bersama untuk mencapai sebuah tujuan. Dalam proses pembentukan kelompok ada dua tahap, tahap pertama yakni tahap otoritas, meliputi tahap ketergantungan pada otoritas, tahap pemberontakan, tahap pencarian. Tahap yang kedua ialah tahap pribadi yang meliputi tahap harmonis, tahap identitas diri dan tahap pencarian masalah pribadi. Suatu lingkup pengetahuan sosial yang lebih berkonsentrasi pada hakikat kehidupan berkelompok yang menunjukkan kemajuan disebut dinamika kelompok. (Johnson dan Johnson, 2012, h: 4). Subjek dalam penelitian ini adalah sebuah kelompok street dance di kota Malang, dengan pendiri sekaligus ketua kelompok sebagai subjek primer dan dua anggotanya sebagai subjek sekunder.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran dinamika kelompok street dance Xxcalibur Famz. Peneliti menggunakan metode penelitian kualitatif studi kasus untuk mengungkap lebih mendalam tentang pembentukan kelompok dan dinamikanya, metode pengumpulan data yang digunakan peneliti meliputi metode wawancara mendalam, observasi dan dokumentasi.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa gambaran dinamika kelompok Xcalibur yang meliputi kohesi, motif, struktur, kepemimpinan dan perkembangan kelompok menunjukkan adanya kemajuan di dalam kinerja kelompok meskipun kerjasama antar anggota masih kurang.
ABSTRACT
Groups can be defined as the number of people who join together to achieve a goal. In the process of group formation, two steps are evailable, the first step is the stage of authority, includes the step of dependence on authority, the stage of rebellion, and the stage of the search. The second step is the step which includes the step of harmonious personal, phase identification and the stage of personal finding problems. A sphere of social knowledge which is more concentrated on the nature of life in groups which show the progress called group dynamics. (Johnson and Johnson, 2012, h: 4). The subject of the study is a street dance group in Malang Town with the founder and the leader of the group as the primary subject and two of its members as the secondary subject.
This study aims to describe the dynamics of street dance group Xcalibur Famz. The researcher used qualitative research method which is consentrated on case studies to reveal more about the group formation and dynamics, data collection method the researcher used include deep interviews, observation and documentation.
The results of this study indicate that the description of street dance Xcalibur group dynamics that included cohesion, pattern, structure, leadership and group development showed there was progress in the performance of the group even though the cooperation among the members was still lacking.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Amiq, M. Bahrun | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Dinamika Kelompok; Kelompok; Street Dance Group Dynamics; Group; Street Dance | ||||||
Departement: | Fakultas Psikologi > Jurusan Psikologi | ||||||
Depositing User: | Moch. Nanda Indra Lexmana | ||||||
Date Deposited: | 07 Mar 2023 09:58 | ||||||
Last Modified: | 07 Mar 2023 09:58 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/47911 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |