Kuncahyadi, Muhammad Agung (2009) Analisis Economic Value Added untuk mengukur Kinerja Keuangan: Studi Komparatif pada PT Aqua Golden Missisipi Tbk dan PT Indofood Sukses Makmur Tbk. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
04610033.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (903kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK
Untuk dapat menjaga kelangsungan hidup perusahaan serta mempertahankan eksistensi perusahaan, kinerja keuangan perusahan harus dijaga bahkan dipertahankan agar bisa lebih baik. Selain itu peningkatan kinerja perusahaan juga harus dilakukan agar perusahaan dapat bertahan dalam persaingan bisnis yang ketat. Untuk menilai kinerja keuangan perusahaan salah satu alat analisis yang bisa digunakan adalah dengan menggunakan metode EVA. EVA adalah salah satu cara pengukuran kinerja operasional perusahaan yang memadukan perhitungan perusahaan untuk menghasilkan laba tanpa mengabaikan kepentingan pemilik modal. EVA dihitung dari laba operasional setelah pajak dikurangi dengan biaya modal dari seluruh modal yang dipergunakan untuk menghasilkan laba tersebut. Total biaya modal menunjukkan kompensasi atau pengembalian yang dituntut investor atas modal yang diinvestasikan dari perusahaan.
Jenis penelitian ini tergolong kualitatif komparatif. Yaitu membandingkan kinerja keuangan dua perusahaan. Di mana analisis data yang digunakan adalah time series analysis untuk mengetahui perbandingan dari tahun ke tahun dalam perhitungan EVA serta dibantu dengan pemaparan kualitatif. Adapun teknik pengumpulan data yang dipergunakan adalah dokumentasi.
Hasil penelitian yang dilakukan dengan data 5 tahun (tahun 2003 sampai tahun 2007) menunjukkan bahwa kinerja keuangan perusahaan berdasarkan konsep EVA, pada tahun 2003 ke 2004 EVA untuk PT. Aqua Golden Missisipi Tbk. mengalami kenaikan. Pada tahun-tahun ini EVA bernilai positif (-) yaitu -41.038 dan -60.072. Namun terjadi peningkatan pada tahun 2005 yaitu sebesar 12.895 sampai pada akhirnya pada tahun 2006 hasil penilaian kinerja keuangan PT. Aqua Golden Missisipi Tbk. dengan menggunakan model EVA menunjukkan posisi EVA berada di bawah nol atau bernilai negatif pada tahun 2006 yakni --140.205. Sementara untuk tahun yakni tahun 2007 menunjukkan hasil EVA yang positif atau posisi EVA berada di atas nol yaitu 106.612. Sedangkan hasil penilaian kinerja keuangan PT. Indofood Sukses Makmur Tbk.dengan menggunakan model EVA pada tahun 2006 benilai (-) yaitu -2.368.027 dan pada tahum 2007 menunjukkan nilai (+) yaitu senimlai 67.535 berlanjut sampai pada tahun 2006 yaitu 37. 606 (Tahun 2005) dan 1.77.274 (tahun 2006 ) . namum kembali bernilai negatif pada tahun 2007 yaitu -2.967.409.
ABSTRACT
To keep company survival and to sustain company existence, company financial performance should be kept better. Besides, the performance improvement should be done to make company survive in the tight business competition. To assess financial performance, one of analysis devices that can be used is EVA. EVA is one of ways to measure company operational performance that combines company calculation to provide profit without ignoring the capital owner interest from all used capital to produce the profit. Capital cost total shows compensation or return that is required by investor for the invested capital.
It is comparative qualitetive research. It compares financial performance for two companies in which the used data analysis is time series analysis to know the year to year comparison for EVA calculation and aided with qualitative explanation. The data collection analysis is ocumentation.
The research results which is done in 5 years data (year 2003 to 2007) showed that company financial performance based on EVA concept, from 2003 to 2004, EVA for PT. Aqua Golden Mississippi Tbk increased. At those years, EVA had positive value (-), it was about 41.038 and 60.072. But there was upgrading in 2005 of 12.895 and finally in 2006, the financial performance assessment of PT. Aqua Golden Mississippi Tbk by using EVA model showed positive EVA or the position of EVA was over zero, that is 106.612. While the financial performance assessment of PT. Indofood Sukses Makmur Tbk by using EVA model in 2006 was (-) that was -2.368.027. In 2007 it showed (+), it was 67.535 continued to 2006 that was 37.606 (year 2005) and 177.274 (year 2006) but return back into negative in 2007 that was -2.967.409
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Usri, Abdul Kadir | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | EVA; Kinerja Keuangan; EVA; Financial Performance | ||||||
Subjects: | 14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140207 Financial Economics | ||||||
Departement: | Fakultas Ekonomi > Jurusan Manajemen | ||||||
Depositing User: | Adi Sucipto | ||||||
Date Deposited: | 18 Jan 2023 14:47 | ||||||
Last Modified: | 18 Jan 2023 14:47 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/44504 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |