Ni’mah, Dewi Masykurin (2011) Strategi pembelajaran Al-Qur’an dalam meningkatkan kualitas bacaan siswa: Studi kasus pada kelas VII MTs Hidayatus Sholihin Turus Gurah Kediri. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
07110189.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (1MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK
Pembelajaran adalah upaya untuk pembelajaran membelajarkan siswa.Agar pembelajaran lebih efektif dan efisien serta mengarah kepada tujuan yang ingin dicapai, perlu adanya strategi pembelajaran yang disusun oleh guru. Secara sederhana strategi pembelajaran dapat diartikan sebagai taktik yang digunakan guru dalam proses belajar mengajar agar dapat mempengaruhi peserta didik sehingga tercapai sasaran dan tujuan pembelajaran. Strategi tersebut harus terdiri dari langkah-langkah yang tersusun secara terencana dan sistematis dengan menggunakan metode dan teknik tertentu. Penggunaan strategi dalam pembelajaran dimaksudkan agar pelajaran itu dapat ditangkap, dipahami, dan digunakan oleh siswa dengan baik, karena dengan cara seperti itulah akan dicapai hasil yang maksimal dalam pembelajaran.
Maka dari itu jenis penelitian yang digunakan oleh penulis adalah jenis penelitian kualitatif. Dalam perjalanan mengumpulkan data, peneliti menggunakan metode: observasi, wawancara, dokumentasi. Dengan metode ini diharapkan dapat memperoleh data-data yang kongkrit yang sesuai dengan kebutuhan dalam penelitian yang dilaksanakan di MTs Hidayatus Sholihin Turus Gurah Kediri dilaksanakan dengan baik karena didukung oleh beberapa faktor terlebih guru al-Qur‟an yang sudah di beri training metode yanbu‟a sebelumnya, semangat siswa belajar karena metode yang baru dan seru, dan juga yang terpenting alat belajar berupa buku jilid dan rapor sebagai bahan acuan yang memadai. Sedangkan faktor penghambatnya adalah latar belakang siswa yang beragam, dan waktu belajar setiap harinya yang relative singkat.Oleh sebab itu bacaan al-Qur‟an siswa bervariatif, namun begitu sebagian besar dari siswa menunjukkan bacaan mereka sangat baik.
Hasilnya adalah keberhasilan Strategi Pembelajaran al-Qur‟an Dalam Meningkatkan Kualitas Bacaan Siswa (Study Kasus pada Kelas VII MTs Hidayatus Sholihin Turus Gurah Kediri) selain menggunakan metode yanbu‟a juga didukung oleh kualitas guru, semangat siswa, buku ajar, dan rapor guna mengetahui perkembangan siswa.
Guru al-Qur‟an merupakan barometer siswa dalam suksesnya pendidikan. Agar terlaksana/terwujud bacaan yang baik dan benar maka kubcinya adalah: kesiapan, kemauan, dan kemampuan guru. Dan hal tersebut dapat didukung dengan strategi yang lebih terfokus pada pemberian materi.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Aziz, Abdul | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Strategi Pembelajaran al-Qur’an; Kualitas Bacaan | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam | ||||||
Depositing User: | Fadlli Syahmi | ||||||
Date Deposited: | 28 Nov 2022 11:13 | ||||||
Last Modified: | 28 Nov 2022 11:13 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/41802 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |