Husna, Miftah El (2015) Hubungan konsep diri dengan penyesuaian diri pada waria Perwakoba (Persatuan Waria Kota Batu). Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
11410105.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (6MB) | Preview |
Abstract
INDONESIA:
Konsep diri merupakan pandangan seseorang tentang diri sendiri yang terbentuk melalui interaksi dengan lingkungan dan diantaranya meliputi tentang pengetahuan, pengharapan dan penilaian yang dimiliki individu tentang dirinya sendiri dan dapat berpengaruh kepada tingkah laku individu tersebut. Waria yang berada dikota Batu dan sekitarnya yang tergabung dalam komunitas Perwakoba, sangat menyadari bahwa ia adalah laki-laki, akan tetapi mereka merasa terjebak ditubuh yang salah sehingga ia berpenampilan, berperilaku, dandanan maupun bertingkahlaku selayaknya wanita. Waria yang merupakan penderita transeksualisme yaitu seseorang yang secara jasmani memiliki jenis kelamin yang jelas dan sempurna, namun cenderung menampilkan diri sebagai lawan jenisnya. Dalam kehidupannya mereka sering dianggap tidak normal, dijadikan bahan ejekan, dan berbagai penolakan lainnya. Akan tetapi dengan segala kemampuannya mereka tetap mampu menunjukkan citra diri yang positif sebagai wujud agar dapat beradaptasi dan diterima dengan baik dalam masyarakat serta menghilangkan stigma negatif tentang waria yang ada dalam masyarakat. Usaha individu dalam menyelaraskan antara kelemahan dan kemampuan yang ada pada dirinya dengan tuntutan yang ada dilingkungan agar dapat membangun hubungan yang harmonis dengan lingkungan merupakan suatu bentuk penyesuain diri.
Tujuan dari penelitian ini 1) Untuk mengetahui konsep diri waria Perwakoba (Persatuan Waria Kota Batu), 2) Untuk mengetahui tingkat penyesuaian diri waria Perwakoba (Persatuan Waria Kota Batu), 3) Untuk mengetahui hubungan antara konsep diri dengan penyesuaian diri pada waria Perwakoba (Persatuan Waria Kota Batu).
Peneliti menggunakan pendekatan kuantitatif korelasional. Instrumen yang digunakan yaitu skala konsep diri dan skala penyesuaian diri yang disebarkan pada 36 subjek penelitian yang mana pengambilan sampel menggunakan teknik sampling jenuh. Skala konsep diri terdiri dari 48 aitem dan skala penyesuaian diri terdiri dari 34 aitem. Analisa data yang digunakan adalah korelasi product moment dengan bantuan SPSS 16.00 for windows.
Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa seluruh waria Perwakoba memiliki tingkat konsep diri yang tinggi (positif) dengan persentase 100% (36 waria) dan tidak satupun dari mereka berada pada tingkat konsep diri yang sedang maupun rendah. Sedangkan untuk tingkat penyesuaian diri ditemukan bahwa mayoritas waria memiliki penyesuaian diri yang tinggi dengan presentase 88.9% (32 waria) dan yang berada pada kategori sedang dengan presentase 11.1% (4 waria) dan tidak ditemukan waria yang memiliki penyesuaian diri yang rendah 0%. Hasil korelasi variabel menunjukkan bahwa terdapat hubungan positif antara konsep diri dengan penyesuaian diri dengan rxy = 0,589 dan p = 0,000, artinya semakin tinggi konsep diri maka akan semakin tinggi pula penyesuaian diri waria Perwakoba, begitupun sebaliknya, semakin rendah tingkat konsep diri maka akan semakin rendah penyesuaian dirinya.
ENGLISH:
Self-concept is somebody’s view about himself which is formed through environmental interaction. Some of which is knowledge, expectation and assessment of individual about himself which can influence the behavior.The transsexuals of Batu City and its surroundings are united in Perwakoba community. He is aware that he is a man, but he feels trapped in wrong body that makes him dress and act like a woman. Transsexual is a change of sexes, a person who physically has distinct sex but tend to dress and act as the opposite sex. In their life, they often ridiculed and refused. However, with the entire capability they can show their positive self-image in order to adapt and be able to be accepted in society. Furthermore, it has done in order to omit the negative stigma about transsexuals which is already exist in society. The individual effort has done in order to harmonize the weakness and strength of himself with the demand of the environment to build a harmonic relationship with the environment. It is one of the forms self adjustment.
The purposes of the research are 1) To reveal the self-concept of Perwakoba transsexuals, 2) To reveal the degree of self-adjustment of the Perwakoba transsexuals, 3) To reveal the relation between self-concept and self-adjustment of Perwakoba transsexuals.
The researcher use correlational quantity approach. Self-concept and self-adjustment scale which is spread to 36 research subjects by using saturated sampling technique is used as the research instrument. The self-concept scale stands from 48 items and self-adjustment scale stands from 34 items. The data analysis which is used is product moment correlation by SPSS 16.00 for windows platform.
The result of the research shows that all of the transsexuals has high self-concept (positive) with 100% as the percentage (36 transsexuals) and none of them in the position of intermediate or low self-concept. While, the degree of self-adjustment reveals that the majority of the transsexuals have high level by 88.9% (32 transsexuals) and those who are in intermediate category by 11.1% (4 transsexuals) and no transsexual has low level of acclimatization by 0%. The result of correlation variable shows the positive relationship between self-concept and self-adjustment by rxy = 0,589 and p = 0,000, means that the higher the self-concept the higher the self-adjustment of the Perwakoba transsexuals be. Oppositely, the lower the self-concept level, the lower the self-adjustment be.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Rahayu, Iin Tri | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Konsep Diri; Penyesuaian Diri; Self-Concept; Self-Adjustment | ||||||
Departement: | Fakultas Psikologi | ||||||
Depositing User: | Zulaikha Zulaikha | ||||||
Date Deposited: | 27 Jun 2016 11:40 | ||||||
Last Modified: | 27 Jun 2016 11:40 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/3135 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |