Habibi, Nasruddin (2018) Studi kasus successful aging pada atlet lansia anggota Persatuan Atletik Master (PAMI) Kota Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
12410029.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (3MB) | Preview |
Abstract
INDONESIA:
Seluruh manusia pasti akan mengalami penuaan di masa hidupnya yang selalu diiringi dengan penurunan-penurunan dalam fungsi-fungsinya sebagai manusia baik secara fisik psikologis dan sosial. Namun seorang lansia juga bisa mencapai Successful Aging yaitu dimana fungsi-fungsi lansia masih terawat dan optimal sehingga seorang lansia tidak menjadi renta. Kondisi ini membuat lansia dapat menikmati kehidupannya di masa tuanya dengan penuh makna, bahagia, berguna dan berkualitas serta tetap aktif di lingkungan sosial. Sebagai profesi yang mengandalkan kapasitas fisik, seorang atlet juga tidak luput dari penurunan-penurunan yang beriringan dengan penuaan.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pencapaian keberhasilan penuaan (Successful aging)lansia anggota Persatuan Atletik Master Indonesia (PAMI) kota Malang di masa tuanya. Metode pengumpulan data menggunakan observasi non partisipan dan wawancara tidak terstruktur yang melibatkan 2 anggota PAMI Kota Malang sebagai subjek peneliitian dan keluarga subjek sebagai salah satu informan penelitian.
Data yang didapat kemudian dianalisa dan di paparkan secara deskriptif kualitatif menurut 4 aspeksuccessful aging yang disusun oleh Lawton (dalam Weiner, 2003: 610) berupa: Functional Well, Selection Optimization & Compensation, Psychological Well-being, serta Primary & Secondary Control.
Hasil penelitian menunjukkan bahwafaktor Successful Aging pada subjek 1adalah sebagai berikut: 1)Terbiasa untuk hidup aktif sebagai mantan atlet professional, 2) Menyesuaikan terget kearah distress dan hubungan sosial yang baik, 3) Lingkungan mendukung gaya hidup aktif, dan 4) Mood yang stabil, mengurangi stress dan terhindar dari depresi.
Sementara itu faktor yang berperan dalam tercapainya successful aging pada subjek 2 adalah: 1)Lingkungan dan kebiasaan mendukung terjaganya fungsi-fungsi dengan baik, 2)Mampu beradaptasi dengan penurunan tanpa merasa terbebani, 3)Bahagia karena anak cucu, kegiatan rekreatif dan mampu beraktifitas secara mandiri yang mendukung kesejahteraan psikologis, dan 4)Memiliki motivasi yang tinggi untuk hidu paktif.
ENGLISH:
All human being will experience aging in their lifetime, which is always accompanied by declines in their functions as human, both psychologically and socially. However, an elderly person can also achieve Successful Aging, where the elderly functions are maintained and optimal so that an elderly person does not become old. This condition makes the elderly able to enjoy their lives in their old age with meaningful, happy, useful and quality and remain active in the social environment. As a profession that relies on physical function, an athlete also deal with the decreases that go hand in hand with aging.
This study aims to determine the achievement of the successful agingon elderly members of the Indonesian Master Athletics Association (PAMI) Malang city in his old age. Methods of collecting data using non-participant observation and unstructured interviews involving 2 members of PAMI Kota Malang as the subject of research and the family of the subject as one of the research informants.
The data obtained were then analyzed and described in qualitative descriptive according to 4 aspects of successful aging compiled by Lawton (in Weiner, 2003: 610) in the form of: Functional Well, Selection Optimization & Compensation, Psychological Well-being, and Primary & Secondary Control.
The results of the study show that Successful Aging factors in subject 1 are as follows: 1) Accustomed to live actively as a former professional athlete, 2) Adjust the target towards distress and good social relations, 3) The environment supports an active lifestyle, and 4) Mood stable, reduce stress and avoid depression.
While the factors that play a role in achieving successful aging in subject 2 are: 1) Environment and habits support the maintenance of functions properly, 2) Able to adapt to decline without feeling burdened, 3) Happy because of posterity, recreational activities and being able to indulge in activities independently that supports psychological well-being, and 4) High motivation for active life.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Yahya, Yahya | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | successful aging; lanjut usia; atlet maste | ||||||
Departement: | Fakultas Psikologi | ||||||
Depositing User: | Dian Anesti | ||||||
Date Deposited: | 04 Mar 2020 09:16 | ||||||
Last Modified: | 04 Mar 2020 09:16 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/15676 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |