Sa'adah, Umi (2018) Multiplikasi tunas lateral legundi (Vitex trifolia Linn) pada berbagai macam media dasar dan konsentrasi 6 – Benzyl Amino Purine (BAP) secara in vitro. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
14620038.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (3MB) | Preview |
Abstract
INDONESIA:
Legundi (Vitex trifolia Linn) merupakan salah satu tanaman obat aromatik dengan habitus semak berkayu. Tanaman ini memiliki mampu mengatasi berbagai penyakit seperti asma, batuk, alergi dan beberapa penyakit lainnya. Legundi dapat tumbuh secara maksimal apabila ditanam didaerah pantai atau tanah berpasir. Perbanyakan legundi selama ini dilakukan dengan stek batang atau biji. Kebutuhan legundi di bidang industri semakin meningkat seiring meningkatknya konsumsi masyarakat pada obat herbal. Oleh karena itu, perlu dilakukan perbanyakan legundi dengan metode kultur jaringan agar berlangsung lebih cepat dan hasilnya maksimal meskipun tidak di habitat aslinya. Kultur jaringan merupakan salah satu teknik perbanyakan tanaman pada media tertentu dan dengan penambahan zat pengatur tumbuh agar pertumbuhan dapat terjadi secara efektif dan efisien. Penelitian ini bersifat eksperimental, menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 12 perlakuan dan 3 ulangan. Perlakuan pada penelitian ini terdiri atas dua faktor yakni: jenis media, meliputi media MS, DKW dan WV5 dan penambahan BAP pada konsentrasi 0 µM; 2,2 µM; 4,4 µM; dan 6,6 µM. Data dianalisis dengan Uji ANAVA Two Way α = 5%. Apabila terdapat perbedaan signifikan maka dilanjutkan Uji Duncan Multiple Range Test (DMRT) dengan taraf 5%. Hasil pengamatan dan analisis data menunjukkan bahwa jenis media WV5 yang dikombinasikan dengan BAP pada konsentrasi 6,6 µM merupakan media yang terbaik untuk multiplikasi tunas lateral legundi dengan meningkatkan jumah tunas sebanyak 3,5 tunas.
ENGLISH:
Legundi (Vitex trifolia Linn) is one of the aromatic medicinal plants with woody bush habitus. This plant has the ability to overcome various diseases such as asthma, cough, allergies and several other diseases. Legundi can grow optimally when planted in coastal areas or sandy soil. The multiplication of legundi has been done with stem cuttings or seeds. The need for legundi in the industrial sector is increasing along with the increase in public consumption of herbal medicines. Therefore, it is necessary to multiply legundi with tissue culture methods to take place faster and the results are maximal even if not in their natural habitat. Tissue culture is one of the techniques for plant propagation in certain media and by adding growth regulators so that growth can occur effectively and efficiently. This study was experimental, using a completely randomized design (CRD) with 12 treatments and 3 replications. The treatment in this study consisted of two factors, namely: type of media, including MS, DKW and WV5 media and the addition of BAP at a concentration of 0 µM; 2,2 µM; 4,4 µM; and 6,6 µM. Data were analyzed by Two Way ANOVA Test α = 5%. If there is a significant difference, then continue the Duncan Multiple Range Test (DMRT) with a level of 5%. The results of observations and data analysis showed that the type of WV5 media combined with BAP at a concentration of 6,6 µM was the best medium for multiplication of lateral shoots of legundi by increasing the number of shoots by 3,5 shoots.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Suyono, Suyono and Fahruddin, M. Mukhlis | |||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Keywords: | BAP; Jenis media; Legundi; Multiplikasi; tunas lateral; BAP; Media type; Legundi; Multiplication; Buds | |||||||||
Departement: | Fakultas Sains dan Teknologi > Jurusan Biologi | |||||||||
Depositing User: | M. Nawa Syarif Fajar Sakti | |||||||||
Date Deposited: | 09 May 2019 15:10 | |||||||||
Last Modified: | 09 May 2019 15:10 | |||||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/13988 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |