Responsive Banner

Implementasi manajemen kearsipan dalam meningkatkan kualitas pelayanan administrasi pada Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Malang

Masfufah, Pipit Alifatul (2018) Implementasi manajemen kearsipan dalam meningkatkan kualitas pelayanan administrasi pada Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.

[img]
Preview
Text (Fulltext)
14170011.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB) | Preview

Abstract

ABSTRAK

Manajemen kearsipan yaitu suatu kegiatan yang dilakukan oleh suatu lembaga/ instansi/ organisasi untuk mencapai suatu tujuan yang telah direncanakan yang dimulai dari kegiatan peneriman, pencatatan, penyimpanan, pengevaluasian sampai pemusnahan arsip.

Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan: (1) Implementasi dan evaluasi manajemen kearsipan dalam meningkatkan kualitas pelayanan administrasi pada Seksi Pendidikan Madrasah Kementerian Agama Kabupaten Malang. (2) Upaya dalam meningkatkan kualitas pelayanan administrasi pada Seksi Pendidikan Madrasah Kementerian Agama Kabupaten Malang. (3) Dampak dari implementasi manajemen kearsipan yang di hasilkan dari upaya dalam meningkatkan kualitas pelayanan administrasi pada Seksi Pendidikan Madrasah Kementerian Agama Kabupaten Malang.

Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif. Untuk teknik pengumpulan data, peneliti mengumpulkan data melalui teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan untuk mengecek dan memeriksa data dari berbagai teknik pengumpulan data dan sumber data yang telah ada peneliti menggunakan teknik triangulasi data. Adapun analisis data dalam penelitian kualitatif dimulai sebelum di lapangan, analisis data di lapangan, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan.

Adapun hasil penelitian yang peneliti temukan adalah: (1) Implementasi manajemen yang digunakan di Seksi Pendidikan Madrasah yaitu menggunakan 5 P yakni perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, pemotivasian dan pengendalian. Evaluasi implementasi manajemen kearsipan di Seksi Pendidikan Madrasah dilakukan dengan melihat arsip-arsip yang sudah lama apakah arsip tersebut masih digunakan lagi apa sudah tidak digunakan. (2) Upaya-upaya yang dilakukan staf Seksi Pendidikan Madrasah dalam meningkatkan kualitas pelayanan administrasi diantaranya; menertibkan para staf untuk tertib administrasi, penataan ruangan yang tepat, memberikan pelayanan yang sesuai dengan prosedur yang ada, membantu menangani masalah-masalah yang dihadapi oleh guru atau tenaga kependidikan sampai masalahnya tuntas. (3) Dampak dari implementasi manajemen kearsipan dalam meningkatkan kualitas pelayanan administrasi diantaranya, semakin mudah dalam mencari arsip tahun-tahun sebelumnya.

ABSTRACT

Archives management is an activity undertaken by an agency / agency / organization to achieve a planned goal that starts from the activities of recording, recording, storage, evaluating until destruction of the archive.

The purpose of this study is to describe: (1) Implementation and evaluation of archival management in improving the quality of administrative services in the Madrasah Education Section in the office of the Ministry of Religious Affairs of Malang Regency. (2) Efforts in improving the quality of administrative services in the Madrasah Education Section in the Office of the Ministry of Religious Affairs of Malang Regency. (3) The impact of archive management implementation that resulted from the effort in improving the quality of administrative services in the Madrasah Education Section in the office of the Ministry of Religious Affairs of Malang Regency.

The type of this research is descriptive qualitative research. For data collection techniques, researchers collect data through observation techniques, interviews, and documentation. Meanwhile, to check and check data from various data collection techniques and data sources that have been existing researchers using data triangulation techniques. The data analysis in qualitative research begins before in the field, data analysis in the field, data reduction, data presentation and conclusion.

The results of the research that researchers found are: (1) Implementation of management used in Section Education Madrasah that is using 5 P namely planning, organizing, direction, motivation and control. Evaluation of archives management implementation in Madrasah Education Section is done by looking at archives that have been long whether the archive is still used again what is not used. (2) The efforts made by the Madrasah Education Section staff in improving the quality of administrative services include; disciplining staff for proper administration, proper spatial arrangement, providing services in accordance with existing procedures, helping to deal with problems faced by teachers or educational personnel until the problem is over. (3) The impact of archive management implementation in improving the quality of administrative services such as, easier to find archives in previous years.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisor: Nasith, Ali
Contributors:
ContributionNameEmail
UNSPECIFIEDNasith, AliUNSPECIFIED
Keywords: Manajemen Kearsipan; Kualitas Pelayanan; Administrasi; Archives Management; Service Quality; Administration
Departement: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Dinantari Susilo
Date Deposited: 10 Jan 2019 14:01
Last Modified: 21 Mar 2023 14:01
URI: http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/12853

Downloads

Downloads per month over past year

Actions (login required)

View Item View Item