Salis, Rohmatulloh (2010) استخدام أسلوب الكتابة الدربية وأثره في تحصيل مهارة الكتابة: بالتطبيق على مدرسة نهضة العلاماء الثنوية كارنج بلوسو بمالانج. Masters thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
07910026.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (2MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK
Menulis merupakan salah satu dari ketrampilan berbahasa yang empat: Ketrampilan mendengar, ketrampilan berbicara, ketrampilan membaca, dan ketrampilan menulis. Ketrampilan menulis adalah peenerpan bagi ketrampilan- ketramplian lainnya.
Dengan ketrampilan menulis ilmu pengetahuan tercatat, budaya tersebar, dan ilmu pengetahuan bisa berpindah dari generasi ke generasi yang lain. Menulis adalah ukuran keberhasilan pembelajaran bahasa setelah ketrampilan-ketrampilan yang lain, karena tidak hanya terbatas pada penulisan indah beberapa kata atau kalimat melainkan termasuk proses kreatifitas pemikiran yang terstruktur.
Ada banyak faktor yang menyebabakan kemunduran sekolah yang dijadikan tempat penelitian ini dalam pembelajaran ketrampilan menulis, diantaranya adalah siswa takut membiasakan diri menulis lebih-lebih yang berhubungan dengan kebenaran tulisan secara tata bahsa, tarkib, ejaan dan lain lain, sehingga mereka merasa bosan ketika berinteraksi dalam proses pembelajaran. Begitupun dengan metode yang digunakan tidak sesuai dengan siswa bahkan menghilangkan motivasi dan optimisme mereka dalam belajar bahasa Arab.
Dalam penelitian ini peneliti berfokus pada pengunaan teknik pembelajaran dalam ketrampilan menulis. Dalam hal ini, penulis menggunakan teknik Derby Writing karena memiliki banyak kelebihan dalam proses pembelajaran menulis dan tidak mengurangi kepentingan metode-metode yang lain. Berdasarkan permasalahan diatas, maka rumusan masalah penelitian ini adalah (1) apa saja teknik-teknik pembelajaran yang digunakan dalam pembelajaran bahasa Arab di MA Nahdlatul Ulama Karangploso Malang?, (2) bagaimana penggunaan tehnik Derby Writing dalam pengajaran ketrampilan menulis pada siswa MA Nahdlatul Ulama Karangploso Malang?, (3) apa pengaruh penggunaan Teknik Derby Writing terhada ketrampilan menulis siswa MA Nahdlatul Ulama Karangpolso Malang?.
Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian eksperimen dengan data-data kuantitatif yang diterapkan pada MA Nahdlatul Ulama Karangploso Malang. Penelitian ini berlangsung dengan menggunakan dua kelompok: kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Alat-alat yang digunakan untuk mengumpulkan data adalah observasi, wawancara, angket, evaluasi.
Adapun hasil penelitian ini dapat disimpulkan sebagai berikut: (1) penggunaan teknik Derby Writing dapat memperbaiki prestasi menulis siswa, (2) pengguanan teknik Derby Writng meningkatkan partisipasi siswa dalam kegiatan di kelas, (3) para siswa lebih percaya diri dalam menulis, tidak khawatir akan kesalahan tulisannya setelah penggunaan teknik Derby Writing, (4) penggunaan teknik Derby Writing menambah motivasi siswa dalm proses belajar mengajar, (5) hasil pengajaran ketrampilan menulis setelah penggunaaan teknik Derby Writing lebih tinggi dari pada hasil sebelum penggunaan teknik Derby Writing, (6) penggunaan teknik Derby Writing dalam pengajaran ketrampilan menulis memiliki pengaruh positif dan efektifitas, (7) proses belajar mengajar dengan teknik Derby Writing dalam pengajaran ketrampilan menulis biasa digunakan di masa yang akan datang, berdasarkan pendapat para siswa dari hasil angket, observasi, dan wawancara. Oleh karena itu dipandang perlu bagi guru bahasa Arab untuk menaruh perhatian yang cukup terhadap penggunaan teknik tersebut dalam pelaksanaan pembelajaran ketrampilan menulis. Begitu juga para penanggung jawab pendidikan perlu kiranya mencurahkan segenap kemampuannya dalam menyiapkan berbagai teknik pembelajaran yang sesuai di sekolah.
ABSTRACT
Writing is one of four language skills: listening skill, speaking skill, reading skill, and writing skill. Writing skill is the application for other language skills. With writing, knowledge has been written, culture has spred, and knowledge can be moved to the next generations. Writing is standardization for successful of other language skills teaching, because it is not only calligraphy of words or sentences but also a creative process of structural thinking.
There are many factors that made the school where this research has taken placed –especially in writing teaching- decrease. They are: students are afraid of writing error included syntax, structure, etc., and it is made them bore to interactive in learning process. Beside that, the methods used are not suitable for students, it cause their motivation and optimist to be lost in learning Arabic.
In this research, researcher concentrated in application of teaching technique for writing skill. In this case, researcher used Derby Writing Technique because it has many superiorities in teaching writing and does not decrease the importances of other methods. Based on problems above, the problem statements of this research are: (1) What techniques used in teaching Arabic in Islamic Senior High School Nahdlatul Ulama Malang?, (2) How is the application of Derby Writing Technique in teaching writing in Islamic Senior High School Nahdlatul Ulama Malang?, (3) What is the influence of application of Derby Writing Technique to student’s skill in writing in Islamic Senior High School Nahdlatul Ulama Malang?
Experiment research method is being used in this research. It is used by quantitative data and applicated at Islamic Senior High School Nahdlatul Ulama Malang.
This research performs in two groups: experiment group and control group. Instruments used for collecting data are observation, interview, questionnaire, and evaluation. Result of this research can be formulated as follow: (1) the application of Derby Writing Technique improved achievement writing of students, (2) the application of Derby Writing Technique improved student’s participation in class, (3) students have good confidence to write without worry about errors in their writing after the application of Derby Writing Technique, (4) the application of Derby Writing Technique improved student’s motivation in learning, (5) the value of teaching writing skill after applying Derby Writing Technique is higher than before, (6) the application of Derby Writing Technique is effective and has positive influence, (7) Derby Writing Technique in teaching writing skill can be used for next time.
It is based on students opinions from questionnaire, observation, and interview. Therefore, it is very important to pay attention of this mean in Arabic learning process. And also to the educational responsible need to give all the abilities in preparing all learning means that relevant at every schools.
Item Type: | Thesis (Masters) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Lubis, Torkis and Sulaeman, Mohamed Syaikhoun Mohamed | |||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Keywords: | أسلوب الكتابة الدربية; مهارة الكتابة; Metode Derby writing; Keterampilan Menulis; Derby Writing Technique in Writing Learning; Writing Skill | |||||||||
Departement: | Sekolah Pascasarjana > Program Studi Magister Pendidikan Bahasa Arab | |||||||||
Depositing User: | Mohammad Syahriel Ar | |||||||||
Date Deposited: | 08 Apr 2017 12:12 | |||||||||
Last Modified: | 05 Jan 2018 10:04 | |||||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/6248 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |