Qadam, Izah Ulya (2010) Implementasi metode Cooperative Learning dalam meningkatkan kreativitas siswa dalam pelajaran Aqidah Akhlak Kelas VII MTS Negeri Lawang Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
06110125.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK
Fenomena pendidikan di Indonesia dewasa ini lebih banyak pada pembelajaran yang bersifat kompetitif dan individualitis. Dalam sistem pembelajaran ini siswa harus berjuang untuk memperoleh sebuah nilai yang bagus sebagai akhir dari perjuangannya. Para siswa pun harus saling berkompetisi, bahkan siswa terkadang tidak sehat dalam keikutsertaan dalam kompetisi ini. Ketika keadaan seperti ini masih berkelanjut, maka individualitis berkembang tanpa ada hubungan sosial dan kerjasama dalam meraih prestasi siswa. Sehingga kreativitas peserta didik tidak berkembang dengan baik dan bahkan bisa mematikan kreativitas siswa. Untuk menghindari hal-hal tersebut pembelajaran Cooperative learning sebagai tawaran alternatif karena dapat mengarahkan siswa untuk meningkatkan motivasi, kreativitas, imajinatif, dan etos keilmuan serta berkembangnya potensi anak yang belum dapat dilaksanakan sepenuhnya. Sehingga nilai-nilai Islami dalam proses belajar terwujud dengan motode yang manusiawi, menyenangkan dan mengarahkan anak didik.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendiskripsikan proses perencanaan, pelaksanaan dan penilaian dengan implementasi metode Cooperative learning dalam meningkatkan kreativitas siswa dalam pelajaran Aqidah Akhlak kelas VII MTs Negeri Lawang Malang.
Metode penelitian yaitu menggunakan penelitian tindakan kelas (PTK). Tahapan penelitian ini berupa siklus yang meliputi perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Pengumpulan data penelitian ini dilakukan dengann menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun data yang bersifat kuantitatif dianalisis dengan menggunakan rumus presentase:
P = (Post Rate - Base Rate)/Base Rate x 100%
Hasil penelitian membuktikan bahwa implementasi metode Cooperative learning dapat meningkatkan kreativitas siswa dalam pelajaran Aqidah Akhlak kelas VII MTs Negeri Lawang Malang. Hasil observasi di lapangan menunjukkan bahwa kreativitas mengalami peningkatan dari pre test ke post test yang semula perolehan nilai skor 13 menjadi 25 skor. Atau berdasarkan hasil perhitungan skor penilaian nilai kreativitas berdasarkan indikator dalam lembar observasi menunjukkan bahwa pada siklus I penilaian sebesar 38%, sikus II sebesar 76%, dan siklus III sebesar 92% , jadi peningkatan sebesar 54% point. Dan juga perolehan nilai belajar siswa terjadi peningkatan juga dengan perolehan pada siklus I nilai rata-rata 71,5, siklus II nilai rata-rata 74,9, dan pada siklus III nilai rata-rata 81,2. Jadi, peningkatan sebesar 9,7 point. Indikator peningkatan ditandai siswa dapat mengungkapkan ide atau pendapatnya, memiliki rasa ingin tahu yang besar terhadap pembelajaran Aqidah Akhlak, siswa berani untuk mengkritisi terhadap permasalahan dalam mata pelajaran Aqidah Akhlak, dan lain-lain.
Saran yang disampaikan peneliti bersifat konstruktif yang dapat diberikan demi terwujudnya dan berkembangnya pembelajaran di kelas. Pertama, Bagi guru dapat mengimplementasikan implementasi metode Cooperative learning dapat meningkatkan kreativitas siswa dengan mengemasnya dalam pembelajaran yang menarik dan menggunakan strategi atau model yang bervariasi. Kedua, Bagi siswa ciptakan suasana belajar lebih hidup, inovatif dan kreatif. Ketiga, Perlu diadakan penelitian serupa yang mengkaji metode Cooperative learning dalam meningkatkan kreativitas siswa pada jenjang pendidikan yang berbeda.
ABSTRACT
The phenomenon of adult education in Indonesia is more competitive on the learning and individual. In this learning system students have to struggle to get a good value as the end of the struggle. Students also must compete with each other, sometimes not even healty for student participation in this competition. When things like this still continuous, then individual developed without any social relations and cooperation in student achievement. So that the creativity of learners do not develop properly and can even turn off the creativity of students. To avoid those things that Cooperative learning as an alternative bid because it can lead students to improve motivation, creativity, imaginative, and the ethos of science and the development potential of children who can not be executed fully. So that Islamic values in the learning process of human existence with methods, fun and direct the students.
The purpose of this study was to describe the process of planning, implementation and assessment of the implementation of cooperative learning methods in enhancing student creativity in classroom lesson Virtue VII Aqidah Akhlak the state MTs Lawang Malang.
The research method that is using the class-action research (CAR). Stages of this research is a cycle that includes planning, execution, observation, and reflection documentation. The quantitative data were analyzed using a percentage formula
P = (Post Rate - Base Rate)/Base rate) x 100%
The research proves that the implementation of cooperative learning methods can improve the creativity of students in classes VII Moral lessons Aqidah the state MTs Lawang Malang. Field observation results indicate that creativity has increased from pre test to post test score grades initially 13 to 25 score. Or based on the calculation of the value of creativity assessment score based on the indicators in the observation sheet shows that in the first cycle the average value of cycle rating of 38%, the second cycle the average value of 76%, and the average value of III cycles of 92%, so an increase of 54% points. And also the acquisition value of student learning also increased with the acquisition in the first cycle the average value of 71.5, the second cycle the average value of 74.9, and in cycle III, the average value of 81.2. Thus, an increase of 9.7 points. Indicators marked increase in students can express ideas or opinions, have a great curiosity towards learning Aqidah of Virtue, the students dared to criticize the problems in the subject Aqidah of Virtue, and others.
Suggestions submitted by researchers as constructive that can be given for realization and development of classroom learning. First, teachers can implement for the implementation of cooperative learning methods can enhance students' creativity with an attractive packaging in the learning and use strategies or models that vary. Second, create an atmosphere for students to learn more vibrant, innovative and creative. Third, similar studies should be conducted to assess the cooperative learning method in e
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Ali, Nur | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Cooperative Learning; Kreativitas; Aqidah Akhlak; Cooperative Learning; Creativity; the Aqidah of Virtue | ||||||
Subjects: | 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130299 Curriculum and Pedagogy not elsewhere classified | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam | ||||||
Depositing User: | Adi Sucipto | ||||||
Date Deposited: | 02 Feb 2023 14:47 | ||||||
Last Modified: | 02 Feb 2023 14:47 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/45942 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |