Ilmiawan, Fahmi (2009) Aplikasi Strategi Pengembangan Produk dalam meningkatkan volume penjualan: Studi kasus pada PT Industri Sandang Nusantara Unit II Patal Lawang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
04610014.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (857kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK
Meningkatnya berbagai macam produk didorong oleh daya tarik pasar yang semakin menginginkan produk yang beragam, maka perusahaan menawarkan berbagai macam produk pengembangan yang beragam pula. Pengembangan produk inilah yang dilakukan PT. Industri Sandang Nusantara Unit II Patal Lawang dalam upaya menanggulangi penurunan penjualan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pelaksanaan pengembangan produk yang dilakukan oleh perusahaan serta manfaatnya terhadap peningkatan volume penjualan.
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, dengan pendekatan studi kasus. Data yang digunakan adalah data primer dan sekunder, dengan teknik pengumpulan data wawancara, observasi, dan dokumentasi. Proses analisa data pada penelitian ini dengan memakai teori Miles dan Hubermen yaitu reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan serta verifikasi. Hal ini bertujuan untuk mengetahui tantangan/kendala serta manfaat penerapan pengembangan produk bagi peningkatan volume penjualan.
Hasil penelitian, menunjukkan bahwa dengan diluncurkannya dua produk baru yaitu benang katun dan benang nilon ternyata mempunyai peran yang cukup besar dalam meningkatkan volume penjualan. Hal ini dapat dilihat dari kuatnya hubungan antara pengembangan produk yang dilakukan oleh perusahaan dengan dilakukannya penambahan produk baru terhadap besarnya jumlah penjualan yang diperoleh.
ABSTRACT
The increase of many kinds of products is because the market affinity asking for more various products, so that company also offers various improving products. This product improvement is done by PT. Industri Sandang Nusantara Unit II Patal Lawang as the effort for solving the selling decline. This research objective is to know the applying of product improvement done by the company and its benefits on selling volume increase.
This research is qualitative research, by the study approach. The data used are primary and secondary data, collecting data technique through interview, observation, and documentation. The data analysis process of this research is by using Miles and Huberman theory that are data reduction, data providing, and conclusion and also verification. This study has an objective to know the challenge constraint and the benefits of applying the product improvement for increasing selling volume.
The result research shows that by launching two new products; those are cotton and nylon yarn apparently has big role in increasing the selling volume. This can be seen from the power of correlation between product improvement done by the company and adding new product on the big volume of the sale achieved.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Asnawi, Nur | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Strategi Pengembangan Produk; Volume Penjualan; Product Improvement Strategy; Selling Volume Increasing | ||||||
Subjects: | 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1505 Marketing > 150501 Consumer-Oriented Product or Service Development | ||||||
Departement: | Fakultas Ekonomi > Jurusan Manajemen | ||||||
Depositing User: | Adi Sucipto | ||||||
Date Deposited: | 13 Jan 2023 07:48 | ||||||
Last Modified: | 13 Jan 2023 07:48 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/44006 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |