Sulaiman, Suwarni (2016) Implementasi supervisi pengawas PAI dalam meningkatkan kompetensi profesional guru PAI SMA se Kecamatan Oebobo Kota Kupang. Masters thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
14710049.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (3MB) |
Abstract
INDONESIA:
Implementasi Supervisi pada sekolah umum oleh Pengawas Pendidikan Agama Islam (PAI) dilakukan dalam rangka untuk meningkatkan kompetensi profesional guru Pendidikan Agama Islam (PAI).
Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan: (1) Program supervisi pengawas PAI, (2) Pelaksanaan supervisi pengawas PAI pada guru PAI SMA se Kecamatan Oebobo Kota Kupang, (3) Dampak dari implementasi supervisi pengawas PAI dalam meningkatkan kompetensi profesional guru PAI SMA se Kecamatan Oebobo Kota Kupang.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis pendekatan studi kasus. Lokasi penelitian ini adalah SMA se Kecamatan Oebobo Kota Kupang. Kemudian informan dalam penelitian ini adalah Kepala kantor Kementerian Agama, pengawas PAI, Kepala Sekolah dan guru PAI. Pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknik analisis deskriptif kualitatif dengan pertimbangan bahwa penelitian ini berusaha menggambarkan data secara sistematis, ringkas dan sederhana tentang implementasi pengawas PAI terhadap peningkatan kompetensi professional guru PAI. Keabsahan temuan ini dilakukan dengan teknik triangulasi.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa: (1) program supervisi pengawas PAI dilakukan pada awal tahun pelajaran dan disosialisasikan pada kepada guru-guru PAI pada kegiatan Rapat Koordinasi (RAKOR) yang diselenggarakan Seksi Pendidikan Islam Kantor Kementerian Agama kota Kupang pada awal tahun pelajaran, (2) pelaksanaan supervisi oleh pengawas PAI belum berjalan maksimal karena kurangnya sumber daya manusia jika dibandingkan dengan sekolah binaan pengawas PAI, (3) dampak dari implementasi supervisi pengawas PAI belum memberikan pengaruh yang signifikan karena ada satu aspek yang belum terpenuhi disebabkan sarana dan prasarana belajar belum memadai.
Berdasarkan hasil temuan di atas, maka disarankan kepada : (1) bagi Kementerian Agama Kota Kupang agar memberikan motivasi atau dorongan kepada pengawas PAI untuk selalu melaksanakan tugas dan tanggung jawab dengan sebaik-baiknya, (2) bagi pengawas PAI agar menjadi bahan pertimbangan untuk mengadakan perbaikan dan pengembangan pengetahuan yang mendukung pelaksanaan supervisi dilapangan, (3) bagi guru PAI agar selalu mengembangkan kompetensi dengan jalan selalu giat membaca dan menulis tentang apa saja yang berkaitan dengan profesi sebagai guru sehingga dapat memperkaya khazanah keilmuan atas profesi yang diembannya.
ENGLISH:
Implementation Supervision in public schools by the Trustees of Islamic Religious Education (PAI) was done in order to improve the professional competence of teachers of Islamic Religious Education (PAI).
This study aims to reveal: (1) The supervision of the supervisory PAI, (2) Implementation of supervision supervisor PAI at PAI teacher high schools in the District Oebobo Kota Kupang, (3) The impact of the implementation of the supervision of the supervisory PAI in improving the professional competence of teachers PAI high schools in the District Oebobo Kota Kupang.
This study uses a qualitative approach with case study approach. The location of this study is the high schools in the District Oebobo Kota Kupang. Then informants in this study is the head office of the Ministry of Religion, PAI supervisors, principals and teachers PAI. Collecting data using observation, interview and documentation. Analysis of the data in this study using qualitative descriptive analysis techniques with the consideration that this study sought to describe the data in a systematic, concise and simple on the implementation of the regulatory PAI to improving the professional competence of teachers PAI. The validity of these findings is done by triangulation techniques.
These results indicate that: (1) supervision programs supervisor PAI conducted at the beginning of the school year and socialized on the teachers PAI activities Coordination Meeting (Coordination Meeting) held Section of Islamic Education Office of Religious Affairs of Kupang at the beginning of the school year, (2 ) implementation supervision by supervisors PAI not running optimally due to a lack of human resources when compared with the target schools superintendent PAI, (3) the impact of the implementation of the supervision of the supervisory PAI has not had a significant influence because there is one aspect that has not been fulfilled due to facilities and infrastructure inadequate.
Based on the findings above, it is recommended to: (1) for Religious Affairs Kota Kupang in order to provide motivation or encouragement to supervisors PAI to always perform their duties and responsibilities as well as possible, (2) for supervisor PAI in order to be considered to hold improvement and development of knowledge that supports the implementation of supervision in the field, (3) for PAI teachers to always develop competence with the path is always keen to read and write about anything related to the profession as a teacher so as to enrich the wealth of knowledge on the profession to which it aspires.
Item Type: | Thesis (Masters) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Yasin, Ahmad Fatah and Mahmudi, Zaenul | |||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Keywords: | Supervisi; Pengawas Pendidikan Agama Islam; Kompetensi Profesional; Guru Pendidikan Agama Islam; Supervision; Supervision of Islamic Education; Professional Competence; Islamic Education Teachers | |||||||||
Departement: | Sekolah Pascasarjana > Program Studi Magister Manajemen Pendidikan Islam | |||||||||
Depositing User: | Viki Alvionita Dwiningrum | |||||||||
Date Deposited: | 03 Aug 2016 13:42 | |||||||||
Last Modified: | 03 Aug 2016 13:42 | |||||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/4053 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |