Ningsih, Diyani Wahyu (2021) Uji antioksidan dan fitokimia cokelat kelor (Moringaoliefera) hasil ekstraksi ultrasonik dengan variasi pengeringan. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
16630082.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (3MB) |
Abstract
INDONESIA:
Daun kelor (Moringa oleifera) adalah tanaman yang umum dijumpai di masyarakat sebagai tanaman multifungsi salah satunya untuk mengatasi masalah malnutrisi. Daun kelor diolah menjadi tepung untuk daya simpan lebih lama dan bisa disubtitusikan dalam dark cokelat coumpond.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui aktivitas antioksidan cokelat kelor, metabolit sekunder dan gugus fungsi.
Daun kelor dilakukan variasi pengeringan yaitu kering jemur dan kering angin. Dibuat cokelat kelor kemudian dilakukan ekstraksi menggunakan metode ultrasonik dengan pelarut akuades selama 20menit. Hasil ekstrak sampel diuji aktivitas atioksidan dengan metode DPPH (1,1-dipheyl-2-picrylhydrazyl), dilakukan uji fitokimiauntuk mengetahui kandungan metabolit sekunder dan dilakukan karakterisasi menggunakan spektrofotometer FT-IR.
Hasil EC50 tertinggi adalah tepung jemur yaitu 391,9 ppm. Penambahan tepung kelor pada cokelat menurunkan aktivitas antioksidan. Pengeringan jemurmemiliki EC50 yang lebih tinggi daripada pengeringan angin. Senyawa metabolit sekunder dalam sampel kelor dan cokelat kelor yaitu tanin, flavonoid, saponin dan triterpenoid sedangkan cokelat tidak mengandung tanin hanya memiliki metabolit sekunder flavonoid, saponin dan triterpenoid. Hasil karakterisasi FT-IR serbukMoringa oleifera terdapat gugus -O-H alkohol, C=C alekena, C-H sp3 alkana, C=O ester, C-O asam karboksilat dan C-H aromatik.
ENGLISH:
Moringa oleifera (Moringa oleifera) leaf is a plant that is commonly found in the community as a multifunctional plant, one of which is to treat malnutrition. Moringa leaves are processed into flour to make it more durable and long last ing, as well as the nutrition increases when substituted in chocolate. The purpose of this study was to determine the effect of adding Moringa leaf flour to the antioxidant activity of Moringa chocolate and drying variations, namely drying and wind and secondary metabolites.
The extraction of moringa leaf flour chocolate candy used the ultrasonic method with distilled water and the extraction time was 20 minutes. The results of the sample extract were tested for antioxidant activity using the DPPH (1,1-dipheyl-2-picrylhydrazyl) method, phytochemical tests were carried out and characterization was carried out using a FT-IR spectrophotometer.
The highest EC50 result was sun flour, which was 391.9 ppm. The addition of moringa flour to chocolate decreased antioxidant activity. Sun drying has a higher EC50 than wind drying. The secondary metabolites in the sample are tannins, flavonoids, saponins and triterpenoids. The FT-IR characterization of Moringa oleifera simplicia contained -O-H groups of alcohol, C = C alekene, C-H sp3 alkanes, C = O esters, C-O carboxylic acids and C-H aromatics.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Yulianti, Eny and Jannah, Akyunul | |||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Keywords: | Antioksidan; Daun Kelor (Moringa Oleifera); Cokelat Kelor; Ekstraksi Ultrasonik | |||||||||
Subjects: | 03 CHEMICAL SCIENCES > 0305 Organic Chemistry > 030501 Free Radical Chemistry | |||||||||
Departement: | Fakultas Sains dan Teknologi > Jurusan Kimia | |||||||||
Depositing User: | Diyani Wahyu Ningsih | |||||||||
Date Deposited: | 16 Nov 2021 10:06 | |||||||||
Last Modified: | 16 Nov 2021 10:06 | |||||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/28651 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |