Masyrifah, Mutholiatul (2017) Pengaruh pemberian ekstrak etanol buah merah (Pandanus conoideus Lamk.) Terhadap kadar enzim Superoksida dismutase pada tikus Wistar jantan (Rattus norvegicus L.) Diabetes Mellitus. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
13670037.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (4MB) | Preview |
Abstract
INDONESIA:
Buah merah merupakan tanaman endemik daerah Papua yang memiliki banyak manfaat, satu diantaranya yaitu sebagai obat antidiabetik. Buah merah diketahui banyak mengandung antioksidan dari golongan flavon. Senyawa dari golongan flavon diduga dapat memperbaiki kondisi stres oksidatif pada diabetes mellitus ditandai dengan peningkatan SOD. Diharapkan ekstrak etanol buah merah menghasilkan dosis dengan efek yang menguntungkan bagi kondisi diabetes mellitus.
Penelitian ini merupakan penelitian eksperimental yang menggunakan rancangan acak lengkap (RAL) dengan 6 perlakuan dan 4 ulangan dengan 30 ekor tikus wistar jantan diinduksi Streptozotosin dosis 80 mg/kgBB. Perlakuan digunakan ekstrak etanol buah merah dengan P1 (DM + ekstrak etanol buah merah 250 mg/kgBB), P2 (DM + ekstrak etanol buah merah 500 mg/kgBB), P3 (DM + ekstrak etanol buah merah 1000 mg/kgBB), P4 (DM + ekstrak etanol buah merah 2000 mg/kgBB), K- (kontrol negatif, normal) dan K+ (kontrol positif, DM). Hewan yang digunakan adalah tikus jantan galur wistar berumur 3-4 bulan dengan berat badan 150-200 g. Parameter dalam penelitian ini meliputi kadar SOD serum darah tikus. Data yang memenuhi asumsi parametrik dianalisis dengan Anova One Way dan jika terdapat pengaruh maka dilanjutkan dengan uji LSD.
Berdasarkan hasil analisis Anova menunjukkan ekstrak etanol buah merah merah (Pandanus conoideus Lamk.) berpengaruh nyata terhadap kadar SOD. Hasil penelitian menunjukkan telah terjadi proses perbaikan stres oksidatif pada tikus DM akibat pemberian ekstrak etanol buah merah dengan dosis 250 mg/kgBB, 500 mg/kgBB, 1000 mg/kgBB, dan 2000 mg/kgBB dapat menurunkan kadar glukosa darah dan menaikkan kadar SOD di serum darah tikus yang diinduksi STZ dosis tunggal. Dosis yang menunjukkan kadar SOD tertinggi yaitu dosis 2000 mg/kgBB.
ENGLISH:
Red fruit is an endemic plant of Papua region that has many benefits, one of which is as an antidiabetic drug. Red fruit is known to contain many antioxidants from flavones. Compounds of the flavon group are thought to improve the oxidative stress condition in diabetes mellitus characterized by increased SOD. It is expected that the red fruit ethanol extract yields doses with beneficial effects for the condition of diabetes mellitus.
This study was an experimental study using a complete randomized design (RAL) with 6 treatments and 4 replicates with 30 male wistar rats induced Streptozotocyn dose 80 mg/KgW. Treatment was used extract of red fruit ethanol with P1 (DM + extract ethanol red fruit 250 mg/KgW), P2 (DM + extract ethanol red fruit 500 mg/KgW), P3 (DM + extract ethanol red fruit 1000 mg/ KgW), P4 (DM + red fruit ethanol extract 2000 mg/ KgW), K- (negative control, normal) and K+ (positive control, DM). Animals used were male 3-4 month wistar rats weighing 150-200 g. The parameters in this study included SOD blood serum blood levels. Data that meets the parametric assumptions are analyzed by Anova One Way and if there is an effect then proceed with LSD test.
Based on the results of Anova analysis showed that red fruit ethanol extract (Pandanus conoideus Lamk.) Had significant effect on SOD content. The results showed that oxidative stress in DM mice was increased due to the administration of red fruit ethanol extract at 250 mg/ KgW, 500 mg/ KgW, 1000 mg/ KgW, and 2000 mg/ KgW to reduce blood glucose levels and increase SOD levels Blood serum of mice induced single-dose STZ. The highest dose of SOD was dose of 2000 mg/ KgW.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Maimunah, Siti and Megawati, Dewi Sinta | |||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Keywords: | Ekstrak Etanol Buah Merah (Pandanus conoideus Lamk.); Streptozotosin; SOD; Diabetes Mellitus; Red Fruit Ethanol Extract (Pandanus conoideus Lamk.); Streptozotocyn | |||||||||
Departement: | Fakultas Sains dan Teknologi > Jurusan Farmasi | |||||||||
Depositing User: | Indar Erdiana | |||||||||
Date Deposited: | 11 Feb 2018 22:57 | |||||||||
Last Modified: | 11 Feb 2018 22:57 | |||||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/9300 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |