Khoiriyah, Ni’matul (2017) Pengembangan media pembelajaran interaktif berbasis Adobe Flash CS5 pada Mata Pelajaran IPS untuk meningkatkan hasil belajar siswa Kelas VII MTS Hasyim Asy’ari Batu. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
13130070.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (15MB) |
Abstract
INDONESIA:
Pengembangan Media Berbasis ICT (Information And Communication Technology) merupakan suatu proses pengembangan media yang dalam proses belajar mengajar dilakukan dengan cara menggunakan berbantuan komputer serta memadukan media gambar, gambar bergerak (animasi), video, suara maupun teks berjalan, sehingga pembelajaran tidak akan terkesan monoton, sehingga dalam pembelajaran IPS yang banyak membutuhkan pengetahuan secara nyata bisa terwujud, dengan demikian akan berdampak baik terhadap peningkatan hasil belajar IPS pada siswa kelas VII MTs Hasyim Asy’ari Batu.
Adapun tujuan penelitian yaitu mengetahui pembelajaran mata pelajaran IPS siswa kelas VII MTs Hasyim Asy’ari Batu, menghasilkan media pembelajaran interaktif berbasis Adobe Flash CS5 pada mata pelajaran IPS, dan mengetahui perbedaan hasil belajar kelas yang menggunakan dan tidak menggunakan produk.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian dan pengembangan (Research and Development) yang digunakan untuk menghasilkan produk tertentu dan menguji keefektifan produk tersebut. Desain yang digunakan dalam pengembangan media pembelajaran interaktif berbasis Adobe Flash CS5 ini adalah model desain ADDIE. Adapun langkah-langkah pengembangannya adalah sebagai berikut: Analyze, Design, Development, Implementation, Evaluation.
Hasil validasi produk media pembelajaran dari ahli isi didapatkan skor persentase sebesar 75% yang berrati cukup valid. Hasil validasi dari ahli desain didapatkan skor persentase sebesar 97,5% yang artinya valid. Hasil validasi dari guru pembelajaran IPS didapatkan skor persentase sebesar 92,5% yang artinya berada pada kualifikasi valid. Hasil penilaian angket oleh siswa pada kelas eksperimen mendapatkan skor persentase sebesar 84% yang berarti berada pada kualifikasi valid.
Dari hasil analisis data menunjukkan bahwa nilai sig.(2-tailed) pada taraf signifikansi 0,05 kemampuan kedua kelas mengenai perkembangan masa Islam di Indonesia adalah 0,038. Hal ini diperkuat dengan hasil dari t hitung = 2,173 sedangkan t tabel = 2,145. Karena Thitung > T tabel maka Ho ditolak. Artinya Terdapat perbedaan signifikan peningkatan hasil belajar IPS siswa kelas VII yang menggunakan media pembelajaran interaktif berbasis Adobe Flash CS5 dengan hasil belajar IPS siswa kelas VII yang tidak menggunakan media pembelajaran interaktif berbasis Adobe Flash CS5 di MTs Hasyim Asy’ari Batu. Pada saat proses pembelajaran IPS, media pembelajaran interaktif berbasis Adobe Flash CS5 dapat mampu meningkatkan hasil belajar siswa.
ENGLISH:
Development of Media based on ICT (Information And Communication Technology) is a process of media development in the process of teaching and learning done by using computer-assisted and combine media of images, animation, video, voice and text running, it makes learning will not be monotone. In learning IPS that requires many real knowledge can be materialized, thus will have a good impact in increasing the result of learning IPS in students of VII of junior high school Hasyim Asy'ari Batu.
The objective of the research is the Learning on the subject of Social Science IPS VII class of junior high Hasyim Asy'ari Batu, knowing the design of interactive learning media development based on Adobe Flash CS5 on IPS, and Knowing the difference of learning results of the class that use And do not use the product.
The method used in this research is Research and Development which is used to produce certain products and tests the effectiveness those products. The design used in the development of is using design ADDIE model. The development steps are: Analyze, Design, Development, Implementation, and Evaluation.
Product validation results of the expert content of the matter obtained percentage score of 75%, which means quite valid. The result of the validation of design experts obtained percentage score of 97,5% which is valid. The validation result of the IPS teacher obtained percentage score of 92,5%, which means that are in the valid qualification. Results of the assessment questionnaire by the students in the experimental class get a percentage score of 84% which means that on a valid qualification.
From result of data analysis shows that value of sig. (2-tailed) at the 0.05 significance level of the ability of the two classes concerning the development of the Islamic period in Indonesia is 0.038. This is reinforced by the result of t arithmetic = 2.173 while t table = 2.145. Because t arithmetic> t table then Ho is rejected. This means that there is a significant difference in the improvement of IPS VII class learning results using interactive learning media based on Adobe Flash CS5 with the results of IPS learning from students of VII class who do not use interactive learning media based on Adobe Flash CS5 in junior high school Hasyim Asy'ari Batu. At the time of IPS learning process, interactive media-based Adobe Flash CS5 can be able to improve the student learning results.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Susilawati, Samsul | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Pengembangan; Media Pembelajaran Interaktif; Development; Interactive Learning Media | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial | ||||||
Depositing User: | Zulaikha Zulaikha | ||||||
Date Deposited: | 11 Feb 2018 22:53 | ||||||
Last Modified: | 11 Feb 2018 22:53 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/9158 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |