Rif’ati, Mas Ian (2017) Pengaruh vicarious learning pada cara mengajar guru terhadap kepercayaan diri berbicara di depan umum siswa Kelas X SMA Khadijah Surabaya. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
13410204.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (3MB) | Preview |
Abstract
INDONESIA:
Pendidikan menuntut peserta didik mampu untuk mengembangkan potensi yang dimiliki terhadap situasi yang dihadapi, seperti mampu berkomunikasi dengan guru dan teman di kelas. Dalam menunjukkan potensi dari seseorang dibutuhkan kepercayaan diri. Namun tidak semua individu memiliki kepercayaan diri dalam menunjukkan potensinya terhadap orang lain. Kepercayaan diri berbicara didepan umum merupakan perasaan yakin pada diri siswa terhadap kemampuan dalam menyampaikan suatu informasi didepan umum. Salah satu faktor yang dapat meningkatkan kepercayaan diri berbicara didepan umum adalah adanya vicarious learning. Vicarious learning merupakan seseorang yang belajar dengan mengamati orang lain. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat vicarious learning dan tingkat kepercayaan diri berbicara didepan umum, serta pengaruh vicarious learning pada cara mengajar guru dan kepercayaan diri berbicara didepan umum pada siswa kelas X SMA Khadijah Surabaya.
Penelitian ini menggunakan jenis pendekatan kuantitatif korelasional. Pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan teknik random sampling. Instrumen penelitian yang digunakan untuk mengumpulkan data adalah skala vicarious learning dan skala kepercayaan diri berbicara didepan umum. Analisa data yang digunakan adalah analisis regresi linier sederhana.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa mayoritas siswa kelas X memiliki tingkat vicarious learning dalam kategori sedang dengan prosentase 77% (23 siswa). Demikian juga mayoritas tingkat kepercayaan diri berbicara di depan umum pada kategori sedang dengan prosentase 63% (19 siswa). Hasil uji regresi linier sederhana ini diperoleh bahwa vicarious learning mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap kepercayaan diri berbicara didepan umum. Hal tersebut sesuai dengan skor nilai r = 0,575, p = 0,001 (p< 0,05) selain itu penelitian ini dapat ditemukan bahwa kontribusi yang diberikan vicarious learning terhadap kepercayaan diri berbicara didepan umum di SMA Khadijah Surabaya Sebesar 33%.
ENGLISH:
Education requires to the learners to be able in developing the potential of the situation, such as being able to communicate with teachers and friends in the classroom. In showing the potential of a person requires the confidence. But not all individuals have confidence in showing their potential to the others. Confidence in public speaking is a feeling of confidence of the students about the ability to convey information in public. One of the factors that can increase the confidence of public speaking is the presence of vicarious learning. Vicarious learning is someone who learns by observing others. Therefore, this research aims at determining the level of vicarious learning and the level of self-confidence of public speaking, as well as the influence of vicarious learning on how to teach teacher and confidence of public speaking of the students of the class X SMA Khadijah Surabaya.
This research used a correlational quantitative approach. Sampling used random sampling technique. The research instrument used the vicarious learning scale and the scale of public speaking confidence. The data analysis used simple linear regression analysis.
The results of this study indicated that the majority of students of grade X had the vicarious learning level in the medium category with the percentage of 77% (23 students). Confidence of public speaking in the medium category with percentage of 63% (19 students). The result of this simple linear regression test was obtained that vicarious learning had a significant influence on confidence of public speaking. This was in accordance with the score value of r = 0.575, p = 0.001 (p <0.05). in addition, this research can be found that the contribution that was given vicarious learning to the confidence of public speaking at SMA Khadijah Surabaya was 33%.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Jamaluddin, Muhammad | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Vicarious Learning, Kepercayaan Diri Berbicara Di Depan Umum, Self Confidence of Public Speaking | ||||||
Departement: | Fakultas Psikologi | ||||||
Depositing User: | Zulaikha Zulaikha | ||||||
Date Deposited: | 11 Feb 2018 22:50 | ||||||
Last Modified: | 11 Feb 2018 22:50 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/9093 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |