Hikmi, Firda Furqonul (2014) Peran SKU (Standart Kecakapan Ubudiyah) dalam meningkatkan prestasi belajar siswa pada mata pelajaran Fiqih kelas X di MA Alma’arif Singosari Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
10110070.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (8MB) |
Abstract
INDONESIA:
Dalam proses belajar mengajar, hasil yang dicapai merupakan salah satu tujuannya. Penilaian hasil belajar idealnya dapat mengungkap semua aspek domain pembelajaran, yaitu aspek kognitif, afektif dan psikomotorik. Sebab siswa yang memiliki kemampuan kognitif baik saat diuji dengan paper and pencil test belum tentu ia dapat menerapkan dengan baik pengetahuannya dalam mengatasi permasalahan kehidupan. Tak terkecuali untuk mata pelajaran Fiqih yang mengandung unsur teori dan praktek dan menekankan ketiga aspek tersebut untuk dicapai. Oleh karena itu untuk mencapai ketiga aspek tersebut setiap madrasah harus melaksanakan SKU (Standart Kecakapan Ubudiyah) sesuai dengan jenjang pendidikan yang ada di masing-masing lembaga. SKU merupakan alat kontrol pencapaian kecakapan ubudiyah dimana setiap siswa diharapkan mempunyai kompetensi ubudiyah yang bisa bermanfaat untuk peningkatan kualitas siswa.
Tujuan penelitian ini adalah untuk: [1] Mengetahui penerapan SKU di MA Alma’arif Singosari Malang, [2] Mendeskripsikan hasil penerapan SKU dalam meningkatkan prestasi belajar siswa pada mata pelajaran Fiqih kelas X di MA Alma’arif Singosari Malang. [3] Mendeskripsikan faktor pendukung dan penghambat dalam penerapan SKU di MA Alma’arif Singosari Malang.
Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun untuk menganalisa data dengan menggunakan metode metode deskriptif kualitatif, yakni uraiannya di dasarkan pada gejala-gejala-gejala yang tampak.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa, [1] Penerapan SKU di MA Alma’arif Singosari Malang sudah bisa dikatakan baik, terlihat dari penguji SKU yang sudah profesional serta sarana prasarana yang digunakan 90% sudah memadai, [2] Hasil penerapan SKU terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran Fiqih kelas X di MA Alma’arif Singosari Malang, secara kualitatif dapat meningkatkan prestasi belajar siswa tidak hanya pada aspek kognitif saja tetapi psikomotorik dan afektifnya juga, siswa MA Alma’arif Singosari Malang lebih mendapatkan pengetahuan agama yang mendalam dan nantinya dapat diaplikasikan di kehidupan sehari-hari. [3] Faktor pendukung dalam pelaksanaan SKU yaitu mayoritas siswa MA Alma’arif Singosari tinggal di pondok pesantren sehingga ketika ujian tidak mengalami kesulitan dan guru/ penguji SKU yang sudah profesional, adapun faktor penghambat dalam pelaksanaan SKU di MA Alma’arif yaitu beberapa anak tidak tinggal di pondok pesantren sehingga masih butuh pembinaan khusus dan waktu untuk ujian SKU sangat terbatas.
ENGLISH:
One of the purposes of learning process is to improve student learning outcomes. The assessment of learning outcomes may include all aspect of learning domains, i.e. cognitive, affective, and psychomotor. For instance, the students who have good cognitive abilities, surely they can answer the questions easily when doing a test from their teacher. They answer the subject, like Fiqih, as good as well because they know the theories every matter of it but when they ask to apply in the reality, most of them cannot do that, because they are only understand the theories of what they learn. Therefore every Islamic school, whether Elementary School, Junior High School or Senior High School must have SKU subject (Ubudiyah Skill Standard). It was intended as control device in achieving proficiency of improvement the quality of students.
The purposes of this study are: [1] Determining the implementation of SKU in Alma’arif Islamic Senior High School Singosari Malang [2] Describing the SKU application results in improving learning achievement students on Fiqh subjects of class X in Alma’arif Islamic Senior High School Singosari Malang. [3] Describing the enabling and inhibiting factors in the implementation of SKU
in Alma’arif Islamic Senior High School Singosari Malang
This study used a qualitative research technique of collecting data through observation, interviews, and documentation. As for analyzing the data by using descriptive qualitative method, the description is based on the signs and symptoms appear.
The research reveals that [1] the implementation of SKU in Alma’arif Islamic Senior High School Singosari Malang it proven that the implementation of SKU is professional and performing well from the testers and infrastructure that is used 90% had adequate. [2] Qualitatively, the result of applying SKU on students achievement in Fiqih subject of class X in Alma’arif Islamic Senior High School Singosari Malang can improving student achievement in all three aspects (affective, cognitive and psychomotor) where they get deeper knowledge about religion especially Fiqih and they can apply it well in their life. [3] The following factor in SKU implementation is students who stay in Alma’arif Islamic Boarding School Singosari. They had no difficulty to do the test because they are not only have taught by a professional teacher but also they have learned hardly and seriously. Therefore, when an examiner evaluate them, they answer it easily. While students who stay outside Alma’arif Islamic Boarding School Singosari, they need more special guide for SKU examination and it’s very limited to do that. That’s one of inhibiting factor in SKU implementation in Alma’arif Islamic Senior High School Singosari Malang.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Padil, Moh | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | SKU; Prestasi Belajar; Learning Achievement; Fiqih | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam | ||||||
Depositing User: | Dian Anesti | ||||||
Date Deposited: | 12 Jan 2018 15:38 | ||||||
Last Modified: | 12 Jan 2018 15:38 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/8844 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |