Khoiriyah, Khoiriyah (2014) Karakter pendidik dalam al-Quran. Masters thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
12770030.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (3MB) | Preview |
Abstract
INDONESIA:
Pendidik adalah profesi mulia, dia memegang peranan signifikan dalam melahirkan satu generasi yang menentukan perjalanan manusia. Profesionalitas Guru menjadi sebuah keharusan sejarah. Tanpa adanya profesionalitas, guru terancam tidak mampu mencapai tujuan mulia yang diembannya dalam menciptakan perubahan masa depan. Kompetensi menjadi syarat mutlak menuju profesionalitas diatas. Kompetensi merupakan gambaran hakikat kualitatif dari perilaku seseorang. Dalam Al-Quran banyak ayat-ayat yang menjelaskan tentang Karakter pendidik, dan hal tersebut tidak terlepas pula dengan beberapa sifat mulia yang terdapat pada masing-masing kepribadian.
Mengingat sangat pentingnya Karakter seorang Pendidik, maka penelitian ini membahas mengenai Karakter Pendidik dalam Al-Quran. Fokus utama dalam penelitian ini dirumuskan: 1) Bagaimana Karakter Pendidik Dalam Perspektif Al- Quran? 2) Apa saja Yang Harus Dimiliki Seorang Pendidik berkarakter dalam menghadapi Era Globalisasi?
Penelitian ini menggunakan Pendekatan kualitatif. Dengan jenis penelitian yang akan digunakan adalah penelitian kepustakaan (library research). Adapun Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah tematik (Maudu’iy), yakni menghimpun ayat-ayat Al-Quran tentang rumusan kepribadian pendidik, penulis menggunakan beberapa pendekatan yaitu pendekatan linguistic, semantic, hermeneutik, dan psikologi. Desain library research, tekhnik pengumpulan data menggunakan tekhnik dokumenter dari data-data primer yang berupa kitab-kitab tafsir (sekitar 20 kitab), buku pendidikan Islam dan buku pendidikan anak menurut Islam; ditambah dengan data-data sekunder; selanjutnya data disajikan secara deskriptif komparatif; kemudian keabsahan data dikonsultasikan dengan para ahli; dan terakhir dilakukan analisis data dengan menggunakan metode content analysis.
Hasil penelitian menunjukkan beberapa hal berikut ini: Pertama, Karakter pendidik yang terdapat dalam al-Quran yaitu: dalam QS. al-Kahfi di antaranya adalah Seorang Pendidik harus memiliki kompetensi dan kepribadian yang luhur dalam proses pembelajaran, diantaranya Memberi pengantar untuk materi yang akan diajarkan (preposisi) dan karakter ini tersirat ayat ke 67. Dalam QS. Lukman seorang Pendidik harus memenuhi prinsip-prinsip Hikmah yang memiliki beberapa kandungan karakter Pendidik. QS.An-Nahl Pendidik (Ahli Dzikri).
Sebagai pembimbing dan pembina, harus menjadi uswatu hasanah, dan dalam QS. ar-Rahman: ayat 1-4 mengandung makna tentang karakter Pendidik, diantaranya seorang pendidik dalam menyampaikan materi hendaknya mengarahkan siswanya menjadi manusia yang berilmu, beradab dan bermartabat yang berujung kepada ketaqwaan yang maha Esa. Kedua, Menjadi seorang Pendidik yang berkarakter dalam menghadapi tantangan di era globalisasi selain yang disebutkan dalam Al- Quran maka harus memiliki 7 kompetensi: kompetensi social, kompetensi professional, kompetensi pedagogic, kompetensi moral, kompotensi kepribadian, kompetensi global dan kompetensi Renaisan.
ENGLISH:
Educators is a noble profession, he holds a significant role in the birth of a generation that determines the human journey. Teacher Professionalism becomes a historical necessity. Without the professionalism, teacher threatened not able to achieve the noble goal to which it aspires in creating change in the future. Competence becomes absolutely necessary to professionalism above. Competence is a qualitative description of the nature of the person's behavior. In the Quran there are many verses that describe the character educators, and it is not apart with some noble qualities found in each personality.
Given the critical importance of a Character Educator, this study discusses the character of Educators in the Quran. The main focus in this study was formulated in order to: 1) How Character Educators from the perspective of the Quran ? 2) How does the current reality of Character Educator ? 3) What is the relevance of Character Educator of the Koran from the perspective of the reality of today's Character Educator.
This study used a qualitative approach. With the kind of research that will be used is the research library (library research). The method used in this study is thematic (Maudu'iy), which collect the verses of the Koran on the formulation of personality educator, the author uses several approaches namely linguistic approach, semantic, hermeneutics, and psychology. Library research design, data collection techniques using documentary techniques of primary data in the form of commentary books (about 20 books), Islamic education books and educational books children according to Islam; coupled with secondary data; further comparative data is presented descriptively; then the validity of the data consulted with experts; and final data analysis is done using content analysis.
The results showed the following points : First, character educators contained in the Koran , namely : the QS. al-Kahf of which is Giving an introduction to the material to be taught (preposition ). In QS. Lukman As the material is easy to understand Pembimbing.Penyampain Have compassion for students, Having a commendable traits, QS. An- Nahl as mentors and coaches, must be uswatu hasanah and in QS. ar-Rahman : The material presented should refer to the pillars of Islam, Convey material with gentle language and has commendable qualities. Second, Being an educator must have 7 competencies : social competence, professional competence, pedagogic competence, moral competence, competency personality, global competence and competence renaissance. Relevance third character in the Koran educators with educators at this time was still not a lot that are applied perfectly.
Item Type: | Thesis (Masters) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Mulyadi, Mulyadi and Aziz, Rahmat | |||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Keywords: | Karakter; Pendidik; Character; Educators; Al-Quran | |||||||||
Departement: | Sekolah Pascasarjana > Program Studi magister Pendidikan Agama Islam | |||||||||
Depositing User: | Dian Anesti | |||||||||
Date Deposited: | 13 Oct 2017 14:00 | |||||||||
Last Modified: | 13 Oct 2017 14:00 | |||||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/8017 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |