Rahmayanti, Siti Hajar (2014) Penerapan media audio visual untuk meningkatkan penguasaan mufradat pada mata pelajaran Bahasa Arab bagi siswa kelas V Sekolah Dasar Islam Terpadu al-Mishbah Sumobito Jombang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
10140013.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (28MB) |
Abstract
INDONESIA:
Mufradat merupakan salah satu dari tiga unsur bahasa yang sangat penting dikuasai, mufradat ini digunakan dalam bahasa lisan maupun bahasa tulis, dan salah satu alat untuk mengembangkan kemampuan berbahasa Arab seseorang. Pembelajaran mufradat memegang peranan penting untuk menunjang keberhasilan kemampuan berbahasa. Namun pada kenyataannya, pembelajaran mufradat masih dirasa sulit oleh kelas V Sekolah Dasar Islam Terpadu Al-Mishbah dikarenakan proses pembelajarannya yang masih monoton dan kurang menyenangkan. Untuk mengatasi hal tersebut peneliti menerapkan media audio visual pada pembelajaran bahasa Arab. Hal tersebut sesuai dengan pembelajaran mufradat yang pada dasarnya membutuhkan pembelajaran yang sifatnya kongkret, tidak hanya didengar melainkan dapat dilihat pula untuk hasil yang maksimal, sehingga siswa belajar tidak hanya membayangkan saja tetapi dapat melihat secara nyata.
Penelitian ini dilaksanakan di Sekolah Dasar Islam Terpadu Al-Mishbah Sumobito Jombang, dengan objek penelitian siswa kelas V. Adapun tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah; 1) mendeskripsikan proses perencanaan pembelajaran mufradat dengan menerapkan media audio visual; 2) mendeskripsikan proses pelaksanaan pembelajaran mufradat dengan menerapkan media audio visual; dan 3) mendeskripsikan proses evaluasi pembelajaran mufradat dengan menerapkan media audio visual.
Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan deskriptif kualitatif dengan jenis penelitian tindakan kelas (Classroom Action Research (CAR)). Penelitian ini dibagi menjadi empat tahapan yaitu: perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Penelitian ini terdiri dari dua siklus dan empat kali pertemuan. Dalam pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Untuk pengecekan keabsahan data penulis menggunakan tiga cara yaitu Ketekunan/keajegan pengamatan, dan triangulasi. Sumber penelitiannya yaitu siswa kelas V.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan media audio visual dapat meningkatkan penguasaan mufradat pada siswa kelas V dengan indikator keberhasilan: 1) Selama pembelajaran berlangsung siswa tampak senang, antusias, dan bersemangat, hal ini dilihat dari pembelajaran dengan menggunakan LCD Proyektor yang menampilkan mufradat secara kongkret; 2) Hasil penilaian siswa lebih baik dan meningkat dari hasil yang mereka dapatkan sebelumnya. Prosentase ketuntasan pada pre test yaitu 61%. Pada siklus I meningkat sebesar 83%, dan siklus II meningkat sebesar 94%. Dalam proses pembelajaran, guru hendaknya memanfaatkan media yang telah tersedia didalam kelas dan memahami karakter dari setiap siswa, karena setiap siswa mempunyai karakter yang berbeda-beda dan sudah barang tentu dalam menangkap atau memahami materi pelajaran juga berbeda-beda. Dalam pembelajaran bahasa sebaiknya menerapkan media audio visual yang menyuguhkan materi secara nyata, bisa dilihat dan bisa didengar pula. Oleh karena itu media audio visual sangat berperan penting dan menjadi pendukung serta pelengkap dalam pembelajaran bahasa.
ENGLISH:
Vocabulary is one of the three languages mastered, very important this vocabulary used in oral or written language, and is the one of the tools to developed Arabic speaking abilities of a person. Vocabulary learning play an important role in order to support the success of language proficiency. But in fact, Vocabulary learning is still considered difficult for class V, because the process learning still monotonous and not fun. To overcome these researchers apply a media audio visual on learning Arabic. It is in accordance with the instruction that essentially requires vocabulary learning that is concrete, not only be heard but can be seen also for maximum results, so the students learn not only to imagine but can see in real.
This research was carried out in Islamic Intergrated Elementary School Al- Mishbah Sumobito Jombang, with the object of research grade V. with regard to the goal to be achieved in this research are; 1) describes the process of planning vocabulary learning by applying audio visual media; 2) describes the process of implementing vocabulary learning by applying audio visual media; and 3) describes the process of evaluation of vocabulary learning by implementing audio visual media.
The approach used in this research is descriptive qualitative approach to the type of research action class (Classroom Action Research (CAR)). This research is divided into four phases: planning, implementation, observation, and reflection. This research consists of two cycle and four times. In the collection of data using observation, interviews, and documentation. For the checking of the validity of the data the author uses three ways: Persistence observations, and triangulation. The source of the research that is grade V.
The results showed that the application of audio visual media can improve the vocabulary on grade V Islamic Integrated Elementary School Al-Mishbah with the indicators of success: 1) during the on going learning students seem happy, enthusiastic, and eager, it is viewed from LCD Projectors using learning featuring vocabulary in concrete; 2) results assessment of students better and increased from the results they get. Percentage of completeness on a pre test is 61%. On cycle I increased by 83%, and cycle II increased by 94%. In the process of learning, teachers should utilize the media that available in the class and understand the character of each student, because every student has a different character and, of course, in capturing or understand the subject matter also varies. In language learning should apply an audio visual media that offer material for real, can be seen and be heard anyway. Therefore the audio visual media very important role and become a supporter as well as complementary in language learning.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Aziz, Abdul | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Media Audio Visual; Mufradat; Audio Visual Media; The Vocabulary | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah | ||||||
Depositing User: | Zulaikha Zulaikha | ||||||
Date Deposited: | 28 Jul 2017 08:32 | ||||||
Last Modified: | 28 Jul 2017 08:32 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/7421 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |