Septi, Doni (2011) فعالية استخدام المدخل السياقي في ترقية مهارة الكلام: بحث تجريبي في معهد "عمر بن الخطاب" العالي سورابايا جاوا الشرقية. Masters thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
09720054.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (2MB) |
Abstract
ABSTRAK
Tujuan utama dalam pengajaran bahasa Arab adalah memberikan pelajar kemampuan untuk berkomunikasi dengan jelas dan bahasa yang tepat, baik komunikasi lisan atau tertulis. Setiap upaya dalam pengajaran bahasa Arab harus dilakukan untuk mencapai tujuan tersebut.
Komunikasi terjadi antara komunikan dan pendengar, atau antara penulis dan pembaca. Berdasarkan hal ini, Kemahiran berbahasa mencakup empat kemahiran : mendengarkan, berbicara, membaca, dan menulis. Keempat kemahiran ini adalah pilar komunikasi yang tidak dapat dipisahkan satu dengan yang lainnya. Masing-masing kompetensi mempengaruhi dan dipengaruhi oleh kompetensi lainnya.
Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui efektivitas pendekatan kontekstual terhadap pengucapan yang benar pada mahasiswa ma'had Umar ibn al-Khattab Surabaya (2) Mengetahui efektivitas pendekatan kontekstual terhadap kemampuan mahasiswa dalam penguasaan kosa kata (3) Mengetahui efektivitas pendekatan kontekstual terhadap kemampuan mahasiswa dalam kelancaran berbahasa.
Penelitian ini menggunakan desain eksperimen dimana peneliti membagi siswa yang ada di kelas 1dua kelompok, yaitu kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Lalu dari masing-masing kelompok itu peneliti memeilih 16 siswa secara acak sebagai sampel penelitian. Dan untuk mengetahui efektifitas penggunaan metode analitik, maka peneliti memberikan pre test dan post test lalu mengukurnya dengan menggunakan rumus t-test. Setelah melalui perhitungan t- test, taraf signifikansinya menunjukkan angka 9,94. Angka ini lebih besar dari signifikansi pada t tabel 5% dan taraf signifikansi pada1%. Ini bearti bahwa tingkat pemahaman siswa meningkat setelah diterapkannya pendekatan kontekstual dibandingkan dengan pendekatan tekstual.
Dari hasil penelitian, penulis mendapatkan data bahwa penerapan pendekatan kontekstual dalam pembelajaran bahasa Arab dapat meningkatkan kemahiran berbicara mahasiswa di ma'had "Umar ibn al-Khattab" Surabaya, Jawa Timur.
Bagi para peneliti yang lain, peneliti menyarankan agar mengambangkan penelitian ini dengan menggunakan media pembelajaran modern khususnya dalam pengajaran dengan menggunakan pendekatan kontekstual terhadap pemula non
Arab.
ABSTRACT
The mean goal of teaching Arabic for students is for communication and express their feeling with clearly and properly language, whether oral or written communication. Any attempt on teaching Arabic must be performed to achieve this goal .
The communication exceed between speaker and listener, or between author and reader. In fact the four skill of mastering language namely: listening, speaking, reading, and writing, are the four pillars of mastering language for communication, those of them have relation with each other .
This research suggests three formula: (1) For assessing effectiveness of contextual approach in correcting student's pronunciation at Ma'had "Umar ibn al- Khattab" Surabaya. (2) How effective of contextual approach for students in mastering vocabulary at Ma'had, "Umar ibn al-Khattab" Surabaya. (3) How effective of contextual approach for students fluency .
This research used experimental research, researcher divide students for two groups that (A) as experimental group and (B) as control groups, and chose 16 students from each of them for sample.
To found the effectiveness of contextual approach, researcher used pre and post tests for each groups then measured the value of t0 arithmatic. After calculating the average of t indicate that the level of 2.69 is higher than 2.11 and t table at significance level of 5% smaller than the 2.90 level of significance at 1% . It's mean that the contextual approach affective in improving the student's communication skills.
As a result of this research indicate that using of contextual approach is effective in improving student's communication or oral skills of students at Ma'had, "Umar ibn al-Khattab" Surabaya, East Java .
And the researchers recommend other researchers to develop this research by using modern teaching aids especially in the teaching oral skill of mastering language. And used contextual approach for non native speakers (non-Arab)
Item Type: | Thesis (Masters) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Nur, Syuhadak Sholeh and Bakheet, Bakri Mohammed | |||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Keywords: | المدخل السياقي; ترقية مهارة الكلام; Contextual approach; speaking skill of Arabic Acquisition; teaching Arabic language; Pendekatan kontekstual; Peningkatan kemahiran berbicara bahasa Arab; pengajaran bahasa Arab | |||||||||
Departement: | Sekolah Pascasarjana > Program Studi Magister Pendidikan Bahasa Arab | |||||||||
Depositing User: | Mohammad Syahriel Ar | |||||||||
Date Deposited: | 11 Jun 2017 13:42 | |||||||||
Last Modified: | 04 Jan 2018 10:29 | |||||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/7087 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |