Masruroh, Umi (2017) Implementasi strategi belajar aktif (active learning) dalam pembelajaran tematik di MIN Kauman Utara Jombang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
12140064.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (3MB) |
Abstract
INDONESIA:
Dalam kegiatan pembelajaran tematik diperlukan strategi yang mengaktifkan siswa dalam pembelajaran. Untuk itu guru perlu menerapkan strategi belajar aktif (active learning) dalam pembelajaran tematik. karena di dalam startegi belajar aktif ada metode-metode yang bisa digunakan guru untuk merancang kegiatan pembelajaran yang menarik dan mengaktifkan siswa.
Pada penelitian ini bertujuan untuk: 1) Mendeskripsikan konsep strategi belajar aktif (active learning) dalam pembelajaran tematik di MIN Kauman Utara Jombang, 2) Mendeskripsikan implementasi strategi belajar aktif (active learning) dalam pembelajaran tematik di MIN Kauman Utara Jombang, 3) Mendeskripsikan dampak dari implementasi strategi belajar aktif (active learning) dalam pembelajaran tematik di MIN Kauman Utara Jombang.
Untuk mencapai tujuan dari penelitian di atas, menggunakan penelitian kualitatif yang bersifat deskriptif dan desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian studi kasus (case study). Penelitian dilakukan di MIN Kauman Utara Jombang, dengan subyek penelitian adalah siswa kelas VA. Pengumpulan data dilakukan dengan mengadakan observasi atau pengamatan, wawancara, dan dokumentasi.
Hasil penelitian Implementasi strategi belajar aktif dalam pembelajaran tematik, (1) Konsep belajar aktif adalah suatu pembelajaran yang yang menjadikan siswa-siswanya lebih aktif, kreatif, inovatif dan mandiri. (2) Implementasi strategi belajar aktif dalam pembelajaran tematik sudah berjalan dengan baik, dimana guru menggunakan beberapa metode yang bervariasi sesuai dengan karakteristik siswa dan materi. metode yang diterapkan dalam pembelajaran tematik antara lain metode inkuiri, metode pembelajaran berbasis masalah (problem based learning), metode pembelajaran berbasis proyek (project based learning), metode pembelajaran bola salju (snowball), serta metode eksperimen sehingga kegiatan pembelajaran menarik dan siswa lebih banyak pertartisipasi dalam kegiatan pembelajaran. (3) Dampak dari implementasi strategi belajar aktif adalah siswa menjadi aktif, maksudnya aktif bertanya, menjawab pertanyaan, menyampaikan pendapat, berpikir kritis, mampu memecahkan masalah. Selain itu siswa juga menjadi kreatif dan mandiri. Hal ini berimbas pada nilai akademik dan lulusan yang berkualitas. Adapun kendala dalam implementasi strategi belajar aktif adalah masalah terbatasnya waktu, masalah kelas besar yang mempersulit kegiatan pembelajaran berjalan maksimal, serta terbatasnya alat peraga dan media pembelajaran.
ENGLISH:
In thematic learning activity is required strategies that activate students in learning. So, the teachers need to implement active learning strategies in thematic learning. because in active learning strategies there are methods that can be used by teachers to design attractive and active learning activities to the students.
In this research aimed to: 1) Describe the concept of strategy of active learning in thematic learning at MIN of North Kauman Jombang, 2) Describe the implementation of the strategy of active learning in thematic learning at MIN of North Kauman Jombang, 3) Describe the impact of the implementation of active learning strategy in thematic learning in MIN of North Kauman Jombang.
To achieve the purpose above, used qualitative descriptive study with design of this research of case study. The research was conducted at MIN of North Kauman Jombang, with research subjects were students of class VA. Data collection was done by conducting observation, interviews, and documentation.
The research results of implementation of active learning strategy in thematic learning, (1) The concept of active learning was a teaching that made the students more active, creative, innovative and independent. (2) The implementation of active learning strategy in thematic learning was already well , where the teachers used several methods that according to student characteristics and materials. Methods that were applied in thematic learning, namely method of inquiry, method of problem based learning, method of project based learning, the learning method of snowball (snowball), as well as the experimental method so that learning activities can be interesting students became more participate in learning activities. (3) The impact of the implementation of active learning strategy became active students, active in asking, answering questions, expressing opinions, critical thinking, able to solve the problems. In addition, being creative and independent. This could impact on academic values and graduate quality. The constraints in the implementation of active learning strategy was the time constraints, a large class of problems that complicated the learning activities, and limited props and learning media
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Sulalah, Sulalah | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Strategy; Active Learning; Thematic Learning; Strategi; Belajar Aktif (Active Learning); Pembelajaran Tematik | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah | ||||||
Depositing User: | Imam Rohmanu | ||||||
Date Deposited: | 31 May 2017 11:28 | ||||||
Last Modified: | 31 May 2017 11:28 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/6907 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |