Handayani, Latifah Safitri (2016) Implementasi SAK ETAP dalam penyusunan laporan keuangan koperasi mahasiswa di Kota Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
12520068.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (2MB) |
Abstract
INDONESIA:
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi SAK ETAP pada laporan keuangan koperasi mahasiswa di Kota Malang serta untuk mengidentifikasi faktor-faktor yang menghambat implementasi tersebut. Penelitian ini dilakukan di empat koperasi mahasiswa, yaitu Kopma Padang Bulan UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, Kopma Universitas Negeri Malang, Kopma Universitas Kanjuruhan, dan Kopma Universitas Muhammadiyah Malang. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Adapun prosedur analisis data pada penelitian, dilakukan dalam tiga tahapan, yakni; 1) menganalisis laporan keuangan untuk mengetahui apakah sudah sesuai dengan SAK ETAP, 2) mengidentifikasi ketidaksesuaian, 3) merekomendasikan laporan keuangan koperasi sesuai SAK ETAP.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dalam penyajian laporan keuangan koperasi mahasiswa di Kota Malang belum sepenuhnya sesuai dengan SAK ETAP. Kopma Padang Bulan dan Kopma Kanjuruhan belum menyajikan Laporan Arus Kas dan Catatan Atas Laporan Keuangan. Sedangkan Kopma UMM belum menyajikan Laporan Perubahan Ekuitas, Laporan Arus Kas dan Catatan Atas Laporan Keuangan. Kopma UM sudah menyajikan lima laporan keuangan yang distandarkan oleh SAK ETAP, namun masih ada yang belum sesuai, semisal dalam kelengkapan Catatan Atas Laporan Keuangan. Hal ini disebabkan karena beberapa faktor, antara lain karena rendahnya pemahaman pengelola koperasi terhadap SAK ETAP, dan kurang adanya kaderisasi yang baik pada pengelola koperasi. Sebaiknya koperasi mengadakan pelatihan atau workshop terhadap pengurus koperasi mahasiswa terkait dengan pelaporan keuangan yang sesuai dengan SAK ETAP.
ENGLISH:
The aims of this research is to find out the implementation of SAK ETAP on the financial statement of college student’s cooperative at Malang and to identify some factors that may become the obstacles of this implementation. This research was conducted in 4 different student’s cooperatives. Those are Padang Bulan student’s cooperative of UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, student’s cooperative of Universitas Negeri Malang, student’s cooperative of Universitas Kanjuruhan, and student’s cooperative of Universitas Muhammadiyah Malang. The method of this research is qualitative with descriptive approach. The procedures of data analyzing in this research are: 1) analyzing the financial statement to know what SAK ETAP implemented, 2) identifying the inappropriateness, 3) recommending the financial statement of college student’s cooperative is appropriate based on SAK ETAP.
The result of this research shows in presenting the financial statement of college student’s cooperatives have not been fully appropriate with SAK ETAP yet. Padang Bulan student’s cooperative and Kanjuruhan student’s cooperative have not presented the cash flow statement and the notes to the financial statement. Meanwhile, UMM student’s cooperative has not presented the statement of changes in equity, the cash flow statement, and the notes to the financial statement. UM student’s cooperative has presented the 5 financial statements based on SAK ETAP standard, but there is still found inappropriateness, for example in the notes of the financial statement. This is caused by some factors such as the low understanding of the cooperative managers to the SAK ETAP, and the lack of the good regeneration of cooperative managers. The student’s cooperative should hold and organize seminars or workshops for student’s cooperative managers related to financial reporting in accordance with SAK ETAP.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Wahyuni, Nanik | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | SAK ETAP; Laporan Keuangan; Koperasi; SAK ETAP; Financial Statements; Cooperative | ||||||
Departement: | Fakultas Ekonomi > Jurusan Akuntansi | ||||||
Depositing User: | Muhammad Ramadhan | ||||||
Date Deposited: | 16 May 2017 09:26 | ||||||
Last Modified: | 16 May 2017 09:26 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/6627 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |