Responsive Banner

Peran wanita karier pada proses pendidikan anak dalam keluarga: Studi kasus di Desa VVonoplintahan Kecamatan Prambon Kabupaten Sidoarjo

Musamah, Ani Nur (2001) Peran wanita karier pada proses pendidikan anak dalam keluarga: Studi kasus di Desa VVonoplintahan Kecamatan Prambon Kabupaten Sidoarjo. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.

[img] Text (Fulltext)
97110172.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (10MB) | Request a copy

Abstract

ABSTRAK

Sebagai wanita karier yang sekaligus berperan sebagai ibu rumah tengga, ibu harus mampu membagi waktunya antara keluarga dan pekerjaan. Menjadi wanita karier bukanlah hal yang mudah, terutama bagi yang sudah menikah dan mempunyai anak-anak usia sekolah antara Sekolah Dasar (SD) sampai Sekolah Mengengah Umum (SMU), karena sebagian waktunya berada di luar rumah. Disamping itu dia harus mampu meluangkan waktunya untuk memperhatikan anak-anaknya, terutama masalah pendidikan anak dalam keluarga, sehingga anak tidak merasa dinomor duakan.

Untuk memperjelas hal itu, penulis membahas masalah peran wanita karier pada proses pendidikan anak dalam keluarga. Dalam mencari data teoritis digunakan metode : (a) metode deduktif, (b) metode induktif, (c) metode komparatif. Sedangkan untu mendapatkan data empiris digunakan metode: (a) metode observasi (b) metode interview (c) metoe dokumentsi serta analisis datanya menggunakan deskriptif kualitatif.

Dari beberapa metode tersebut penulis mendapat beberapa data yang kemudian data-data tersebut di analisis. Kesimpulan yang didapat adalah peran wanita karier pada proses pendidikan anak dalam keluarga, ibu membimbing secara langsung belajar anak sehabis maghrib, mendidik anak untuk disiplin dan mendidik anak untuk mandiri. Sedangkan pola yang diterapkan dalam membagi waktu antara anak suami dan pekerjaan, ibu berusaha membagi waktu se-efektif mungkin dengan jalan membagi tugas dengan suami dan famili yang ikut.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisor: Zuhairini, Zuhairini
Keywords: wanita karier; pendidikan anak; keluarga
Departement: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Nada Auliya Sarasawitri
Date Deposited: 26 Feb 2024 10:50
Last Modified: 26 Feb 2024 10:50
URI: http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/62074

Downloads

Downloads per month over past year

Actions (login required)

View Item View Item