Hady, Rosli (2009) فعالية استخدام الطريقة التحليلية في تعليم القراءة: بالتطبيق على المدرسة الثنوية الحكومية الواحدة لابوهن حاجي لومبوك الشرقية. Masters thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
07930060.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (1MB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK
Dalam lapangan pengajaran Bahasa Arab bagi para pemula non Arab, khususnya dalam pengajaran membaca tidak lepas dari dua metode pengajaran, yaitu metode analitik dan metode sintesik. Kedua metode ini dapat membantu para pelajar untuk mengenal kata dan kalimat, serta menjadikan mereka mampu membaca dan memahami materi bacaan.
Pengajaran Bahasa Arab di SMAN I Labuhan Haji - menurut pengamatan peneliti - masih menggunakan metode qira’ah dan tarjamah. Konsekuensinya, sebagian besar siswa masih belum mampu membaca dengan benar dan belum mampu memahami materi bacaan secara sempurna. Dengan melihat fakta tersebut, peneliti terdorong untuk melakukan penelitian dengan mencoba menerapkan metode analitik dalam pengajaran membaca, dimana metode tersebut memiliki keunggulan sebagaimana disebutkan dalam buku “Tadris Funun al-Lughah al-Arabiyah” karya Ali Ahmad Madkur sebagai berikut: (1) bahwa metode analitik memberikan kemudahan dalam kegiatan mengajar karena ia sejalan dengan metode alami yang dengannya manusia memperoleh sesuatu lalu mempelajarinya. (2) bahwa metode tersebut mengutamakan makna sejak memulai pengajaran membaca. (3) bahwa metode tersebut membantu pelajar lancar dan tepat dalam membaca serta mengenal kata- kata dengan satu kali pandang (melihat).
Penelitian ini bertitik tolak dari dua rumusan masalah, yaitu: (1) Bagaimana penggunaan metode analitik dalam pengajaran membaca bagi siswa- siswi SMAN I Labuhan Haji lombok Timur? (2) Sejauh mana efektifitas penggunaan metode analitik dalam pengajaran membaca bagi siswa-siswi sekolah tersebut?
Penelitian ini menggunakan desain eksperimen dimana peneliti membagi siswa-siswi yang ada di kelas X A dan X B menjadi dua kelompok, yaitu kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Lalu dari masing-masing kelompok itu peneliti memilih 18 orang siswa secara acak sebagai sampel penelitian. Kemudian peneliti mulai menerapkan metode analitik dalam kelompok eksperimen, sedangkan dalam kelompok kontrol diterapkan metode qira’ah dan tarjamah oleh guru bahasa Arabnya. Dan untuk mengetahui efektivitas
penggunaan metode analitik terhadap kelompok eksperimen dan perbandingannya terhadap kelompok kontrol, maka peneliti memberikan pre-test dan post-test lalu mengukurnya dengan menggunakan rumus t-test. Dari hasil kedua tes itu peneliti mengetahui bahwa: (1) Nilai pre-test dan post-test kelompok eksperimen setelah dihitung dengan t-test menunjukkan angka 4,986, lebih besar dari angka yang tertera pada Tabel Nilai ”t” pada taraf signifikansi 5% (2,11) dan 1% (2,90). Ini berarti bahwa tingkat pemahaman siswa terhadap materi bacaan meningkat setelah diterapkannya metode analitik. (2) Nilai pre-test dan post-test kelompok kontrol setelah dihitung dengan t-test menunjukkan angka 3,529 lebih besar dari angka yang tertera pada Tabel Nilai ”t” pada taraf signifikansi 5% (2,11) dan 1% (2,90). Ini berarti bahwa tingkat pemahaman siswa terhadap materi bacaan meningkat meskipun masih menggunakan metode qira’ah dan tarjamah. (3) Nilai rata-rata post-test kelompok eksperimen menunjukkan angka 95, sementara nilai rata-rata post-test kelompok kontrol menunjukkan angka 89,78. Setelah melalui perhitungan t-test, taraf signifkansinya menunjukkan angka 2,69. Angka ini lebih besar dari angka 2,11 pada taraf signifikansi 5% dan lebih kecil dari angka 2,90 pada taraf signifikansi 1% setelah dikonsultasikan dengan Tabel Nilai ”t”. Ini berarti bahwa tingkat pemahaman siswa meningkat setelah diterapkannya metode anlitik dibandingkan dengan metode qira’ah dan tarjamah.
Hasil penelitian tersebut menunjukkan bahwa penggunaan metode analitik efektif untuk meningkatkan pemahaman siswa terhadap materi bacaan di SMAN I Labuhan Haji Lombok Timur.
Bagi para peneliti yang lain, peneliti menyarankan agar mengembangkan penelitian ini dengan menggunakan media pembelajaran modern khususnya dalam pengajaran membaca terutama ketika menerapkan metode tahlili terhadap para pemula non Arab.
ABSTRACT
Arabic teaching for the beginners for non native speakers specially in teaching reading skill can not escape from two teaching methods, they are analytic method and synthetic method. These two methods can help students understand words and sentences, and these two methods can also make the students be able to read and understand reading material.
According to researcher’s observation, the arabic teaching in SMAN I Labuhan Haji still uses reading and translation method. Consequently, most of the students have not still been able to read well and understand the reading material well. Through this facts, the researcher wants to do research by using analytic method in teaching reading skill. That method has adventeges or excellence such Ali Ahmad Madkur explains in his book “Tadris Funun al-Lughah al-Arabiyyah” where he says that (1) Analytic method gives easiness in the teaching proses because it is suitable for the natural method by which the man gets something and studies it. (2) That method gives priority to the meaning since the beginning of teaching reading. (3) That method helps the learners or students read fluently and well, and helps the students know the words without seeing them for many times.
The researcher formulates two problems: (1) how is the analytic method applied in teaching reading skill for students of SMAN 1 Labuhan Haji?, and 2) How is the effectivity of the analytic method in teaching reading skill for the students of that school?
In this research, the researcher uses experiment approach. The researcher devides the students of the tenth – A class and the students of the tenth – B class into two groups, the experiment group and the control group, and then the researcher will choose 18 students from the both classes at random as the research sample. The researcher uses analytic method in the experiment group, mean while in the control class, reading and translation method will be applied by the arabic teacher of that class. And to know the effectivity of the analytic method in the experiment group and its comparison to the control group, the researcher gives pre-test and post-test to the both classes and then estimates by using t-test formula. From the result of the test, the researcher will know that (1) the value of pre-test and post-test in the experiment group after being estimated shows 4,986 which is higher than the value in the t- value table with the significance level 5 % (2,11) and 1 % (2,90). It means that the understanding of the students to reading material increases after using analytic method. (2) the value of pre-test and post- test in the control group after being estimated shows 3,529 which is higher than the value in the t-table value with the significance level 5 % (2,11) and 1 % (2,90). It means that the students understanding to the reading material increases even though still using reading and translation method. (3) The approximate value of the post-test in the experiment group indicates 95, mean while the approximate value of the post-test in the control group indicates 89,78. By the estimation of t- test, the significance level indicates 2,69. This grade is higher that 2,11 in the 5 % significance level, and it this lower than 2,90 in 1 % significance level after the consultation to t-value table. It means that the students understanding increases after the application of analytic method if it is compared to the reading and translation method.
The result of that research indicate that the use of the analytic method is effective to develop students understanding to the reading material in SMAN I Labuhan Haji East Lombok. The researcher suggests that the next researchers develop this research by using the modern teaching media in teaching reading specially when the analytic method is applied to the beginners for non native speakers.
Item Type: | Thesis (Masters) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Syuhadak, Syuhadak and Ibrahim, Faisol Mahmoud Adam | |||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Keywords: | الطريقة التحليلية; تعليم القراءة; Metode Analitik; Pengajaran Membaca; Analytic Method; Teaching Reading Skill | |||||||||
Departement: | Sekolah Pascasarjana > Program Studi Magister Pendidikan Bahasa Arab | |||||||||
Depositing User: | Mohammad Syahriel Ar | |||||||||
Date Deposited: | 03 Apr 2017 18:49 | |||||||||
Last Modified: | 29 Dec 2017 10:21 | |||||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/6174 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |