Basith, Abdul (2008) استخدام الطريقة الاستقرائية في تعليم اللغة العربية في ضوء نظرية التعليق (بتطبيق على المدرسة المتوسطة الإسلامية واحد هاشم سليمان يوكياكرتا). Masters thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
06930001.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (1MB) |
Abstract
ABSTRAK
Dari sekian banyak problematika pembelajaran tata bahasa Arab adalah metode, di samping kurikulum, buku ajar, persepsi tentang tujuan pengajaran dan kualitas sumberdaya pengajar. Pada penelitian ini, peneliti memfokuskan penelitian pada masalah metode yaitu dengan menerapkan metode induktif dengan pertimbangan bahwa metode ini sangat cocok untuk siswa tingkat tsanawiyah. Metode yang telah diterapkan ini didasarkan pada teori Ta'liq yang dimunculkan oleh Tamam Hasan dalam buku "al-Lughah al-Arabiyyah Ma'naha wa Mabnaha". Teori ini merupakan usaha penulis untuk menerapkan teori linguistik modern dalam bahasa Arab yang bertujuan untuk mempermudah tata bahasa Arab itu sendiri.
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: “Bagaimana pengembangan kompetensi tata bahasa Arab pada siswa Madrasah Tsanawiyah Wahid Hasyim Sleman Yogyakarta dengan penggunaan metode induktif perspektif teori Ta'liq ?”
Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran empirik tentang pengembangan kompetensi tata bahasa Arab siswa dengan penggunaan metode induktif perspektif teori Ta'liq baik dari segi penerapan kaedah, evalusasi kesalahan kata dan merangkai kalimat.
Hipotesa dari penelitian ini adalah bahwa penggunaan metode induktif perspektif teori Ta'liq dapat meningkatkan kompetensi tata bahasa Arab siswa baik dari segi penerapan kaedah, evalusasi dan merangkai kalimat.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas, yang terdiri dari empat langkah, yaitu: perencanaan (planning), tindakan (action), pengamatan (observation), dan refleksi (reflection). Populasi dari penelitian ini meliputi para siswa dan guru tata bahasa Arab di MTs Wahid Hasyim Sleman Yogyakarta Tahun Pelajaran 2007/2008. Adapun instrumen penelitian adalah peneliti sendiri, observasi, wawancara, angket, tes dan dokumentasi.
Proses analisis dalam penelitian tercermin pada perbandingan antara hasil tes siswa dengan kriteria keberhasilan pembelajaran yang telah ditetapkan antara peneliti dan guru yang bersangkutan. Di samping itu, peneliti menggunakan analisis statistik sederhana yaitu prosentase untuk meringkas data yang diperoleh dari angket dan untuk memperoleh nilai rata-rata siswa dalam tes.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penggunaan metode induktif perspektif teori ta'liq dapat meningkatkan kompetensi tata bahasa Arab siswa baik dari segi penerapan kaedah, evalusasi kesalahan kata dan merangkai kalimat.
Dari hasil penelitian, peneliti memberikan saran-saran sebagai berikut: (1) pembelajaran tata bahasa Arab hendaknya lebih menitikberatkan pada penerapan dan tidak terlalu mendalam dalam memberikan kaedah, terlebih pada tingkat pemula hingga tidak menimbulkan kesan bahwa materi ini sulit untuk dipelajari, (2) dalam pembelajaran tata bahasa Arab, guru hendaklah mengaitkan antar materi yang telah dipelajari, juga kaitannya dengan ilmu sharaf hingga siswa dapat menerapkan pengetahuan yang telah dipelajari dalam membaca dan memahami teks Arab, dan (3) hendaknya guru tidak membatasi tujuan pembelajaran tata bahasa Arab pada ketrampilan membaca tapi juga pada mengevaluasi kesalahan kalimat dan merangkai kalimat.
ABSTRACT
Some of Arabic grammar teaching problems are method, as well as curriculum, book, perception about teaching purpose and teacher skill. In this research, researcher focused on method by applying inductive method because it was suitable for students in MTs (Junior High School) level. This applied method is based on Ta'liq theory conducted by Tamam Hasan in his book "Al-Lughah Al- Arabiyah Ma'naha wa Mabnaha". This theory is one of writer efforts to apply modern Arabic linguistic theory that aimed to make Arabic grammar easier.
Problem statment of this research is "How to improve grammar proficiency students of Madrasah Tsanawiyyah (Islamic Junior High School) Wahid Hasyim Sleman Yogyakarta by using inductive method from Ta'liq theory perspective?"
This research purposed to get empirical picture about improving grammar proficiency of student by using inductive method from Ta'liq theory perspective either in applying rule, evaluation and sentence composition.
Hypothesis of this research is using inductive method from Ta'liq theory perspective can improve student grammar proficiency, either in applying rule, evaluation and sentence composition.
This research used Classroom Action Research that consists of four steps: planning, acting, observation and reflection. Subject of this research was students and Arabic grammar teacher of MTs Wahid Hasyim Sleman Yogyakarta in academic year 2007/2008. Instruments for this research were researcher him self, observation schedule, interview schedule, questionnaire, test and documentation.
Analysis process was reflected on comparing student result score with learning successfulness criterion that was put by researcher and concerning teacher. Besides, researcher used simple statistical analysis, percentile degree, in order to reduce data gained from questionnaire and to get average of students test score.
Research finding showed that using inductive method from Ta'liq theory perspective can improve students' grammar proficiency, either in applying rule, evaluation and sentence composition.
Based on finding, researcher recommended as follows: (1) Arabic grammar teaching should be focused on applying and not more in giving rule, especially in beginning level so that does not give an view that the subject are difficultly learned, (2) In Arabic grammar teaching, teacher should correlate one chapter with other, correlate Arabic grammar and Arabic morphology so that student can apply mastered subject for reading and understanding Arabic text. (3) Teacher should not only purpose grammar teaching on reading skill but also on evaluation and sentence composition.
Item Type: | Thesis (Masters) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Hiwayatullah, Ahmad Saeed and Huda, Miftahul | |||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Keywords: | Metode Induktif; Pembelajaran Bahasa Arab; Teori Ta'liq; Inductive Method; Arabic Teaching; Ta'liq Theory | |||||||||
Departement: | Sekolah Pascasarjana > Program Studi Magister Pendidikan Bahasa Arab | |||||||||
Depositing User: | Mohammad Syahriel Ar | |||||||||
Date Deposited: | 22 Mar 2017 18:50 | |||||||||
Last Modified: | 28 Dec 2017 14:20 | |||||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/5875 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |