Riyadi, Achmad (2004) pengaruh kualitas layanan usaha terhadap partisipasi anggota Koperasi Mahasiswa Universitas Negeri Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
0016004.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK
Partisipasi anggota dalam koperasi, khususnya di bidang usaha memegang peranan yang penting karena partisipasi anggota akan menentukan maju mundurnya suatu koperasi. Tampa partisipasi anggota maka usaha koperasi tidak akan maju dan berkembang. Oleh karena itu faktor peningkatan partisipasi anggota harus mendapat perhatian utama dari koperasi. Salah satunya adalah dengan memberikan kualitas layanan usaha yang baik kepada anggotanya.
Rumusan masalahnya adalah bagaimana kondisi kualitas layanan usaha KOPMA Universitas Negeri Malang, bagaimana kondisi partisipasi anggota KOPMA Universitas Negeri Malang, dan apakah ada pengaruh kualitas layanan usaha terhadap partisipasi anggota. Dari tujuan penelitian tersebut peneliti menggunakan metode penelitian survey dengan pendekatan Explanatpry Research. Metode pengumpulan data yang digunakan penelitian ini adalah metode angket. Jumlah sampel 100 responden dengan 9 soal pada variabel kebijakan produk, 3 soal pada variabel struktur harga, 8 soal pada variabel kegiatan promosi, dan 4 soal pada variabel partisipasi anggota. Dari hasil uji validitas dan reliabilitas diperoleh semua valid untuk kualitas layanan usaha dan semua valid untuk partisipasi anggota. Analisa data yang digunakan adalah analisis korelasi produet moment, analisis regresi sederhana dan analisis regresi infrensial (uji t, ujiF, dan uji korelasi).
Dari hasil analisa penelitian diketahui bahwa persamaan regresinya adalah.: Y= 1,85 ۶ 0,132X1 - 0,042X2 -+ 0,281X3. Untuk uji t variabel kualitas layanan usaha yang berpengaruh secara signifikan terhadap partisipasi anggota adalah dimensi kegiatan promosi (X٠٦). Untuk uji F dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh yang signifikan antara variabel kualitas layanan usaha kebijakan produk, struktur harga, dan kegiatan promosi secara simultan terhadap partisipasi anggota yang ditunjukkan dengan F'„"„*, (14,855) > Flahei (2,70) ,
Sedangkan dari hasil korelasinya diperoleh kesimpulan bahwa ada hubungan signifikan antara kualitas layanan usaha kebijakan produk, struktur harga, dan kegiatan promosi dengan partisipasi anggota yaitu rhinmjt (0,563) >0,195)/٠،ضك٢>.
Jadi dapat disimpulkan bahwa kualitas layanan usaha sangat berpengaruh dan berhubungan dengan partisipasi anggota KOPMA Universitas Negeri Malang. Untuk itu disarankan agar badan usaha KOPMA Universitas Negeri Malang yang bergerak dalam bidang jasa hendaknya terus memperbaiki kualitas layanan usahanya sehingga menghasilkan kualitas layanan usaha yang maksimal dan dapat diterima dihati para konsumen dan anggotanya.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisor: | Murni, Wahid |
Keywords: | Kualitas Layanan Usaha; Partisipasi Anggota |
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial |
Depositing User: | Indar Erdiana |
Date Deposited: | 12 Dec 2023 10:25 |
Last Modified: | 12 Dec 2023 10:25 |
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/58636 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |