Pradana, Iman Fanny (2016) Perancangan pusat pengembangan komik manga dengan tema arsitektur lipat di Kota Malang: Design of manga development center on folding architecture in Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
10660062.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (22MB) | Preview |
Abstract
INDONESIA:
Manga merupakan media pembelajaran dengan kisah yang membawa pesan moral, sejarah, kehidupan, maupun pelajaran dikemas dalam bentuk cerita bergambar asal Jepang yang populer akan keluwesan gambar serta cara penyajiannya. Manga development center merupakan fasilitas rekreatif edukatif dengan menyajikan manga sebagai media yang mampu memberikan pengetahuan serta seni didalamnya, fasilitas bagi manga-ka lokal untuk berkarya, perpustakaan dengan berbagai jenis manga, kantor redaksi hingga percetakan, tempat eksibisi bagi yang ingin menunjukkan hasil karyanya dan berkumpul untuk bertukar informasi atau belajar. Dengan ini diharapkan mampu untuk mendongkrak pendapatan daerah dan memaksimalkan potensi komikus lokal yang kian meredup di Indonesia.
Perancangan Manga development center mempunyai hubungan latar belakang yang kuat dengan bentuk lipatan dan kertas. folding architecture menjadikan function follow form sebagai acuan yang mendukung eksplorasi bentuk terhadap bangunan, yaitu sistem struktur yang mengambil lipatan pada perlakuan materi kertas (folding) sebagai dasar bentuk bangunan dengan format tatanan massa tunggal.
Konsep dasar pada perancangan menggunakan metode pencarian bentuk secara fold-pullup-pulldown-unfold-cut pada lembaran pita kertas yang saling terkait secara paralel, kemudian diperlakukan lipatan ringan pada satu sisi menuju sisi yang lain dengan modifikasi sedemikian rupa, sehingga membentuk pola konsep Parallel Ribbon Fold. Proses perlakuan dan pencarian model serta pola pada ide bentuk diimplementasikan pada tatanan tapak, ruang, dan bentuk bangunan. Baik dalam penggunaan rekayasa struktur lipat ataupun menajamkan indra rasa raba pengguna terhadap aksen pola Parallel Ribbon Fold pada seluruh tapak maupun bangunan secara keseluruhan.
ENGLISH:
Manga as a comics media carry morals message, history, life, and the lesson which packaged in a frame of picture story from Japan, popular for the flexibility of images and how they are presented. Manga development center is a facility recreational educative by presenting manga as a medium capable of delivering knowledge and art in it, facilities for manga-ka local to work, a library with different types of manga, the editorial office to printing, where an exhibition for those who want to show their work and gather to exchange information or learning. With this expected to be able to boost local revenue and maximizing the potential of local artists who grow dimmer in Indonesia.
Manga development center has a strong background relationship with folds and paper form. folding architecture make the concept of form follow function as a benchmark to support the form exploration toward building.
The design basic concept using the research form in fold-pullup-pulldown-Unfold-cut sheets of paper tape which interlinked in parallel, then treated folds of light on one side to the other with modifications as known as the Parallel Ribbon Fold concept. Treatment process and searching models and patterns on the ideas implemented in shape, space, and form of the building. Both in the use of structural engineering folding and sharpen the feel and the sense of touch toward the accent and pattern of Ribbon Parallel Fold on the entire site and of the overall building.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Kusumadewi, Tarranita and Subaqin, Agus | |||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Keywords: | Manga; Komik Jepang; Arsitektur Lipat; Manga; Japanese Comics; Folding Architecture | |||||||||
Departement: | Fakultas Sains dan Teknologi > Jurusan Teknik Arsitektur | |||||||||
Depositing User: | Imam Rohmanu | |||||||||
Date Deposited: | 24 Mar 2017 11:18 | |||||||||
Last Modified: | 24 Mar 2017 11:18 | |||||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/5858 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |