Prasetyawati, Eka (2003) Pengaruh dosis ragi dan macam pembungkus yang berbeda dalam pembuatan tempe kedelai terhadap sifat fisik dan organoleptik tempe. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
99130991.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (13MB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK
Tempe kedelai merupakan bahan makanan hasil fermentasi biji kedelai oleh kapang Rhizopus sp. yang berupa padatan dan berbau khas serta berwarna putih keabu-abuan. Tempe kedelai merupakan salah satu jenis makanan tambahan yang sangat digemari oleh sebagian besar masyarakat Indonesia khususnya di Pulau Jawa, Karena mempunyai rasa yang tidak kalah lezatnya dengan makanan lain serta mudah dibuat tanpa biaya yang mahal.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dosis ragi dan macam pembungkus yang berbeda dalam pembuatan tempe kedelai terhadap sifat fisik dan organoleptik tempe.
Jenis penelitian ini eksperimen dengan variabel bebasnya adalah dosis ragi yaitu 0.2 gram, 0.4 gram, 0.6 gram, 0.8 gram, 1.0 gram dan macam pembungkus yaitu plastik dan daun pisang. Sedangkan variabel terikatnya adalah sifat fisik dan organoleptik tempe kedelai. Rancangan penelitian yang digunakan adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK). Analisis data diolah dengan Anava sedangkan data sifat fisik dan organoleptik dengan metode dengan skala hedonik dengan tingkatan 1-7 (dari suka-tidak suka). Teknik analisis data diperoleh dengan statistik Non Parametris. Untuk menguji hipotesis komperatif k sampel independen menggunakan Kruskal- Wallis One Way Anova untuk data ordinal. Penelitian ini dilakukan di Laboratorium UIIS Malang pada bulan juli 2003.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa dosis ragi dan macam pembungkus memiliki pengaruh terhadap sifat fisik dan organoleptik tempe kedelai. Untuk sifat fisik meliputi warna dan tekstur. Warna yang paling baik/ putih pada dosis ragi 0.4 gram dan pembungkus yang paling baik yaitu pembungkus plastik, Sedangkan untuk tekstur yang paling baik pada dosis 0.4 gram dan pembungkus tidak berpengaruh nyata terhadap sifat fisik dan organoleptik tempe kedelai. Untuk organoleptik meliputi rasa dan aroma. Rasa yang paling enak pada dosis ragi 0.4 gram dan pembungkus tidak berpengaruh nyata terhadap sifat fisik dan organoleptik tempe kedelai. Sedangkan aroma yang khas tempe pada pemberian dosis ragi 0.4 gram dan pembungkus yang paling baik yaitu pembungkus daun pisang. Untuk kombinasi antara dosis ragi dan macam pembungkus yang berbeda tidak berpengaruh nyata terhadap sifat fisik dan organoleptik.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisor: | Hariani, Liliek |
Keywords: | Dosis Ragi; Macam Pembungkus; Tempe Kedelai; Sifat Fisik; Organoleptik |
Departement: | Fakultas Sains dan Teknologi > Jurusan Biologi |
Depositing User: | Indar Erdiana |
Date Deposited: | 14 Nov 2023 13:47 |
Last Modified: | 14 Nov 2023 13:47 |
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/57689 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |