Suparmanuddin, Suparmanuddin (2003) Pengaruh dosis suspensi kelenjar hipofisis ikan lele dumbo terhadap waktu bertelur ikan lele dumbo (Clariasgariepinus). Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
98130468.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (10MB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK
Dalam budidaya ikan ketersediaan benih tidak bisa hanya mengandalkan dan alam atau dengan pembenihan tradisional. Untuk mengatasi kekurangan benih tersebut perlu dilakukan terobosan baru. Salah satu terobosan bani tersebut ada١ah pemijahan dengan menggunakan teknik hipofisasi. Teknik hipofisasi dilakukan untuk memperoleh hormon gonadotropin yang berasal dari kelenjar hipofisis.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh suspensi kelenjar hipofisis ikan lele dumbo terhadap waktu bertelur ikan lele dumbo (Ciarias genepmus) dan untuk mengetahui dosis suspensi kelenjar hipofisis yang disuntikkan untuk mempercepat waktu bertelur ikan lele dumbo.
Penelitian ini dilakukan di Balai Ber.ih ٠.kan (BBI) Kepanjen mulai tanggal 12 Oktober - 16 November 2002.
Jenis penelitian secara eksperimen yang dilakukan di lapangan. Rancangan penelitian yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL). Dengan perlakuan dalam penelitian ini terdiri dari 6 taraf perlakuan dan 4 kali ulangan Data yang diperoleh banyaknya memijah dalam jam, di analisis dengan menggunakan analisis varian klasifikasi tunggal. Jika hasil anava signifikan maka dilanjutkan dengan uji beda nyata terkecil (BNT).
Hasil penelitian ini menunjukkan bah١va: waktu memijah yang paling cepat pada perlakuan K5 (dosis 1:5) 12.13 jam, kemudian diikuti oleh perlakuan (dosis 1:4) 13.18 jam, K.٦ (dosis 1:3) 14.14 jam, K2 (dosis 1:2) 15.18 jam, K٠ (dosisi:!) 16.06 jam, serta sebagai kontrol Ko (dosis 1:0) 17.15 jam.
Dari hasil penelitian ini disimpulkan bahwa ada pengaruh pemberian dosis suspensi kelenjar hipofisis ikan lele dumbo terhadap waktu bertelur ikan lele dumbo (Clarias ganepmus), dan taraf perlakuan yang paling cepat adalah K 5 (dosis 1:5), dengan lama waktu yang dibutuhkan selama memijah yaitu: 12.13 jam.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisor: | Mulyono, Agus |
Keywords: | Dosis; Kelenjar Hipofisis; Waktu Bertelur Ikan Lele Dumbo |
Departement: | Fakultas Sains dan Teknologi > Jurusan Biologi |
Depositing User: | Indar Erdiana |
Date Deposited: | 13 Nov 2023 09:19 |
Last Modified: | 13 Nov 2023 09:19 |
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/57582 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |