Astutik, Lina Fuji (2005) Hubungan antara Konsep Diri dengan Perilaku Agresi pada remaja di SMK Muhammadiyah I Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
00410080.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK
Akhir-akhir ini sering terjadi tindakan kekerasan di kalangan remaja baik secara kualitas atau secara kuantitas. Jenis kekerasan yang dilakukan pun bervariasi mulai dari pencurian, tawuran, perkelahian, penganiayaan hingga pembunuhan. Masalah-masalah yang dialami remaja biasanya didorong oleh adanya kecenderungan untuk berperilaku agresif. Masa remaja merupakan masa yang dipenuhi dengan berbagai perubahan dan terkadang muncul sebagai masa yang tersulit dalam kehidupannya sebelum memasuki usia dewasa. Pada saat itulah remaja belajar mengenali dirinya sendiri dengan mengembangkan konsep diri yang positif, bila seorang remaja salah dalam mengembangkan konsep dirinya maka akan berpengaruh terhadap perilakunya, salah satunya adalah perilaku agresi.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara konsep diri dengan perilaku agresi. Hipotesis yang diajukan adalah ada hubungan antara konsep diri dengan perilaku agresi remaja SMK Muhammadiyah 1 Malang. Metode pengumpulan datanya menggunakan metode angket. Uji coba angket dilakukan pada tanggal 6 September 2004 di SMK Muhammadiyah 3 Malang dengan sampel sejumlah 155 subyek. Dari 100 item diperoleh 82 item valid untuk angket konsep diri dengan perhitungan Product Moment Karl Pearson. Sedangkan untuk angket agresi diperoleh 82 item valid dari 90 item dengan perhitungan Product Moment Karl Pearson. Sedangkan analisa data menggunakan analisis korelasi Product Moment. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 25 Oktober 2004 dengan subyek 120 siswa SMK Muhammadiyah 1 Malang.
Berdasarkan analisa penelitian didapatkan hasil sebagai berikut: 14.17 % memiliki tingkat konsep diri rendah, 71.67 % memiliki tingkat konsep diri sedang, dan 14.17 % memiliki tingkat konsep diri tinggi. Untuk agresi didapatkan hasil 15.83 % memiliki tingkat agresi rendah, 70.83 % memiliki tingkat agresi sedang, dan 13.33 % memiliki tingkat agresi tinggi. Hasil korelasi menunjukkan ada hubungan negatif yang sangat signifikan antara konsep diri dengan perilaku agresi pada remaja dengan nilai xy= - 0.387 pada taraf signifikansi 5 %, dimana semakin tinggi konsep diri yang dimiliki seseorang maka semakin rendah pula tingkat agresifitasnya. Sedangkan besarnya hubungan antara konsep diri dengan perilau agresi sebesar 15 %,
Berdasarkan hasil penelitian tersebut, diharapkan dapat memberi manfaat dan masukan baik bagi subyek yang diteliti, bagi lembaga dan bagi peneliti selanjutnya.
ABSTRACT
Today, often happen up on violence action in adolescent either quantity or quality. The types of violence are various, such as thieving, fighting, ill treatment, and killing. Some problems are suffered by adolescent usually supported by tendency of aggression action. On adolescent period, they have done change and sometime become a difficult period before enter the adult period. On this period, they begin to learn knowing about him self. With individual concept developing will influence to this behavior, such as the aggression.
The aim of this research to know the relationship between individual concepts with aggression behavior. Given hypothesis is there are relationship between individual concept with aggression behavior on student of SMK Muhammadiyah I of Malang. The method of collecting data use questionnaire. Tryout of this questionnaire done on September 6± 2004 at SMK Muhammadiyah 3 of Malang, and amount of samples are 155. From 100 items given 82 valid items for individual concept questionnaire, and for aggression behavior questionnaire given 82 valid items from 90 items, both use product moment of Karl Pearson equation. And data analysis use correlation analysis of product moment. This research has done at October 252004 ه with 120 of student of SMK Muhammadiyah I of Malang.
Base to the research analysis know the result i,e.; low level of individual concept is 14,17 %, middle level of individual concept is 71,67 %و and high level of individual concept is 14,17 %. And for aggression analysis are given: the low level of aggression is 15,83 %و middle level of aggression is 70,83 %, and high level of aggression is 13,33 %. The result of correlation show there are negative relationship significantly between individual concepts with aggression behavior by adolescence with r : -0,387 on level of significant 5 %, where higher level of individual concept of someone, so lower his level of aggression. And level of relationship between individual concepts with aggression behavior is 15%.
From the result, may give a useful and suggestion either to object that searched or to the institution and the next searcher too.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisor: | Hidayah, Rifa |
Keywords: | Konsep Diri; Agresi Individual Concept; Aggression |
Departement: | Fakultas Psikologi > Jurusan Psikologi |
Depositing User: | Moch. Nanda Indra Lexmana |
Date Deposited: | 26 Oct 2023 11:17 |
Last Modified: | 26 Oct 2023 11:17 |
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/57101 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |