Hanifiah, Fitroh (2002) Dinamika kepribadian pada remaja penghafal Al-Quran: Studi kasus di Pusat Pendidikan Ilmu Al-Qur'an Nurul Jadid Karanganyar Paiton Probolinggo. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
97490451.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK
Masa remaja merupakan masa yang penting dalam rentang kehidupan manusia. Pada masa ini banyak terjadi gejolak dan tekanan dalam diri, sehingga ada kecenderungan untuk melewati masa transisi dengan pola hidup yang berorientasi pada kesenangan semata. Namun di sisi lain terdapat fenomena menarik, yang terlihat pada sekelompok remaja yang mengekspresikan dirinya dengan menghafal Al-Qur’an. Dalam menghafal Al-Qur’an dibutuhkan kesungguhan konsentrasi dan disiplin yang tinggi. Di samping kesabaran dan ketekunan serta motivasi yang kuat. Mengingat banyaknya cobaan yang mungkin ditemui saat menghafal, apalagi bila individu masih remaja yang tidak akan terhindar dari berbagai problematika yang khas dalam perkembangannya, maka menjadi sebuah keharusan untuk memiliki dinamika kepribadian yang cenderung teratur, tekun, dan tidak mudah putus asa.
Penelitian ini dilakukan untuk memperoleh dan mempelajari dinamika kepribadian pada remaja penghafal Al-Qur’an di PPIQ Putri Nuruljadid Karanganyar Paiton Probolinggo. Di samping itu, juga untuk mengetahui metode penghafalan Al-Qur’an di lembaga tersebut.
Penelitian ini menggunakan jenis pendekatan deskriptif kualitatif dengan memakai teknik studi kasus. Subyek penelitian ditentukan dengan menggunakan teknik purposive sampling. Berdasarkan ketentuan tersebut jumlah remaja yang dipakai sebagai sampel sebanyak 15 orang.
Metode pengumpulan data yang digunakan adalah tes kepribadian EPPS dan wawancara. Sedangkan sebagai penunjang adalah metode observasi dan dokumenter. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, gambaran dinamika kepribadian pada remaja penghafal A1-Qur’an di PPIQ Nurul Jadid Karanganyar Paiton Probolinggo memiliki kecenderungan yang kuat pada lima aspek need: (1) Kecenderungan berprestasi (Need of Achievement), (2) Kecenderungan untuk menyesuaikan dengan kebiasaan (Need of Deference), (3) Kecendertingan untuk teratur (Need of Order), (4) Kebutuhan akan perhatian dan motivasi dari orang lain (Need of Succorance), dan (5) kecenderungan untuk tekun (Need of Endurance).
ABSTRACT
Youth is important age in human life hood. In this age, there are so many flares up and self-depression on youth. Therefore they tend to pass this transition age by living with merely enjoy ness life style. But, in other side there is an interesting phenomena which happens on a group of youth who express their selves by memorizing Koran. In memorizing Koran, seriousness and high concentration are needed, beside patience, perseverance also strong motivation. Because there will some problems or obstacles they face during memorizing Koran, more over they are youth who can not avoid various problems during their growth, therefore they have to have a constant, diligent and optimistic personality dynamism.
This research is done to get and to study the personality dynamism on youth memorizing Koran at Islamic boarding house Nurul Jadid Paiton Probolinggo also to know the method of memorizing Koran at that institution.
This research used qualitative description approach by using case study technique. For the subject in this research is using purposive sampling technique based on that qualification the number of youth using in this research is consist 15 persons.
The method of collecting data used in this research is personality test EPPS and interview. It also used observation and documentation method the result of this research shows that the description of personality dynamism on youth memorizing Koran at PPIQ Nurul Jadid Paiton Probolinggo has a strong tendency on five aspect of need: 1) Tendency to reach achievement (Need of Achievement), 2) Tendency to adapt with habit (Need of Deference), 3) Tendency to be ordered (Need of Order), 4) Need of other’s attention and motivation (Need of Succor), and 5) Tendency to endure (Need of Endurance).
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisor: | Arifin, Zainul and Purwaningtyas, Endah Kurniawati |
Keywords: | Dinamika Kepribadian; Remaja; Penghafalan Al-Qur’an Personality Dynamism; Youth; Koran Memorizing |
Departement: | Fakultas Psikologi > Jurusan Psikologi |
Depositing User: | Moch. Nanda Indra Lexmana |
Date Deposited: | 24 Oct 2023 10:12 |
Last Modified: | 24 Oct 2023 10:12 |
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/57035 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |