Saputra, Wachid Surya Andi (2007) Pengaruh media Advertising terhadap keputusan pembelian Kartu Perdana SimPATI: Studi kasus pada mahasiswa UIN Malang. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
![]() |
Text (Full text)
02220079.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK
Penelitian ini dilatar-belakangi oleh pertumbuhan perekonomian dunia yang saat ini telah mencapai situasi dimana persaingan telah menjadi menu sehari-hari yang harus dihadapi oleh pelaku bisnis disetiap sektor kegiatan ekonomi. Akibatnya, tingkat persaingan antara industri yang sejenis semakin ketat. Hal ini disebabkan oleh banyaknya industri yang bermunculan dengan produk dan kualitas yang hampir sama. Persaingan tersebut menuntut perusahaan untuk lebih aktif dalam mengikuti arus perkembangan pemasaran dengan menyiapkan strategi-strategi khusus yang dapat memberikan kontribusi yang lebih baik bagi konsumen dan perusahaan. Penggunaan media advertising untuk menarik minat beli konsumen merupakan sebuah langkah perusahaan yang harus dilakukan dengan cermat, karena selain masalah biaya, efektifitas media advertising juga harus diperhatikan, agar advertising yang dilakukan benar-benar dapat dipengaruhi dan mendorong keinginan konsumen untuk menggunakan barang dan jasa yang ditawarkan.
Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif analitis, dan jenis penelitian ini adalah studi kasus, yang mengkaji pengaruh antar variabel Televisi (XI), Media Cetak (X2), Media Reklame (X3), berpengaruh terhadap keputusan pembelian konsumen kartu perdana SimPATI 00، Tekhnik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah tekhnik random sampling, dimana jumlah sampel yang diteliti adalah 100 responden. Instrumen penelitian ini berupa kuisioner, kemudian data yang diperoleh diolah dengan menggunakan analisis statistik deskriptif, regresi linier berganda serta regresi parsial.
Hasil penelitian memmjukan bahwa Variabel Televisi (XI), Media Cetak (X2), Media Reklame («3) berpengaruh terhadap keputusan pembelian konsumen kartu perdana SimPATI (Y), dengan koefisien korelasi (R) sebesar 0,240 (42%) dan tingkat signifikansi 0/05 serta nilai F hitung sebesar 6,847. selain itu nilai Adjusted R Square yang diperoleh adalah sebesar 0,409 atau 40,9%. Variabel yang berpengaruh dominant terhadap keputusan pembelian konsumen kartu perdana SimPATI (٧) yaitu media Reklame (X3), dengan angka koefisien regresi (B) sebesar 0/327 dan nilai t hitung sebesar 4,524 dengan probabilitas 0,000 Kesimpulan dalam hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Variabel media Televisi (XI), media Cetak (X2), dan media Reklame (X3) berpengaruh terhadap keputusan pembelian konsumen kartu perdana SimPATI (Y). Oleh karena itu hendaknya PT. Telkomsel memperhatikan ketiga variabel dari Advertising tersebut.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisor: | Al Idrus, Salim |
Keywords: | Media Advertising; Keputusan pembelian |
Departement: | Fakultas Ekonomi > Jurusan Manajemen |
Depositing User: | Nada Auliya Sarasawitri |
Date Deposited: | 13 Oct 2023 09:53 |
Last Modified: | 13 Oct 2023 09:53 |
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/56908 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
![]() |
View Item |