Mawaddah, Rif'atul (2003) Upaya Guru dalam Penanaman Nilai-Nilai Agama Islam dengan Metode Insersi di Madrasah Aliyah Negeri Blitar. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
98140704.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (15MB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK
Guru merupakan pendidik kedua di sekolah setelah orang tua. Dengan demikian guru memegang peranan penting dalam meneruskan dan mengembangkan nilai-nilai hidup kepada anak didik. Hal ini menuntut semua guru baik agama maupun non agama agar berpartisipasi dalam penanaman dan pengembangan nilai-nilai agama Islam kepada anak didik melalui bidang studi yang digelutinya. Dengan memberikan nafas agama dalam setiap mata pelajaran umum dapat menambah wawasan keagamaan. Dengan demikian pengetahuan agama yang cukup bagi pendidik sangatlah perlu.
Dalam skripsi ini permasalahan yang akan dibahas adalah sejauh mana upaya guru dalam menanamkan nilai-nilai agama Islam, apakah para guru MAN Blitar juga menerapkan metode insersi itu, nilai apa yang diberikan dengan metode insersi tersebut dan kendala apa yang dihadapi guru dalam penanaman nilai-nilai agama Islam dengan metode insersi di MAN Blitar. Dengan demikian tujuan penelitian dari skripsi ini adalah untuk mendeskripsikan dan menjawab keempat permasalahan tentang upaya guru dalam penanaman nilai-nilai agama Islam dengan metode insersi di MAN Blitar. Dan selanjutnyadharapkan berguna sebagai bahan informasi dan kajian terhadap pengembangan Pendidikan Agama Islam sesuai dengan fenomena yang ada khususnya oleh para guru bidang studi umum di MAN Blitar.
Untuk mencapai hasil yang diinginkan, maka penelitian ini dilakukan secara teoritis dan empiris. Secara teoritis dilakukan dengan mengadakan studi kepustakaan, yang dimaksudkan untuk memberikan kerangka teori tentang upaya guru dalam penanaman nilai-nilai agama Islam dengan metode insersi. Sedangkan secara empiris dilakukan dengan mengadakan penelitian lapangan yang mengambil obyek pada guru bidang studi umum di MAN Blitar. Pendekatan ini dimaksudkan untuk mengetahui secara langsung obyek penelitian tersebut.
Penelitian ini merupakan penelitian populasi yakni para guru MAN Blitar yang berjumlah 67 orang, 47 orang guru umum, 9 orang guru agama, 8 orang guru ekstrakurikuler, 3 orang guru BP dan Kepala Sekolah dengan metode angket dan interview. Metode yang digunakan dalam pembahasan ini adalah deduktif dan induktif, adapun teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, angket, interview dan dokumenter. Setelah data diperoleh, kemudian dianalisa menggunakan teknik analisa deskriptif kualitatif dan untuk data kuantitatif dianalisa menggunakan teknik prosentase dengan rumus:
P=F/Nx100%
Dari hasil penelitian dapat diketahui bahva penanaman nilai-nilai agama Islam di MAN Blitar sudah berjalan baik yaitu melalui bidang studi agama maupun umum yang disebut metode insersi. Nilai-nilai agama Islam yang ditanamkan secara umum meliputi taat beribadah, mensyukuri setiap nikmat Allah, kejujuran, kedisiplinan, ketaatan, kepatuhan dan sebagainya. Adapun kendala yang dihadapi guru yakni materi terkadang tidak dapat tersampaikan semuanya dan kurangnya penguasaan ayat Al-Qur’an berkaitan dengan materi.
Adapun saran yang penulis berikan adalah hendaknya para guru senantiasa mengkaitkan materi dengan ayat Al-Qur’an dan sebaiknya kegiatan keagamaan yang dilaksanakan dipantau secara terus menerus agar memperoleh hasil yang optimal.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisor: | Kusrini, Siti |
Keywords: | Guru; Nilai Agama Islam; Metode Insersi |
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Moch. Nanda Indra Lexmana |
Date Deposited: | 21 Aug 2023 14:33 |
Last Modified: | 21 Aug 2023 14:33 |
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/55827 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |