Khoiriyah, Anita (2004) Pengaruh penempatan kerja terhadap kinerja karyawan pada PT. Pos Indonesia (Persero) Lamongan. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Full text)
00220063.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (12MB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK
Penelitian dengan judul “Pengaruh Penempatan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan pada PT. Pos Indonesia (Persero) Lamongan” ini dilatar belakangi oleh bagaimana pelaksanaan penempatan kerja karyawan pada kantor PT. Pos Indonesia (Persero) untuk meningkatkan kinerja karyawan. Berdasarkan permasalahannya tersebut, maka dalam penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah penempatan karyawan berpengaruh baik secara parsial ataupun secara simultan terhadap kinerja karyawan.
Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian eksplanatori yaitu untuk menguji hipotesa antara variabel yang dihipotesiskan. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan PT. Pos, dengan jumlah 35 orang responden, dengan menggunakan tehnik quota sampling. Data yang diperoleh selanjutnya adalah dengan menggunakan analisis regresi linier berganda yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh variabel penempatan karyawan terhadap kinerja karyawan dengan menggunakan rumus regresi linier berganda, dan pengujian dilakukan dengan menggunakan uji t dan uji f yang bertujuan untuk menguji hipotesis yang telah ditetapkan sebelumnya. Dari hasil penghitungan dan penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh yang signifikan antara variabel penempatan kerja karyawan terhadap kinerja karyawan, hal ini ditunjukkan dengan nilai koefisien dari masing-masing variabel menunjukkan nilai positif yang besar, dan nilai pengujian hipotesis yang menggunakan uji t, diperoleh variabel kesesuaian pengetahuan mempunyai nilai 3,77 122,05 berarti Ho ditolak, kesesuaian keterampilan mempunyai nilai 5٠287>2,05 berarti Ho ditolak, dan kesesuaian sikap mempunyai nilai 2,53022,05 berarti Ho ditolak, sedangkan yang menggunakan uji f dilakukan secara serentak pengaruh variabel kesesuaian pengetahuan, keterampilan, dan sikap diperoleh Ho ditolak dengan nilai fhnung lebih besar dari ftabci(142٠IO9>3.72).
Dari penelitian ini dapat kita tarik kesimpulan, bahwasanya penempatan kerja karyawan sangat berpengaruh sekali terhadap kinerja karyawan, sehingga dalam hal ini setiap perusahaan atau organisasi dalam mengambil keputusan yang berkaitan dengan penempatan kerja karyawan hendaknya benar-benar memperhatikan kriteria- kriteria yang ada dalam proses penempatan kerja karyawan tersebut, dengan demikian perusahaan tidak akan merasa dirugikan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisor: | Yunus, Jamal Lulail |
Keywords: | Penempatan kerja; Kinerja |
Departement: | Fakultas Ekonomi > Jurusan Manajemen |
Depositing User: | Nada Auliya Sarasawitri |
Date Deposited: | 15 Aug 2023 14:34 |
Last Modified: | 15 Aug 2023 14:34 |
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/55464 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |