Fajeri, Ahmad Alghifari (2013) Studi Komparatif antara metode UMMI di SDIT Ukhuwah Banjarmasin dan metode Qiroati di Madrasah Ibtidaiyah Fita'limissibyan Lok Baintan dalam Kecamatan Sungai Tabuk Kabupaten Banjar terhadap kemampuan membaca Al-Qur’an pada siswa kelas V. Masters thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Full text)
10760007.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (3MB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK
Al-Qur’an adalah pedoman umat Islam di dunia dan diwajibkan bagi kita semua untuk belajar membaca Al-Qur’an dengan baik dan benar sesuai dengan kaidah ilmu tajwid. Seharusnya anak didik membaca Al-Qur’an itu sejak kecil karena sangat penting guna memahami isi kandungan Al-Qur’an, namun yang terjadi pada saat ini banyak sekali yang kurang bisa membaca Al-Qur’an dengan baik dan benar sesuai dengan kaidah tajwid Al-Qur’an. Fenomena yang terjadi di masyarakat kita, terutama di rumah-rumah keluarga muslim semakin sepi dari bacaan ayat-ayat suci Al-Qur’an. Hal ini disebabkan karena terdesak dengan munculnya berbagai produk sains dan teknologi serta derasnya arus budaya asing yang semakin menggeser minat untuk belajar membaca Al-Qur’an sehingga banyak anggota keluarga tidak bisa membaca Al-Qur-an.
Dalam sebuah pembelajaran, penggunaan metode yang tepat akan semakin memudahkan guru dalam mengajarkannya dan siswa dalam memahami pelajaran tersebut. Metode Qiroati dan metode Ummi adalah dua dari sekian banyak metode pembelajaran Al-Qur’an yang diterapkan sekolah untuk mengatasi kurangnya minat belajar membaca Al-Qur’an. Tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa efektif kontribusi penggunaan kedua metode tersebut dalam kemampuan membaca Al-Qur’an siswa.
Penelitian ini dilakukan di SDIT Ukhuwah Banjarmasin dan di MI Fita’limissibyan Lok Baintan Dalam. Penelitian ini menggunakan pendekatan Kuantitatif dengan jenis penelitian Non Eksperimen, Rancangan yang dipakai adalah Ekpose Fakto dengan bentuk Causal Comparative Studies. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, dokumentasi, angket dan wawancara. Data-data yang diperoleh kemudian dianalisis menggunakan teknik komparasi Uji Beda (t-test) T-test sampel bebas (Independent Sample Test). Namun sebelumnya data diuji validitas, dan reliabilitas terlebih dahulu.
Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa antara metode Qiroati dan metode Ummi terdapat perbedaan yang cukup signifikan dalam kemampuan membaca Al- Qur’an siswa. Setelah dilakukan uji beda, didapatkan hasil t-hit 0,000 (< 0,05) maka Ho ditolak, jika nilai t-test > 0,05 maka Ho diterima, sebaliknya jika nilai t-test < 0,05 maka Ho ditolak. Dari data yang diperoleh dapat disimpilkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara siswa yang diajar dengan menggunakan metode Ummi di SDIT Ukhuwah Banjarmasin dan siswa yang diajar menggunakan metode Qiroati di MI Fita’limissibyan terhadap kemampuan membaca Al-Qur’an pada siswa kelas V.
ABSTRACT
Al-Qur’an is guidance for all Muslims in the world and it is such an obligation for those Muslimsto learn to read Al-Qufan properly and correctly in accordance with the Tajweed(the science of recitation). Students should read the Qur’an their early age because it is very important to understand the content of the Qur'an, but what currently happens there are a lot of the less able persons to read the Qur’an properly in accordance with the rules of. A prevalent phenomenon occurs in our society, particularly in the homes of Muslim families, is increasingly devoid of reading holy verses of Al-Qur’an. This is due to the exhortation comes a variety of products driven by science and technology and the rapid flow of foreign culture which increasingly shift the interest in learning to read the Quran, then, so many family members cannot read Al Qur’an.
In learning, the use of appropriate method will enable teachers to teach and students to understand the lesson. Qiroati and Ummi methodsare two of the many methods exist in learning Al-Qur’an adopted school to address the lack of interest in learning to read the Quran. The purpose of this study was to determine how effective the contribution of the use of both method in the ability of students to read the Qur’an.
The research was conducted in the SDIT Ukhuwah Banjarmasin. The research typesis quantitative research approach with Non Experimental. While the design used isExpose Facto in the form of Causal Comparative Studies. The data were collected through observation, documentation, questionnaires and interviews. The data obtained were then analyzed using Different Test comparisons (t-test) Independent Sample T- Test. However, the data previously tested for their validity, and reliability.
The results of this study concluded that between Qiroatiand Umrni method there are significant differences in the ability of studentto read the Qur’an. After the different test performed, the result of t-hit 0.000 (<0.05) then Ho is rejected, if the t-test value> 0.05 then Ho is accepted, otherwise if the value of t-test <0.05 then Ho is rejected. From the data obtained can be concluded that there are significant differences between students who are taught using the Qiroati and Ummi method in their ability to read the Quran for the fifth grade students SDIT Ukhuwah Banjarmasin and MI Fita’limissibyan.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Supervisor: | Tamrin, Dahlan and Rofiq, Aunur |
Keywords: | Metode Qiroati; Metode Ummi; dan Kemampuan Membaca Al-Qur’an; Qiroati Methods; Ummi method; and the Ability Reading Al-Qur’an |
Departement: | Sekolah Pascasarjana > Program Studi Magister Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Nada Auliya Sarasawitri |
Date Deposited: | 27 Jul 2023 09:23 |
Last Modified: | 27 Jul 2023 09:23 |
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/54750 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |