Alfarisi, Muhammad Lutfianto (2016) Tipologi pendidikan spiritual santri secara dhohiriyah dan ruhaniyah di Pondok Pesantren Metal Moeslim Rejoso Pasuruan. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
|
Text (Fulltext)
12110170.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (4MB) | Preview |
Abstract
INDONESIA:
Tipologi merupakan ilmu watak tentang bagian manusia dalam golongan-golongan menurut corak watak masing-masing. Tujuan penelitian ini adalah untuk: (1) Mendeskripsikan Tipologi pendidikan spiritual santri di Pondok Pesantren Metal Moeslim Rejoso Pasuruan, (2) Mendeskripsikan pelaksanaan pendidikan spiritual santri di Pondok Pesantren Metal Moeslim Rejoso Pasuruan, (3) Mendeskripsikan faktor pendukung dan penghambat pelaksanaan pendidikan spiritual santri di Pondok Pesantren Metal Moeslim Rejoso Pasuruan.
Untuk mencapai tujuan diatas, digunakan pendekatan penelitian kualitatif, dengan metode pengumpulan data, observasi lapangan, wawancara, dan studi dokumentasi. Sedangkan untukan alisisnya, penulis menggunakan analisis deskriptif yang bertujuan untuk menjelaskan karakteristik dan aspek yang relevan dengan fenomena yang diamati.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa, (1) Tipologi pendidikan spiritual santri di Pondok Pesantren Metal Moeslim Rejoso Pasuruan terdapat dua pendidikan spiritual yaitu pendidikan spiritual secara Dhohiriyah (jasmani) dan secara Ruhaniyah (Rohani), (2) Pelaksanaan pendidikan spiritual santri di Pondok Pesantren Metal Moeslim Rejoso Pasuruan dilaksanakan setiap harinya pada pukul 15.00 (Ba’da Ashar) hingga pukul 17.30 (menjelang magrib) untuk model pendidikan spiritual secara Dhohiriyah dan untuk pendidikan spiritual secara Ruhaniyah dilaksanakan oleh pihak Pengasuh yang dibantu oleh para pengajar serta pengurus Ponpes, (3) Faktor pendukung pelaksanaan pendidikan spiritual santri di Pondok Pesantren Metal Moeslim Rejoso Pasuruan adalah niat yang sungguh-sungguh dari santri sendiri dan keluarga yang memberikan semangat tinggi bagi santri tersebut dan faktor penghambatnya adanya santri yang tidak mengikuti pembinaan atau kegiatan yang telah diprogramkan di pesantren dan ada juga yang mengikuti kegiatan tetapi mereka ikut dengan rasa malas atau tidak bersemangat serta kurangnya dorongan dari keluarga terhadap santri di Pondok Pesantren Metal Moeslim Rejoso Pasuruan.
ENGLISH:
Typology is the science of the character of the human's part in the classes according to each character The purpose of this study was to: (1) Describe the typology of the spiritual education of students in dhohiriyah and ruhaniyah in Islamic boarding school of Metal Moeslim Rejoso Pasuruan, (2) Describe the implementation of spiritual education of students at Islamic boarding school Metal Moeslim Rejoso Pasuruan, (3) Describe the supporting factors and obstacles of implementation of spiritual education of students at Islamic boarding school of Metal Moeslim Rejoso Pasuruan.
To achieve the above purpose used a qualitative research approach, the method of data collection, field observation, interviews, and documentation. As for the analysis, the author used descriptive analysis that aimed to explain the characteristics and aspects that were relevant to the observed phenomena.
The results showed that, (1) Typology of spiritual education of students at Islamic boarding school of Metal Moeslim Rejoso Pasuruan, there were two spiritual education, namely Dhohiriyah (physical) and Ruhaniyah (Spiritual), (2) Implementation of the spiritual education of students at Islamic boarding school of Metal Moeslim Rejoso Pasuruan has been held every day at 15:00 (after Ashar) until 17.30 (before sunset) for the model of spiritual education in Dhohiriyah and Ruhaniyah that was carried out by the caretaker that was assisted by the teachers and administrators of Islamic boarding school, (3) factors supporting of the implementation of the spiritual education of students at Islamic boarding school of Metal Moeslim Rejoso Pasuruan was intent of the students and the family who were giving spirit for these students and the factors inhibiting that students who did not follow the guidance or activities that had been programmed at the school and there was following the activities but they came with a lazy feeling or not excited and the lack of encouragement from families to students at Islamic boarding school of Metal Moeslim Rejoso Pasuruan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Asrori, Muhammad | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Tipologi Pendidikan Spiritual; Pesantren Metal Moeslim; Typology of Spiritual Education; Pesantren of Metal Moeslim | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam | ||||||
Depositing User: | Imam Rohmanu | ||||||
Date Deposited: | 13 Dec 2016 09:37 | ||||||
Last Modified: | 13 Dec 2016 09:37 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/5378 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |