Fadeli, M. Khoirul (2015) Nilai-nilai pendidikan akhlak dalam kitab Ad-Diya’u al-Lami’ karya al-Habib Umar Bin Muhammad Bin Salim Bin Hafidz dan relevansinya dalam membangun moral remaja. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
11110044.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (4MB) |
Abstract
INDONESIA:
Kondisi yang dihadapi oleh bangsa Indonesia saat ini adalah merajalelanya kemaksiatan serta kriminalitas, semua itu menjadi bukti bahwa bangsa kita sedang mengalami degradasi moral. Hampir setiap hari, kita disuguhi berbagai contoh menyedihkan melalui film dan televisi, yang secara bebas mempertontonkan perilaku sadisme, mutilasi, kekerasan, premanisme, kejahatan, perselingkuhan, penyalahgunaan obat-obatan terlarang, dan yang paling parah yaitu tidak korupsi yang sudah membudaya dalam sebagian masyarakat kita, mulai dari kalang bawah, pejabat dan artis. Kita juga mendengar, melihat dan menyaksikan, betapa para pemuda, pelajar, dan mahasiswa yang digadang-gadang dan diharapkan menjadi tulang punggung bangsa telah terlibat dengan hal-hal yang negatif, seperti VCD porno, pelecehan seksual, narkoba, geng motor, dan perjudian.
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan nilai-nilai pendidikan akhlak dalam Ad-Diya’u al-Lami’ karya al-Habib Umar Bin Muhammad Bin Salim Bin Hafidz dan relevansinya dalam membangun moral remaja. Didalam kitab tersebut terdapat bahan renungan dari sosok sang panutan yakni Nabi Muhammad SAW.
Objek penelitian ini adalah kitab Ad-Diya’u al-Lami’ Karya al-Habib Umar Bin Muhammad Bin Salim Bin Hafidz, kitab yang sangat monumental. Dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian Library Research. Penulis menggunakan personal document sebagai sumber data. Dan metode dokumentasi sebagai teknik pengumpulan data. Teknik analisis datanya menggunakan analisis isi (content analysis), pengkajian literature dan metode pembahasannya menggunakan metode induksi, deduksi, dan komparasi.
Hasil penelitian dari kitab Ad-Diya’u al-Lami’ Karya al-Habib Umar Bin Muhammad Bin Salim Bin Hafidz, dapat disimpulakna bahwa terdapat delapan belas nilai pendidikan akhlak yang terkandung, diantaranya adalah: sifat jujur, berbudi pekerti luhur dan baik, amanah dan dapat dipercaya, semangat, keberanian, tenang wibawa, sabar terhadap ketentuan Tuhan-Nya, bersyukur, pemaaf, tawadhu’ rendah diri, kasih sayang, suka menolong, dermawan dan murah hati.
Kitab Ad-Diya’u al-Lami’ adalah kitab yang menggambarkan sosok Nabi Muhammad SAW dan seharusnya menjadi penutan atau patokan kemulian sifat yang harus ditiru, kerena didalamnya terdapat nilai pendidikan akhlak yang berbanding lurus dengan Al-Qur’an dan Al-Hadis yang dapat membangun moral remaja dan mencetak generasi muda yang berakhlak mulia.
ENGLISH:
The people of Indonesia have faced rampaging immorality and criminality, and it is a proof that we are getting into morals downgrade. Almost every single day, movies and television programs "entertain" us various miserable scenes which are shown freely as sadistic behavior, mutilation, hooliganism, crimes, marital infidelity, drug abuse, and the worst is corruption which has been "accepted" in some of our society from lower society to officers and artist. We also listen, watch and witness teenagers, students and college students who are expected and supposed to be a hope of the nation's future involved in negative acts such as porn movies, sexual abuse, drugs, juvenile motorist gang and gambling.
The study aims to describe educational values of morals in Ad-Diya’u al-Lami’ by al-Habib Umar Bin Muhammad Bin Salim Bin Hafidz and the relevance to develop adolescent morals. The book contains reflection matters of the exemplar, the Prophet Muhammad Peace Be Upon Him.
The study takes the book of Ad-Diya’u al-Lami’ authored by al-Habib Umar Bin Muhammad Bin Salim Bin Hafidz as the object of study since it is a monumental book. It applies qualitative approach in form of library research. Researcher uses personal document as the source of data. Data is collected by documentary research method. Data analysis technique applies content analysis, while literature-based research and discussion applies inductive, deductive and comparative methods.
The findings, based on the book of Ad-Diya’u al-Lami’ by al-Habib Umar Bin Muhammad Bin Salim Bin Hafidz, found eighteen educational values of morals therein, they are: honest, virtuous, kind, reliable, trustworthy, enthusiastic, brave, calm, authoritative, patient in God's will, grateful, forgiver, tawadhu', inferiority, loving, helpful, generous and hospitable.
The book of Ad-Diya’u al-Lami’ describes personal reflection of the Prophet Muhammad (p.b.u.h) as the exemplar and criterion whose glorious morals shall be followed. It contains educational values of morals in accordance with the Koran and the Hadith that are able to develop adolescent morals and generate good-characterized youths.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Hasyim, Farid | ||||||
Contributors: |
|
||||||
Keywords: | Nilai Pendidikan Akhlak; Ad-Diya’u al-Lami’; Moral Remaja; Educational Values of Morals; Adolescent Morals | ||||||
Departement: | Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam | ||||||
Depositing User: | Dian Anesti | ||||||
Date Deposited: | 06 Dec 2016 17:37 | ||||||
Last Modified: | 06 Dec 2016 17:37 | ||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/5071 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |