Istijab, Istijab (2011) Studi Komparatif Manajemen Hubungan Masyarakat di SMA Islam dan di SMA Muhammadiyah I Pasuruan dalam rangka mewujudkan Sekolah Unggul. Masters thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
02920006.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK
Masyarakat kota Pasuruan dikenal memiliki kultural-idiologis Islam tradisional yang fanatis. Penentuan pilihan sekolah bagi putra-putrinya merupakan pilihan tersendiri ketika putra-putri mereka tidak diterima di sekolah negeri. Fanatisme golongan yang mereka anut tidak banyak mewarnai pilihan sekolah bagi putra-putrinya. Studi komparatif yang dilakukan terhadap SMA Islam maupun SMA Muhammadiyah I di Kota Pasuruan, mencoba membuktikan bahwa peran manajemen hubungan masyarakat sangat penting untuk menjadikan sekolah ini unggul dan diminati.
Tujuan penelitian ini, untuk mengetahui dan mengkaji: 1). Peran manajemen hubungan masyarakat yang telah dilaksanakan, 2). Kendala-kendala apa dihadapi, dan 3). Bagaimana pula solusi agar manajemen hubungan masyarakat dapat menjadikan SMA Islam maupun SMA Muhammadiyah I di kota Pasuruan menjadi unggul dan diminati masyarakat.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Penelitian dengan tata cara penelitian yang menghasilkan data diskriptif dengan mengumpulkan dan mengolah apa yang dinyatakan oleh responden secara tertulis atau lisan dan perilaku nyata. Lokasi penelitian dipilih kota Pasuruan, atas dasar: 1) fanatisme golongan yang cukup kuat, 2) memiliki daerah-daerah kantong (basis) agama yang cukup kuat, dan 3) daerah strategis secara ekonomis.
Hasil penelitian ini, diperoleh dengan membandingkan tentang peranan manajemen hubungan masyarakat di SMA Islam Pasuruan dan di SMA Muhammadiyah I Pasuruan, ditemukan:
1). Pembinaan hubungan kepada publik internal maupun eksternal; 2). Pembinaan komunikasi dua arah kepada publik internal maupun eksternal; 3). Solusi dan pemenuhan terhadap hasil analisis/identifikasi opini/persoalan yang berkembang di masyarakat; 4). Kemampuan mendengar keinginan/aspirasi masyarakat/orangtua wali murid; 5). bersikap terampil terhadap kebijakan-kebijakan pimpinan sekolah, yayasan, dan pemerintah; dan 6). Mengikut sertakan orangtua dan masyarakat pengguna jasa pendidikan untuk peduli pada pengembangan pendidikan, yang dilakukan oleh manajemen humas di SMA Muhammadiyah I Pasuruan lebih efektif, lebih terencana dan terukur, lebih mengena dan solutif, lebih aspiratif dibandingkan SMA Islam Pasuruan.
Peranan manajemen hubungan masyarakat sangat penting dan paling utama adalah bagaimana mengkomunikasikan sekolah dengan masyarakat sehingga timbul komunikasi timbal balik dan saling memiliki antara keduanya sehingga timbul komitmen untuk memajukan sekolah menjadi unggul diminati.
ABSTRACT
Pasuruan community known to have a cultural-ideological traditional Islamic fanatics. Determination of school choice for their children is their own choice when their children are not accepted in public schools. Class fanaticism which they profess not much color choice schools for their children. Comparative studies conducted on the Senior High School of Muhammadiyah 1 and Islamic Senior High School in Pasuruan, trying to prove that the role of public relations management is very important to make this school superior and desirable.
The purpose of this study, to determine and assess: 1). The role of public relations management has been implemented, 2). What constraints encountered, and 3). How did the public relations management solution that can make or Senior High School of Muhammadiyah 1 and Islamic Senior High School in the town of Pasuruan become superior and desirable community.
This type of research is qualitative research. Research with research procedures which produce descriptive data by collecting and processing what is stated by the respondent in writing or orally and real behavior. Pasuruan selected research sites, on the basis of: 1) type of fanaticism that is strong enough, 2) have enclaves (base) religion is strong enough, and 3) strategic areas economically.
These results, obtained by comparing the role of public relations management in the Islamic Senior High School and Senior High School of Muhammadiyah 1 Pasuruan, found:
1). Fostering relationships internally and externally to the public; 2). Fostering two-way communication to the public internal and external; 3). And compliance solutions to the results of the analysis/identification of opinion/issues developed in the community; 4). The ability to hear desires/aspirations of the community/parental guardians; 5). Being skilled against the policies of school leaders, foundations, and government; and 6). Includes parent and community education service users to care about the development of education, conducted by public relations management in high school Muhammadiyah I Pasuruan more effective, better planned and measurable, more pervasive and solution-based, more aspirational than the Islamic Senior High School of Pasuruan.
The role of public relations management is essential and most important is to communicate with the public school which raised the reciprocity and mutual communication between them so there has to advance the school's commitment to excel in demand.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Supervisor: | Hady, M. Samsul and Suti’ah, Suti’ah |
Keywords: | Komparatif; Manajemen Hubungan Masyarakat; Sekolah Unggul; Comparative; Public Relations Management; Superior Schools |
Departement: | Sekolah Pascasarjana > Program Studi Magister Manajemen Pendidikan Islam |
Depositing User: | Moch. Nanda Indra Lexmana |
Date Deposited: | 01 Jul 2023 05:24 |
Last Modified: | 12 Jul 2023 11:42 |
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/50694 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |