Zahro, Iva Mauliyatul (2011) Isolasi dan Identifikasi Senyawa Triterpenoid Ekstrak N-Heksana Tanaman Anting-anting (Acalypha Indica Linn.) menggunakan Spektrofotometer Uv-Vis dan Ftir. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
06530002.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK
Tanaman Anting-anting (Acalypha indica Linn.) merupakan tanaman liar yang digunakan oleh masyarakat sebagai tanaman obat, akan tetapi tidak diketahui kandungan kimianya. Sebagaimana disebutkan dalam Al-Qur’an surat Shaad ayat 27 bahwasanya Allah menciptakan alam beserta isinya dengan hikmah yang amat besar. Manusia diberi kesempatan seluas-luasnya untuk mengambil manfaat dari ciptaan-Nya. Penelitian ini dilakukan untuk mengkaji tentang kandungan senyawa triterpenoid yang terdapat dalam tanaman anting-anting.
Metode isolasi senyawa triterpenoid dari tanaman anting-anting dilakukan dengan metode maserasi menggunakan pelarut n-heksana yang dilanjutkan dengan partisi menggunakan metanol. Pemisahan senyawa triterpenoid dari ekstrak kasar dilakukan dengan KLT Analitik untuk mencari eluen terbaik dengan variasi eluen yaitu n-heksana : kloroform (1:1), n-heksana : etil asetat (1:1), n- heksana : aseton (7:3), n-heksana : kloroform (2:1), metanol : kloroform (7:3), metanol : kloroform (5:2), metanol : kloroform (1:2), n-heksana : diklorometana (1:9), n-heksana : etil asetat (12:1) dan n-heksana : etil asetat (7:3).
Hasil KLTA menunjukkan bahwa eluen n-heksana : etil asetat (7:3) (I) dan n-heksana : kloroform (1:1) (II) menghasilkan 8 noda dengan kisaran harga Rf 0,33-0,87 (I) dan 0,16-0,98 (II). Hasil identifikasi menggunakan reagen Lieberman-Burchard menghasilkan warna merah keunguan yang mengindikasikan bahwa ekstrak n-heksana mengandung senyawa triterpenoid. Hasil analisis spektrofotometer UV-Vis dan FTIR serta didukung oleh simulasi menggunakan software Hyperchem versi 8.0, menunjukkan bahwa isolat 6 dari eluen I, dan isolat 1,2 dan 5 dari eluen II termasuk dalam golongan triterpenoid asam karboksilat.
ABSTRACT
Anting-anting (Acalypha indica Linn.) plant is a wild plant that has been used as herbal plant, but people does not know its chemical compositions. As it is explained in holy Qur’an surat Shaad verse 27 that Allah created the universe and all that is with a biggest wisdom. Human is given the greatest opportunity to take the advantage of the creations. This research was conducted to assess the content triterpenoid compounds found in anting-anting plant.
Isolation of triterpenoid compounds from anting-anting plant was done by maceration method using hexane followed by partition using methanol. Separation triterpenoid compounds from crude extract was done using thin layer chromatography (TLC) Analytic method to find the best eluent with eluent variation are hexane : chloroform (1:1), hexane : ethyl acetate (1:1), hexane : aceton (7:3), hexane : chloroform (2:1), methanol : chloroform (7:3), methanol : chloroform (5:2), methanol : chloroform (1:2), hexane : dichloromethane (1:9), hexane : ethyl acetate (12:1) and hexane : ethyl acetate (7:3).
The result of research showed eluent are hexane : ethyl acetate (7:3) (I) and hexane : chloroform (1:1) (II) gave 8 spots with each value of Rf are 0,33- 0,87 (I) and 0,16-0,98 (II). Identification using Lieberman-Burchard reagent appearing purplish red colour that indicates the n-hexane extract consist of triterpenoid compound. Analysis UV-Vis spectrophotometer and FTIR and then supported by software simulation using Hyperchem version 8.0, showed that isolate 6 from eluent I and isolate 1,2 and 5 from eluent II are belong to the triterpenoids carboxylic acid class.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Hayati, Elok Kamilah and Imamudin, Mochamad | |||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Keywords: | Tanaman Anting-anting (Acalypha indica Linn.); triterpenoid; ekstrak n-heksana; kromatografi lapis tipis (KLT); identifikasi; Anting-anting (Acalypha indica Linn.) plant; triterpenoid; hexane extract; thin layer chromatography (TLC); identification | |||||||||
Departement: | Fakultas Sains dan Teknologi > Jurusan Kimia | |||||||||
Depositing User: | Koko Prasetyo | |||||||||
Date Deposited: | 29 Mar 2023 14:06 | |||||||||
Last Modified: | 29 Mar 2023 14:06 | |||||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/48989 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |