Munawaroh, Jazilatul (2010) Perancangan dan pembuatan miniatur penghasil Biogas sebagai Media Pembelajaran. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.
Text (Fulltext)
03540021.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK
Reaktor biogas merupakan salah satu teknologi energi untuk mengatasi kesulitan masyarakat akibat kenaikan harga BBM, teknologi ini bisa segera diaplikasikan, terutama untuk kalangan peternak sapi. Dalam rangka pemenuhan keperluan energi rumah tangga. Salah satu upaya terobosan yang dilakukan adalah melaksanakan program bio energi pedesaan (BEP), yaitu suatu upaya pemenuhan energi secara swadaya (self productian) oleh masyarakat khususnya diperdesaan.
Usaha peternak sapi didesa cukup berkembang, tapi pemanfaatan kotoran ternak selama ini belum optimal, pada hal kotoran ternak dapat dijadikan sebagai bahan baku untuk menghasilkan energi terbarukan (reneweble) dalam bentuk biogas. Permasalahan yang terjadi di pedesaan adalah belum mampu memanfaatkan limbah kotoran ternak sebagai penghasil energi alternatif pengganti kayu dan BBM, dimana kegiatan sehari- hari mereka sangat tergantung pada BBM dan kayu baik untuk memasak maupun penerangan. Hal ini berdampak terhadap pendapatan dari masyarakat desa (peternak) itu sendiri.
Alat yang didesain sebagai reaktor biogas terbuat dari galon yang berukuran 19 liter. Pipa berukuran 5 inci yang mudah didapat dengan biaya yang relatif murah. Pembuatan alat ini sangat mudah dengan proses pembuatan seperti pelutangan dan pengeliman. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui rancangan model/miniatur alat penghasil biogas dan untuk mengetahui pengaruh bahan baku biogas (kotoran kambing, kotoran ayan, dan kotoran sapi) terhadap tekanan gas yang dihasilkan.
Metode yang digunakan penelititi adalah metode eksperimental, peneliti menggunakan beberapa bahan yang termasuk kotoran hewan seperti kotoran kambing, kotoran ayam dan kotoran sapi.
Dari hal penelitian yang didapat, dengan mengukur tekanan gas diperoleh jumlah pada masing masing sampel selama 7 tari, biogas yang dihasilkan dari sampel kotoran sapi paling banyak, disusul oleh biogas yang dihasilkan oleh kotoran ayam dan paling rendah adalah kotoran kambing
ABSTRACT
Biogas reactor is one of energy technologies to overcome the societal difficulties because of BBM price increase, the technology can be applied immediately especially for the cow breeders. In effort to fulfill the household energy need. One of breakthroughs that is done is conducting rural energy biogas program (BEP), that is effort to fulfill energy in self production manner by society especially in rural area.
The village cow breeder is developed well, but the dong usage so far is not optimal yet. whereas the dung can be used as raw material to produce renewable energy in the form of biogas. The occurred problem in village is inability to use dung as alternative energy producer at substitute of woods and BBM, where their daily activities very depend on BBM and woods either for cooking or for lighting. The matter impacts the income of rural society.
The tool that is designed as biogas reactor is made from gallon of 19 liters Pipe of 5 inches that easy to obtain with cheap cost. The device construction is easy with construction process such as making hole and adhesion
The research aimed at knowing the model design/miniature of biogas producer and Knowing the influence of biogas goat, chicken, and cow dung) toward the produced gas.
The used method is experimental, the researcher used some materials including animal dung such as goat, chicken and cow
From the results, by measuring the gas pressure if is obtained at each sample during 7 days, the produced gas from sample, the highest from cow dune, followed by biogas mat produced by chicken dung, and the lowest from goat dung.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) | |||||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Supervisor: | Mulyono, Agus and Barizi, Ahmad | |||||||||
Contributors: |
|
|||||||||
Keywords: | Reaktor Biogas; Tekanan Biogas; Energi Alternatif Biogas Reactor; Biogas Pressure; Alternative Energy | |||||||||
Departement: | Fakultas Sains dan Teknologi > Jurusan Fisika | |||||||||
Depositing User: | Moch. Nanda Indra Lexmana | |||||||||
Date Deposited: | 24 Mar 2023 09:34 | |||||||||
Last Modified: | 24 Mar 2023 09:34 | |||||||||
URI: | http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/48768 |
Downloads
Downloads per month over past year
Actions (login required)
View Item |