Responsive Banner

Upaya guru sosiologi dalam mengelola variasi gaya belajar siswa jurusan IPS pada Kelas XI di Madrasah Aliyah Tarbiyatut Tholabah Kranji Paciran Lamongan

Afiyanto, Erik (2013) Upaya guru sosiologi dalam mengelola variasi gaya belajar siswa jurusan IPS pada Kelas XI di Madrasah Aliyah Tarbiyatut Tholabah Kranji Paciran Lamongan. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim.

[img] Text (Fulltext)
09130115.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (22MB) | Request a copy

Abstract

INDONESIA :

Peran guru adalah sebagai figur utama pendidikan dalam mengelola gaya belajar siswa yang mana proses pembelajaran senantiasa menjadi lebih menyenangkan dan materi yang ditangkap oleh siswa lebih mudah di mengerti, disamping itu guru sosiologi mempunyai peranan penting dalam mengelola gaya belajar siswa untuk mengetahui bagaimana gaya belajar siswa tersebut. Upaya yang dilakukan guru sosiologi adalah dengan meruba metode pembelajaran. Hal semacam ini dilakukan guru sosiologi agar bisa mengetahui gaya belajar siswa dan itu menjadikan guru lebih memahami gaya belajar siswa.

Berdasarkan latar belakang di atas, rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana gaya belajar siswa pada kelas XI IPS Madrasah Aliyah Tarbiyatut Tholabah dan bagaimana upaya guru sosiologi dalam mengelola variasi gaya belajar siswa tersebut. Dengan bertujuan untuk mengetahui upaya guru sosiologi dalam mengelola variasi gaya belajar siswa.

Pendekatan penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif deskriptif. Penelitian kualitatif adalah tradisi-tradisi tertentu dalam ilmu pengetahauan sosial yang secara fundamental bergantung pada pengamatan pada manusia dalam kawasannya sendiri dan berhubungan dengan orang-orang tersebut dalam bahasanya dan dalam peristilahannya. Pengumpulan data dengan wawancara, observasi dan dokumentasi.

Hasil penelitian yang didapat yaitu bahwa gaya belajar siswa-siswi kelas XI IPS mayoritas adalah dengan membaca (visual), tetapi ada juga gaya belajarnya dengan audio. Adanya upaya guru sosiologi dalam mengelola variasi gaya belajar siswa dengan meruba metode pembelajaran, metode yang digunakan guru sosiologi dalam mengelola gaya belajar siswa dengan menggunakan metode ceramah, Tanya jawab, diskusi, pidato (siswa menjelaskan didepan), dan penggunaan media LCD. Dengan menggunakan metode tersebut siswa tidak bosan dan gaya belajar mereka akan terlihat oleh guru.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisor: Sulalah, Sulalah
Contributors:
ContributionNameEmail
UNSPECIFIEDSulalah, SulalahUNSPECIFIED
Keywords: upaya guru sosiologi; gaya belajar
Departement: Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial
Depositing User: Fadlli Syahmi
Date Deposited: 20 Mar 2023 09:10
Last Modified: 20 Mar 2023 09:10
URI: http://etheses.uin-malang.ac.id/id/eprint/48618

Downloads

Downloads per month over past year

Actions (login required)

View Item View Item